Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Cara hemat hidup mandiri

5 Cara hemat hidup mandiri ilustrasi hidup sendiri. ©shutterstock/takayuki.com

Merdeka.com - Hidup sendiri tentu menyenangkan karena Anda bisa bebas pergi kemanapun Anda suka. Anda juga bisa melakukan hal apapun yang Anda suka tanpa takut dimarahi orangtua. Tetapi, hidup sendiri bisa jadi kacau jika Anda tidak mampu mengelola keuangan dengan baik. Yuk intip tips jitu mengelola keuangan untuk Anda yang hidup sendiri, dilansir dari allwomentalk.

1. Tempat tinggal yang tepat

Jika Anda hidup sendirian, maka cari tempat tinggal yang dekat dengan kantor atau sekolah Anda. Tinggal di dekat kantor akan menghemat anggaran Anda. Anda tak perlu mengalokasikan dana khusus untuk transport. Sehingga bisa jauh lebih hemat. Selain itu jarak yang dekat membuat Anda tak perlu khawatir terlambat atau terjebak macet.

2. Memasak sendiri

Membeli makanan di luar memang praktis dan enak. Anda tidak perlu repot memasak dan bisa langsung menyantap makanan dalam waktu yang cepat. Tapi tahukah Anda, membeli makanan jauh lebih boros daripada memasak. Jadi pertimbangkanlah untuk memasak sendiri. Anda bisa belajar memasak dan menjamin kebersihan makanan Anda.

3. Smart dalam berbelanja

Karena Anda hidup sendiri, maka Anda harus pandai mengelola keuangan. Belanja pada weekend akan menguntungkan karena beberapa supermarket menawarkan banyak potongan harga pada hari tersebut. Jika Anda menyukai merek tertentu, coba bandingkan dengan merek lain yang harganya lebih murah. Kalau manfaat dan fungsinya sama, mengapa Anda beli yang mahal? Lebih baik digunakan untuk menabung daripada membeli barang-barang mahal yang kurang bermanfaat.

4. Pertimbangkan membeli mobil

Anda ingin membeli mobil? Pertimbangkan dulu sebelum memutuskan membeli. Mempunyai kendaraan pribadi tentu akan lebih nyaman. Apakah Anda sanggup mengalokasikan dana untuk biaya bensin, perawatan, pajak dan sebagainya? Jika keuangan Anda mencukupi, Anda bisa membeli mobil. Namun, jika masih berat, sebaiknya urungkan niat tersebut agar Anda tidak tertekan dengan biaya pengeluaran yang membengkak.

5. Menyusun daftar anggaran

Sisihkan sedikit waktu untuk menyusun anggaran setiap bulan. Cara ini baik untuk melihat pasa saja barang-barang yang Anda butuhkan. Serta mengetahui berapa besar anggaran Anda tiap bulan. Namun, Anda juga harus tetap hemat, jangan membeli barang di luar anggaran agar pengeluaran tidak bertambah. Lakukan ini secara rutin dan rasakan manfaatnya.

Hidup sendiri memang gampang-gampang susah. Jika Anda bertekad untuk hidup sejahtera, maka pandai-pandailah mengelola keuangan dari sekarang.

(mdk/vic)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Tips Hidup Hemat yang Patut Dicoba, Persiapkan Masa Depan yang Lebih Baik
8 Tips Hidup Hemat yang Patut Dicoba, Persiapkan Masa Depan yang Lebih Baik

Hidup hemat dapat menciptakan stabilitas keuangan jangka panjang yang baik untuk masa depan.

Baca Selengkapnya
7 Tips Membangun Kekayaan Tanpa Mengorbankan Kesenangan Hidup Anda
7 Tips Membangun Kekayaan Tanpa Mengorbankan Kesenangan Hidup Anda

Dengan penganggaran yang fleksibel, Anda dapat mengontrol masa depan keuangan Anda sambil tetap menikmati hidup.

Baca Selengkapnya
10 Tips Hidup Minimalis dan Manfaatnya, Bawa Banyak Kebahagiaan
10 Tips Hidup Minimalis dan Manfaatnya, Bawa Banyak Kebahagiaan

Hidup minimalis membawa kepuasan dan keseimbangan yang lebih besar.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

Menjaga suasana hati bukan hanya sekadar keinginan tetapi keterampilan yang baik dimiliki.

Baca Selengkapnya
Tips Mengatur Keuangan Biar Tidak Merana Hidup di Jakarta
Tips Mengatur Keuangan Biar Tidak Merana Hidup di Jakarta

Keuangan harus dikelola dengan baik agar penghasilan cukup untuk memenuhi kebutuhan.

Baca Selengkapnya
Amankan Uangmu, Begini Tips Aman Hindari Modus Kejahatan Soceng yang Ramai Beredar
Amankan Uangmu, Begini Tips Aman Hindari Modus Kejahatan Soceng yang Ramai Beredar

Jangan sampai jadi korban berikutnya, saatnya lebih waspada dengan modus kejahatan soceng.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Hidup Jadi Bahagia Tanpa Harus Mengeluarkan Banyak Uang
Cara Membuat Hidup Jadi Bahagia Tanpa Harus Mengeluarkan Banyak Uang

Masalah keuangan menjadi salah satu ketakutan banyak orang, namun siapa sangka bahwa kebahagiaan tetap bisa diraih tanpa uang.

Baca Selengkapnya
Tips Mengelola Keuangan Bisnis yang Efisien dan Fleksibel
Tips Mengelola Keuangan Bisnis yang Efisien dan Fleksibel

Manajemen keuangan bisnis biasanya melibatkan perencanaan, pengendalian, dan pengelolaan dana perusahaan untuk memastikan keberlanjutan dan pertumbuhan bisnis

Baca Selengkapnya
Cara Sederhana Agar Tetap Bisa Berkurban, Meski Keuangan Cekak
Cara Sederhana Agar Tetap Bisa Berkurban, Meski Keuangan Cekak

Cara ini bisa membuat Anda disiplin, uang untuk membeli hewan kurban bisa terkumpul.

Baca Selengkapnya