4 Cara membangun pernikahan yang kokoh
Merdeka.com - Semua pasangan pasti menginginkan pernikahan yang langgeng hingga kematian memisahkan mereka. Namun pernikahan yang kokoh tentunya bukan hal yang dengan mudah didapatkan. Pasangan harus melakukan usaha untuk menjaga kelanggengan pernikahan mereka.
Berikut adalah hal-hal yang bisa dilakukan oleh pasangan untuk membuat pernikahan langgeng dan kokoh, seperti dilansir oleh Your Tango (21/07).
1. Sering berkomunikasi dan jujurPertama yang harus dibangun adalah komunikasi yang kuat. Pasangan sebaiknya mengetahui pola komunikasi masing-masing, sehingga tahu cara berkomunikasi yang disukai dan tak disukai oleh pasangan. Selain itu, pasangan juga harus terbuka mengenai hal-hal yang tidak disukainya. Tak ada topik yang disembunyikan, pasangan harus bisa membicarakan semua hal dan masalah. Belajarlah untuk mendengarkan dan mengerti, bukannya bertengkar. Selain membicarakan masalah, pasangan juga harus sering mengungkap rasa bersyukur, terima kasih, serta memuji pasangannya.
-
Bagaimana cara mempertahankan pernikahan? 'Ingat bahwa menciptakan pernikahan yang sukses itu seperti bertani: Anda harus memulainya lagi setiap pagi.' - H. Jackson Brown Jr
-
Bagaimana agar pernikahan lebih harmonis? Pasangan yang santun, jujur, dan sabar akan menciptakan suasana rumah tangga yang damai dan penuh berkah.
-
Bagaimana cara mempersiapkan komitmen jangka panjang dalam pernikahan? Pastikan bahwa kamu dan pasangan memiliki pemahaman yang sama tentang arti komitmen dan siap untuk bekerja sama dalam menjaga keutuhan pernikahan.
-
Bagaimana caranya membuat pernikahan bahagia? A happy marriage is the union of two good forgivers.' - Ruth Bell Graham (Pernikahan yang bahagia adalah persatuan dua orang yang pandai mengampuni)
-
Gimana cara mempertahankan hubungan langgeng? Kunci utama dalam mewujudkan keawetan dalam ikatan pasangan adalah menjalani hubungan yang sehat.
-
Apa yang bisa dilakukan pasangan untuk menjaga keintiman? Dengan menerapkan tips-tips sederhana ini, pasangan yang sibuk dapat tetap menjaga kualitas hubungan intim mereka.
2. Bekerja sama sebagai timSetelah menikah, tak ada lagi aku atau kamu, yang ada adalah kita. Ketika menghadapi masalah, jangan mencari kambing hitam dan saling menyalahkan, lebih fokuslah pada penyelesaian masalah. Bekerja sama lah sebagai tim dan cari jalan keluar yang menguntungkan bagi Anda dan pasangan. Bentuklah hubungan saling percaya, menghargai, tanggung jawab, serta dilandaskan oleh cinta yang membuat Anda menjadi tim yang hebat.
3. Saling terhubungKetika pasangan telah saling terhubung dan menyatu satu sama lain, maka pernikahan akan menjadi kokoh. Saling terhubung dilandaskan pada pengertian, kasih sayang, kepercayaan, atau seks yang hebat. Tak ada yang bisa membuat pernikahan berdiri kokoh selain rasa saling terhubung antar pasangan melalui kesetiaan, kasih sayang, dan kepercayaan.
4. HumorHubungan yang bahagia dan kokoh adalah hubungan yang membuat Anda bisa tertawa. Jangan selalu bersikap serius ketika bersama pasangan, Anda juga harus memberikan waktu untuk bercanda atau bersikap gila-gilaan. Perlakukan pasangan tak hanya sebagai suami/istri tetapi juga sebagai teman dan sahabat terbaik Anda. Ini akan membuat hubungan pernikahan semakin kokoh.
Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat hubungan pernikahan terus langgeng dan kokoh hingga tua.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berbagai hal ini akan membantu kehidupan pernikahanmu dan pasangan agar lebih tentram dan meminimalisir adanya konflik.
Baca SelengkapnyaDengan menerapkan tips-tips berikut ini diharapkan pasangan suami istri dapat memperkuat ikatan pernikahan.
Baca SelengkapnyaTak jarang, para calon pengantin baru membutuhkan petuah hingga kata-kata pernikahan untuk diri sendiri yang positif.
Baca SelengkapnyaHubungan tidak hanya berkaitan dengan cinta, tetapi juga melibatkan komitmen, pengorbanan, dan proses belajar untuk saling memahami.
Baca SelengkapnyaPernikahan merupakan sesuatu yang sakral dan harus dijalani seumur hidup.
Baca SelengkapnyaAgar semakin mesra dan romantis, Anda dapat membaca dan berbagi kata-kata bijak rumah tangga bahasa Inggris kepada pasangan.
Baca SelengkapnyaTerdapat beberapa bacaan doa yang dapat diamalkan pengantin baru.
Baca SelengkapnyaDoa pernikahan memiliki peran penting sebagai pijakan spiritual yang membawa keberkahan di setiap langkah pengantin baru.
Baca SelengkapnyaRahasia jenius untuk membangun hubungan yang sehat dan awet bersama pasangan. Yuk, simak ada apa aja!
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang cara memilih jodoh menurut Islam.
Baca SelengkapnyaRumah tangga bahagia adalah impian setiap pasangan yang membina kehidupan bersama.
Baca SelengkapnyaBerikut bacaan doa menutup hati suami untuk perempuan lain dan bisa tetap setia tidak berselingkuh.
Baca Selengkapnya