5 Langkah dan Resep Cara Membuat Susu Kedelai yang Enak dan Tidak Langu
Merdeka.com - Sudah merupakan rahasia umum jika susu kedelai murni kaya akan gizi dan nutrisi yang tentu saja bagus untuk kesehatan. Tentu saja berbeda dengan susu sapi, kita tidak memerah susu dari tanaman kedelai namun membuatnya dari memblender biji kedelai dengan air. Cara membuat susu kedelai tentu sangat mudah. Selain membuat susu kedelai sendiri bisa tahu kebersihannya, susu kedelai dapat menjadi peluang usaha yang bagus.
Tidak hanya menjadi konsumsi pribadi, susu kedelai juga bisa dijadikan susu pengganti untuk bayi. Memang harusnya ASI menjadi sumber utama makanan untuk bayi, namun pada beberapa kasus ASI bisa digantikan perannya dengan susu kedelai. Atau susu kedelai dapat menggantikan susu formula untuk bayi atau anak yang alergi terhadap protein susu sapi.
Susu kedelai memang kalah populer jika dibandingkan dengan susu sapi. Beberapa beralasan karena rasa dari susu kedelai murni aneh atau kurang lezat, untuk itu perlu disiasati pula dengan memberi campuran rasa baik rasa coklat maupun rasa buah lainnya. Langsung saja simak cara membuat susu kedelai murni atau cara membuat susu kedelai untuk bayi.
-
Mengapa memilih susu kedelai tawar untuk membuat tahu sutra? 'Gunakan susu kedelai tawar supaya rasa tahu lebih netral dan lembut.'
-
Apa masalah dengan protein susu sapi? Susu sapi mengandung protein yang sulit dicerna oleh sistem pencernaan bayi yang masih berkembang. Selama periode ini, tubuh bayi belum siap untuk menerima jenis dan jumlah protein yang terdapat dalam susu sapi.
-
Apa yang dibuat dari ampas kedelai? Sementara ampas dari kedelai bisa dibuat untuk pakan sapi. Selain itu ampas tersebut juga bisa dibuat tempe gembus.
-
Kenapa pria disarankan minum susu kedelai? Susu kedelai mengandung nutrisi penting seperti protein, vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat bermanfaat bagi kesehatan secara keseluruhan. Nutrisi ini membantu menjaga keseimbangan hormon, meningkatkan kesehatan sel-sel tubuh, dan mendukung fungsi sistem reproduksi.
-
Kenapa harus pakai kedelai berkualitas? Meski daftar bahannya cukup sederhana dan sedikit, Anda harus teliti dalam memilih kedelai yang berkualitas.
-
Siapa yang perlu minum susu kedelai? Susu kedelai telah menjadi minuman populer di kalangan vegetarian dan vegan, serta orang-orang yang mencari alternatif susu nabati.
Cara Membuat Susu Kedelai Murni
Bahan :
Cara membuat :
- Cuci bersih biji kedelai lalu rendam biji kedelai dengan air selama 8 jam. Cuci lagi dan buang kulitnya.
- Blender biji kedelai yang sudah direndam dengan 10 L air mineral. Lalu saring dengan kain katun bersih sebelum direbus.
- Rebus susu kedelai dengan api sedang. Masukkan pula gula dan daun pandan. Aduk terus hingga mendidih.
- Saring susu kedelai menggunakan kain katun bersih.
- Susu kedelai siap disajikan.
Cara Membuat Susu Kedelai Rasa Coklat
Bahan :
Cara membuat :
- Cuci bersih biji kedelai lalu rendam biji kedelai dengan air selama 8 jam. Cuci lagi dan buang kulitnya.
- Blender biji kedelai yang sudah direndam dengan 10 L air mineral. Lalu saring dengan kain katun bersih sebelum direbus.
- Rebus susu kedelai dengan api sedang. Masukkan pula gula, daun pandan, dan kayu manis. Aduk terus hingga tercampur merata.
- Masukkan perasa vanili bubuk atau cair dan coklat bubuk. Aduk hingga tercampur merata. Aduk hingga mendidih.
- Saring susu kedelai menggunakan kain katun bersih.
- Susu kedelai rasa coklat siap disajikan.
Cara Membuat Susu Kedelai Rasa Buah Strawberry
Bahan :
Cara membuat :
- Cuci bersih biji kedelai lalu rendam biji kedelai dengan air selama 8 jam. Cuci lagi dan buang kulitnya.
- Blender biji kedelai yang sudah direndam dengan 10 L air mineral. Lalu saring dengan kain katun bersih sebelum direbus.
- Rebus susu kedelai dengan api sedang. Masukkan pula gula, daun pandan, dan kayu manis. Aduk terus hingga tercampur merata.
- Masukkan perasa vanili bubuk atau cair dan esens strawberry. Aduk hingga tercampur merata.
- Tambahkan pewarna makanan merah muda. Aduk hingga warna tercampur rata. Aduk hingga mendidih.
- Saring susu kedelai menggunakan kain katun bersih.
- Susu kedelai rasa buah strawberry siap disajikan.
Untuk susu kedelai rasa buah yang lain, Anda cukup mengikuti cara membuat susu kedelai rasa buah kemudian ganti esens dan pewarna sesuai dengan keinginan Anda. Semoga bermanfaat. (mdk/mg2)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Susu non-dairy atau susu nabati diminati banyak orang yang bermasalah dengan alergi, intoleran, atau tidak suka dengan produk susu hewani.
Baca SelengkapnyaKue kering bercita rasa kelapa yang khas dan unik ini sangat mudah dibuat.
Baca SelengkapnyaOlahan gulai dibuat dengan bumbu sederhana dan cara pengolahan yang mudah.
Baca SelengkapnyaMengganti susu sapi dengan oat milk bisa memberi berbagai dampak yang perlu kita ketahui.
Baca SelengkapnyaSusu kental manis banyak digunakan pada olahan makanan dan minuman lezat.
Baca SelengkapnyaSusu ikan digadang-gadang sebagai pengganti susu sapi, benarkah susu ikan ada dan berkhasiat?
Baca SelengkapnyaSaat ini, es kopi dengan aroma pandan termasuk salah satu racikan kopi yang sedang diminati.
Baca SelengkapnyaBagi Anda yang memilih kesehatan dan gaya hidup yang berbeda, pilihan alternatif susu seperti susu almond dan susu kedelai bisa untuk konsumsi harian.
Baca SelengkapnyaKue sagu yang menjadi favorit banyak orang ternyata dapat dibuat di rumah. Berikut resep kue sagu 1 kg yang dapat kalian coba.
Baca SelengkapnyaMengatasi masalah anak yang susah minum susu bisa menjadi tantangan bagi banyak orang tua.
Baca SelengkapnyaKamu pasti pernah dengar tentang Kopi Daun Bawang yang sedang viral, bukan? Ternyata banyak menu kopi lainnya yang terdengar aneh namun disukai banyak orang.
Baca SelengkapnyaGulai daging adalah salah satu hidangan khas Nusantara yang memiliki cita rasa kaya dan menggugah selera. Berikut resep bumbu gulai daging sapi sederhana.
Baca Selengkapnya