Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Cara Manfaatkan Gula Pasir untuk Perawatan Tubuh

4 Cara Manfaatkan Gula Pasir untuk Perawatan Tubuh gula. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Gula pasir tak hanya lezat di lidah. Walaupun umumnya dimasukkan ke dalam makanan, ternyata gula pasir juga cocok untuk merawat kecantikan. Gula mengandung asam glikolat, asam alpha-hydroxy yang sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit. Asam glikolat alami gula tidak hanya membantu melembapkan kulit, tetapi juga melindunginya dari racun.

Mau tahu apa saja manfaat gula pasir bagi kecantikan Anda? Berikut ini kami tampilkan empat manfaatnya yang dirangkum dari situs MNN dan sumber-sumber lainnya.

1. Scrub tubuh

Jika dimanfaatkan sebagai scrub tubuh, gula memiliki banyak manfaat untuk kulit. Scrub dari gula akan membantu mengangkat sel kulit mati secara alami. Proses eksfoliasi ini akan menghilangkan noda di kulit tanpa menyumbat pori-pori, sekaligus mengembalikan keseimbangan minyak di kulit.

Anda bisa membuat scrub dari satu cangkir gula pasir, beberapa tetes minyak zaitun, dan air perasan jeruk lemon. Gunakan untuk scrub tubuh. Gosokkan ke kulit dengan gerakan melingkar untuk mengangkat sel kulit mati. Setelah itu bilas kulit dengan air bersih. Kulit Anda akan menjadi lebih lembut dan bersinar.

2. Atasi selulit

Butiran gula dan kopi bubuk bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan selulit. Kedua bahan tersebut bisa menjadikan pori-pori lebih kencang, memperbaiki tekstur kulit, dan menyamarkan tampilan selulit di permukaan kulit.

Buatlah scrub dari bubuk kopi dan gula pasir untuk mengatasi selulit. Campurkan kedua bahan tersebut dengan beberapa tetes minyak wijen atau minyak zaitun kemudian gunakan untuk scrub tubuh. Gosokkan ke kulit dengan gerakan melingkar untuk mengangkat sel kulit mati. Setelah itu bilas kulit dengan air bersih.

3. Mengatasi bibir kering

Jika bibir Anda kering dan pecah-pecah karena perubahan suhu udara, Anda bisa mencoba mengatasinya dengan pelembap khusus dari gula ini. Caranya blender beberapa sendok gula yang dicampur dengan beberapa tetes minyak jojoba atau minyak wijen. Haluskan hingga menjadi pasta, kemudian oleskan pada bibir yang kering. Biarkan semalaman agar nutrisi pelembab dari campuran tadi meresap ke kulit bibir dan melembutkannya.

4. Mengangkat bulu

Jika Anda ingin melakukan sendiri waxing bulu-bulu di kaki dan tangan di rumah, Anda bisa mencoba waxing dengan larutan gula. Buatlah larutan wax dari dua cangkir gula pasir atau gula palem, 1/4 cangkir air perasan lemon, dan air. Tempatkan semua bahan dalam panci, kemudian masak hingga mendidih. Aduk setiap 15 detik. Begitu larutan mendidih (kurang-lebih 20 detik), segera angkat dari atas kompor, kemudian diamkan selama 10 menit hingga tidak terlalu panas lagi. Baru gunakan untuk waxing.

Itulah empat manfaat mengejutkan gula pasir untuk kecantikan. Selamat mencoba. (mdk/tsr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Khasiat Gula Pasir untuk Kecantikan Menurut Pakar dan Cara Memanfaatkannya
6 Khasiat Gula Pasir untuk Kecantikan Menurut Pakar dan Cara Memanfaatkannya

Cara terbaik untuk meraih manfaat kecantikan dari gula adalah dengan mengaplikasikannya langsung pada kulit.

Baca Selengkapnya
Modal Rp1.000, Wanita Ini Tunjukkan Cara Hilangkan Kerutan Wajah Secara Alami
Modal Rp1.000, Wanita Ini Tunjukkan Cara Hilangkan Kerutan Wajah Secara Alami

Kerutan yang muncul di wajah merupakan tanda alami dari proses penuaan manusia. Yuk, simak cara alami menghilangkan kerutan yang hanya bermodal Rp 1.000 ini!

Baca Selengkapnya
4 Cara Mengolah Daun Kelor Sederhana dan Lezat ala Rudy Choirudin
4 Cara Mengolah Daun Kelor Sederhana dan Lezat ala Rudy Choirudin

Daun kelor bisa diolah menjadi sop bening sampai sayur lodeh.

Baca Selengkapnya
Manfaat Lulur Rempah untuk Kulit, serta Cara Memilih Produk yang Tepat
Manfaat Lulur Rempah untuk Kulit, serta Cara Memilih Produk yang Tepat

Banyak wanita menggunakan lulur untuk mencerahkan kulit, salah satunya dengan lulur rempah. Ini cara memilih produk yang tepat.

Baca Selengkapnya
10 Produk Lulur Rempah Terbaik, Rekomendasi Terbaru 2024
10 Produk Lulur Rempah Terbaik, Rekomendasi Terbaru 2024

Lulur rempah menjadi pilihan yang banyak diminati wanita sebagai perawatan kulit. Simak rekomendasi produknya berikut!

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Sugar Wax untuk Cabut Bulu dengan Bahan Dapur yang Murah Meriah
Cara Membuat Sugar Wax untuk Cabut Bulu dengan Bahan Dapur yang Murah Meriah

Anda bisa membuat sugar wax sendiri di rumah dengan hanya tiga bahan sederhana dan melakukan waxing secara mandiri.

Baca Selengkapnya
Manfaat Tepung Beras untuk Kulit dan Cara Pemakaiannya, Jadi Pelindung dari Sinar UV
Manfaat Tepung Beras untuk Kulit dan Cara Pemakaiannya, Jadi Pelindung dari Sinar UV

Meski banyak digunakan sebagai bahan pembuat makanan, tepung beras juga menyimpan manfaat yang baik untuk kesehatan kulit.

Baca Selengkapnya
Baking Soda Jadi Rahasia Kecantikan Alami Perempuan yang Mengangkat Kulit Mati hingga Mencegah Rambut Lepek
Baking Soda Jadi Rahasia Kecantikan Alami Perempuan yang Mengangkat Kulit Mati hingga Mencegah Rambut Lepek

Tak hanya jadi bahan untuk masakan dan membersihkan rumah, baking soda juga bisa jadi salah satu bahan rahasia untuk kecantikan alami.

Baca Selengkapnya
Hindari Bahan Berbahaya, Ini Cara Efektif Memutihkan Kulit Secara Alami
Hindari Bahan Berbahaya, Ini Cara Efektif Memutihkan Kulit Secara Alami

Beberapa bahan alami yang bisa bantu mencerahkan warna kulit.

Baca Selengkapnya
Pare Ternyata Bisa Bikin Kulit Wajah Sehat dan Glowing, Simak Caranya
Pare Ternyata Bisa Bikin Kulit Wajah Sehat dan Glowing, Simak Caranya

Banyak yang tidak menyadari bahwa pare mengandung berbagai nutrisi penting yang dapat mendukung kesehatan dan kecantikan.

Baca Selengkapnya
Bahan Alami untuk Mengatasi Kulit Kering, Aman dan Ampuh
Bahan Alami untuk Mengatasi Kulit Kering, Aman dan Ampuh

Meskipun banyak produk komersial yang menjanjikan solusi instan, bahan alami sering kali menawarkan cara yang lebih lembut dan aman untuk merawat kulit.

Baca Selengkapnya