5 Manfaat tak terduga dari kopi
Merdeka.com - Kopi merupakan salah satu minuman favorit bagi banyak orang, tetapi tahukah Anda bahwa minuman ini ternyata juga dapat dimanfaatkan untuk berbagai hal di rumah Anda. Mulai dari menghilangkan bau tak sedap hingga mencegah hewan masuk, berikut Merdeka.com berikan 5 manfaat tak terduga kopi bagi kehidupan sehari-hari.
1. Menghilangkan bau di kulkas
Bau kopi yang kuat ternyata juga berguna untuk menutupi dan menghilangkan bau tak sedap yang biasa muncul di kulkas. Bau makanan atau buah busuk di kulkas dapat hilang dengan mudah hanya dengan sebuah wadah kecil bubuk kopi saja. Cara ini juga dapat diterapkan pada tempat-tempat lain yang memiliki bau busuk dan ingin Anda hilangkan.
-
Manfaat apa saja dari kopi? Melansir dari laman resmi Harvard School of Public Health, beragam kandungan nutrisi yang terkandung dalam kopi terbukti memberikan sejumlah manfaat lain bila dikonsumsi sesuai dengan kebutuhan dan tidak berlebihan, lho.
-
Bagaimana mendapatkan manfaat kopi? Pertama, batasi konsumsi kopi sekitar 3-4 cangkir per hari, yang mengandung sekitar 300-400 mg kafein. Sementara itu, untuk individu dengan sensitivitas yang lebih tinggi terhadap kafein mungkin perlu membatasi konsumsi mereka lebih jauh.
-
Apa saja kandungan kopi yang bermanfaat? Selain mengandung asam, kopi juga memiliki berbagai senyawa yang bermanfaat bagi kesehatan, seperti kafein, polifenol, dan antioksidan lainnya. Senyawa polifenol yang terdapat dalam kopi, seperti asam klorogenat dan asam kuinat, berfungsi sebagai antioksidan yang sangat baik untuk tubuh.
-
Apa manfaat minum kopi? Peminum kopi dapat bersorak karena studi dari Harvard University menunjukkan bahwa minum kopi secara moderat dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit tertentu.
-
Bagaimana cara memaksimalkan manfaat kopi? Terlalu banyak kopi dalam sehari dapat membuat tubuh Anda terlalu terbiasa dengan kafein.
2. Menolak semut
Sisa bubuk kopi yang sudah diseduh dapat digunakan untuk mengusir semut yang sering berada di beberapa wilayah rumah. Untuk mencegah semut berpindah atau masuk ke dalam bagian lain rumah, taburkan bubuk kopi yang telah diseduh pada berbagai tempat untuk membatasi pergerakan semut. Hal ini dapat menghalangi dan mencegah semut berpindah ke lokasi-lokasi tertentu dalam rumah.
3. Mengusir kucing
Selain semut, kucing juga dapat digunakan untuk mencegah hewan lain yaitu kucing. Cara yang digunakan pun juga serupa dengan mengusir semut yang muncul. Taburkan bubuk kopi sisa diseduh pada bagian-bagian rumah yang mungkin akan dilewati oleh kucing. Dengan cara ini maka kucing tidak akan berani lewat di tempat yang pernah Anda taburi sisa kopi tadi.
4. Menghilangkan goresan pada perabotan
Bekas goresan pada perabot kayu merupakan salah satu hal yang paling menyebalkan. Tetapi ternyata kopi juga dapat menjadi solusi bagi masalah ini. Campurkan kopi dengan sedikit air panas, lalu aduk hingga campuran tersebut menjadi kental. Selanjutnya oleskan adonan tadi pada bagian-bagian yang tergores hingga tampak kembali seperti sedia kala.
5. Sebagai penyegar udara
Kadang kopi yang tumpah pada karpet dan seprei merupakan hal yang Anda anggap tidak menyenangkan. Tetapi ternyata hal tersebut dapat dimanfaatkan untuk menjadi penyegar udara bagi rumah Anda. Wangi kopi yang muncul dari bekas tumpahan tersebut dapat membuat bau-bau tidak enak di sekitar rumah menjadi hilang dan digantikan oleh wangi kopi.Itu lah 5 cara memanfaatkan kopi dalam situasi sehari-hari di rumah Anda. Selamat mencoba!
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kopi telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari banyak orang di seluruh dunia.
Baca SelengkapnyaKamu pasti pernah dengar tentang Kopi Daun Bawang yang sedang viral, bukan? Ternyata banyak menu kopi lainnya yang terdengar aneh namun disukai banyak orang.
Baca SelengkapnyaSelain menenangkan, minum kopi juga bisa menginspirasi dan membuat semangat tersendiri.
Baca SelengkapnyaBerbagai kreasi kopi populer yang bisa dibuat sendiri di rumah.
Baca SelengkapnyaTerdapat cara mudah menghentikan kecanduan kopi pada diri kita hanya dalam lima hari.
Baca SelengkapnyaKopi, minuman yang telah menemani pagi dan malam banyak orang di seluruh dunia, tidak hanya kaya akan rasa tetapi juga penuh dengan tradisi dan inovasi.
Baca SelengkapnyaPantun kopi lucu ini bikin suasana nongkrong makin seru!
Baca SelengkapnyaJika Anda tidak suka kopi atau ingin mengurangi konsumsinya, pilihan minuman pengganti di atas bisa menjadi solusi sehat.
Baca SelengkapnyaKetahui berbagai manfaat baik minum kopi buat kesehatan tubuh dan pikiran.
Baca SelengkapnyaJenis kopi yang berbeda bisa memiliki manfaat kesehatan yang berbeda satu sama lain.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang quote lucu tentang kopi yang bikin ngakak dan penuh inspirasi.
Baca SelengkapnyaKopi sudah lama dikenal sebagai minuman yang menemani orang bekerja. Bukan tanpa alasan, kopi memang memiliki manfaat yang tersimpan untuk mereka yang bekerja.
Baca Selengkapnya