5 Hal yang bikin pria takut menikah
Merdeka.com - Baik wanita dan pria, semua tentu memiliki ketakutan tersendiri terkait pernikahan. Menikah tidak hanya tentang cinta, tetapi juga mengenai kemantapan hati. Jika seseorang belum mantap hatinya untuk menikah, meski dia memiliki pasangan sekalipun, dia belum tentu berani melangkah ke jenjang yang lebih serius. Berikut adalah lima hal yang bikin pria takut menikah. Yuk simak bersama!
Takut punya anak
Takut punya anak menjadi salah satu penyebab mengapa pria ingin menunda pernikahannya. Menjadi seorang bapak tentunya juga membutuhkan kemantapan hati, sehingga tak semua pria bisa melakukannya.
-
Siapa yang takut menikah? Generasi Z, generasi muda yang seharusnya menggenggam masa depan dengan penuh harapan, kini dihantui oleh ketakutan akan pernikahan.
-
Bagaimana mimpi menikah bisa jadi tanda ketakutan dalam hubungan? Munculnya mimpi ini secara tersirat memberi pesan kepada kita untuk terus bekerja keras demi mencapai tujuan bersama pasangan demi menyingkirkan kekhawatiran-kekhawatiran yang disebabkan karena mimpi.
-
Kenapa Gen Z takut menikah? Generasi Z, generasi muda yang seharusnya menggenggam masa depan dengan penuh harapan, kini dihantui oleh ketakutan akan pernikahan.
-
Apa artinya keraguan sebelum menikah? Keraguan sebelum menikah adalah sinyal peringatan. Namun, bukan berarti harus membatalkan, melainkan mencari akar masalahnya.
-
Kenapa ragu sebelum nikah bisa berujung cerai? Sebuah penelitian dari UCLA menunjukkan bahwa keraguan sebelum menikah adalah hal umum, tetapi tidak selalu wajar. Pasangan yang merasa ragu sebelum menikah memiliki peluang lebih besar untuk bercerai setelah 4 tahun, karena hidup dalam bayang-bayang ketidakpastian.
-
Kenapa Teuku Ryzki merasa cemas soal menikah? Meskipun demikian, Teuku Rizky masih merasa cemas tentang kemungkinan keterlambatan dalam menikah. Ia khawatir terutama tentang kemungkinan Gaby, yang menjadi pasangannya, hamil di usia 30-an.
Masalah keuangan
Keadaan ekonomi yang dirasa belum mencukupi menjadi pertimbangan pria untuk tak menikah dulu. Bagaimanapun, menikah juga butuh modal dan masalah keuangan menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan saat hendak menikah. Apalagi pria adalah calon kepala rumah tangga yang berkewajiban untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari di rumah.
Calon istri tak disukai keluarga
Bagaimanapun, pernikahan tidak hanya mempersatukan dua sejoli, melainkan tentang dua keluarga. Jadi, ketika seorang pria mengenalkan calon istrinya kepada keluarganya dan ternyata keluarganya tak menerimanya, itu tentu akan menghambat pernikahannya. Di satu sisi, dia mungkin sangat mencintai kekasihnya. Namun di sisi lain, dia juga tak mungkin melawan kehendak orang tuanya.
Tidak bebas bergaul
Siapa pun suka kebebasan dan kebanyakan pria berpikir bahwa setelah menikah, mereka tidak akan bisa sebebas saat masih bujangan. Ini menjadi salah satu alasan mengapa pria terkadang takut untuk menikah atau melangkah ke jenjang yang lebih serius.
Mengganggu karir
Di era modern seperti sekarang, karir menjadi salah satu hal yang diprioritaskan dalam kehidupan seseorang. Pria yang sangat fokus pada karir tentu akan benar-benar mempertimbangkan tentang pernikahan, karena mungkin dia takut itu akan mengganggu karirnya di masa depan. Apalagi jika karirnya saat ini sedang menanjak. Inilah lima hal yang bikin pria takut menikah. Menurut Anda bagaimana? (mdk/des)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Benarkan pernikahan itu menakutkan hingga muncul tren "Marriage is Scary"? Ini penjelasan lebih lengkapnya.
Baca SelengkapnyaDalam sepuluh tahun terakhir, Indonesia telah menyaksikan penurunan tajam dalam jumlah pernikahan.
Baca SelengkapnyaMenikah sering kali dianggap sebagai solusi ampuh untuk mengatasi kesepian.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan laporan BPS angka pernikahan di Indonesia mengalami penurunan yang drastis
Baca SelengkapnyaBeberapa alasan mengapa kamu sulit untuk jatuh cinta. Apa saja?
Baca SelengkapnyaBerkhianat pada sang kekasih demi pria lain, hidup cewek ini berantakan.
Baca SelengkapnyaBerbagai hal ini akan membantu kehidupan pernikahanmu dan pasangan agar lebih tentram dan meminimalisir adanya konflik.
Baca Selengkapnya"Pengenalan dua bulan langsung nikah. Nah kali aja ada yang bersedia nikah dengan saya," kata pria dalam rekaman tersebut.
Baca SelengkapnyaKepala BKKBN mengungkap angka perceraian di Indonesia meningkat.
Baca Selengkapnya