Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Masker alami untuk wajah berminyak

5 Masker alami untuk wajah berminyak Ilustrasi masker. ©shutterstock.com/Wallenrock

Merdeka.com - Kulit yang berminyak memang membutuhkan perawatan khusus agar wajah tak terlihat mengkilap. Mau tahu rahasia menghilangkan minyak di wajah? Coba pakai masker alami seperti yang dilansir dari Mag for Women berikut ini.

Strawberry dan yogurt

Hancurkan empat buah strawberry segar dan campur dengan satu sendok teh yogurt. Aduk sampai rata dan oleskan pada kulit. Biarkan selama 10-15 menit kemudian bilas dengan air hangat.

Lemon dan oatmeal

Campuran antara satu cangkir oatmeal, satu sendok makan yogurt, dan satu sendok teh lemon adalah masker alami lain yang bisa digunakan untuk mengurangi minyak di wajah. Oleskan pada kulit dan bilas setelah didiamkan selama 10-15 menit.

Mentimun dan yogurt

Kupas setengah buah mentimun dan dan hancurkan sebelum dicampur dengan satu sendok makan yogurt. Oleskan ke seluruh wajah, biarkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat. Selain menghilangkan minyak, masker alami ini juga mengurangi keriput di wajah.

Apel dan madu

Apel yang sudah dikupas dihancurkan kemudian dicampur dengan tiga sendok makan madu. Aduk sampai rata, oleskan pada kulit, diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air hangat.

Lemon

Gunakan irisan lemon untuk menghilangkan minyak dengan cara menggosokkannya pada wajah. Cara ini dilakukan untuk merangsang pertumbuhan sel-sel kulit baru yang lebih segar.

Itulah berbagai resep masker alami untuk wajah berminyak. Coba sekarang juga dan rasakan manfaatnya!

Baca juga:

Tampil cantik dengan produk perawatan dari Vincesavon.com

Rawat tubuh secara tradisional dengan produk SekarJagatBali

5 Perawatan kulit setelah bangun tidur

5 Jenis masker buah dan khasiatnya untuk kulit

Akar penyebab uban ditemukan? (mdk/riz)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP