5 Masker alami yang efektif untuk mencegah penipisan rambut
Merdeka.com - Penipisan rambut merupakan masalah yang ditakuti banyak orang, terutama bagi mereka yang memang tidak dilahirkan dengan rambut tebal. Penipisan rambut lebih mudah dicegah daripada diatasi. Caranya dengan perawatan secara rutin, misalnya dengan hair mask atau masker rambut.
Berikut ini beberapa resep masker rambut dari bahan alami yang efektif untuk mencegah penipisan rambut, dilansir dari Boldsky.
Masker pisang & minyak zaitun
-
Apa saja bahan alami yang bisa digunakan untuk masker rambut? Selain telur, masker rambut dengan menggunakan bahan alami lain seperti lidah buaya, yogurt, atau madu. Lidah buaya mengandung enzim yang membantu membersihkan kulit kepala dan merangsang pertumbuhan rambut, sementara yogurt dan madu dapat memberikan kelembutan dan menghidrasi rambut.
-
Bahan alami apa yang bantu atasi rambut rontok? Lidah buaya atau aloe vera adalah tanaman yang kaya akan manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Lidah buaya mengandung berbagai mineral, vitamin, asam amino, dan fitonutrien yang bisa menutrisi kulit dan rambut. Lidah buaya juga bisa membantu mengurangi peradangan, infeksi, dan ketombe pada kulit kepala. Lidah buaya bisa digunakan sebagai masker, overnight treatment, atau campuran tonik untuk mengatasi rambut rontok.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan kulit kepala agar rambut panjang tidak mudah rontok? Saat mencuci rambut atau keramas, cobalah untuk mengimbanginya dengan melakukan pijat ringan di kepala.
-
Apa saja nutrisi baik untuk rambut? Nutrisi yang kita konsumsi secara langsung mempengaruhi pertumbuhan, kekuatan, dan penampilan rambut. Berbagai vitamin, mineral, dan protein sangat dibutuhkan untuk mendukung folikel rambut dan mencegah kerontokan, sehingga penting untuk memahami hubungan antara pola makan dan kesehatan rambut.
-
Apa manfaat masker pisang untuk rambut? Pisang kaya akan kalium, vitamin B, dan silika—mineral yang bermanfaat dalam memperkuat struktur rambut. Silika dapat diubah menjadi silikon, yaitu senyawa yang mendukung kesehatan rambut agar lebih tebal dan kuat.
-
Bagaimana menjaga rambut tetap sehat alami? Zat-zat yang dibutuhkan untuk menjaga rambut tetap sehat alami terkandung dalam vitamin rambut Ellips yang mengandung Moroccan oil, Jojoba oil, Pro Vit B5, serta Vitamin A, C, dan E.
Nutrisi dalam pisang mampu melembapkan dan menutrisi kulit kepala agar kuat menopang akar rambut.
Ambil satu batang pisang matang dan haluskan hingga menjadi pasta kental. Sekarang tambahkan dua sendok minyak zaitun, dua sendok air perasan lemon, dan dua sendok minyak kelapa. Campur kedua bahan itu bersama-sama dan oleskan masker rambut ini ke kulit kepala. Tunggu 15 menit dan bersihkan dengan air dingin.
Masker stroberi & minyak almond
Stroberi bisa membantu membersihkan kulit kepala dan mencegah rambut rontok. Selain merawat kesuburan, stroberi juga dapat menjadikan rambut lembut dan sehat.
Haluskan 5-10 buah stroberi dan tambahkan dua sendok madu, dua sendok minyak zaitun, serta dua sendok minyak almond. Campurkan semua bahan dan usapkan masker pada rambut. Diamkan selama 20 menit, kemudian bersihkan dengan air dingin.
Masker yogurt & cuka apel
Yogurt mengandung berbagai enzim aktif yang dapat membantu menjaga kulit kepala agar tetap terhidrasi dan sehat. Dengan begitu, kulit kepala bisa menopang akar rambut dengan baik.
Ambil satu cangkir yogurt, tambahkan satu sendok minyak zaitun, 10 sendok teh cuka apel, dan satu sendok madu ke dalamnya. Campur semua bahan dan usapkan masker ke rambut yang sudah dikeramas. Diamkan selama 30 menit, kemudian bilas dengan air dingin seperti biasa.
Masker telur dan lidah buaya
Telur dan lidah buaya merupakan dua bahan alami terbaik untuk menyuburkan dan melebatkan rambut.
Kocok satu butir telur dan kocok sampai cukup lembut. Kemudian tambahkan 2 sendok getah lidah buaya segar atau aloe vera gel dalam kemasan dan kocok hingga tercampur sempurna.
Usapkan masker pada kulit kepala dan rambut, kemudian tutupi dengan shower cap. Diamkan selama 2 jam, kemudian keramas rambut seperti biasa.
Masker telur dan minyak jarak (castor oil)
Minyak jarak mengandung protein dan vitamin yang membantu memberi nutrisi pada kulit kepala dan juga menjaga kesehatannya.
Ambil satu cangkir minyak jarak dan kocok dengan satu butir telur. Usapkan campuran masker ini pada kulit kepala dan bersihkan dengan air setelah didiamkan selama 10 menit.
Itulah beberapa resep masker rambut yang ampuh untuk mencegah penipisan rambut. Rawat kesehatan kulit kepala dan kesuburan rambut sejak dini. Jangan tunggu sampai kerontokan mulai terjadi.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Mengatasi rambut rontok ternyata bisa menggunakan bahan yang simple dan bisa ditemui di rumah
Baca SelengkapnyaBanyak solusi bahan alami tersedia untuk membantu Anda menyuburkan rambut. Apa saja?
Baca SelengkapnyaSelain sebagai bumbu masakan, bawang putih juga efektif untuk merangsang pertumbuhan rambut. Proses pengolahan bawang putih sebagai obat untuk rambut rontok.
Baca SelengkapnyaBuah pisang tidak hanya memiliki banyak manfaat untuk tubuh tapi juga untuk rambut, ini cara mendapatkan manfaatnya.
Baca SelengkapnyaAda banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menebalkan rambut. Mulailah dengan mengidentifikasi jenis rambut Anda, lalu pilihlah produk perawatan & bahan alami
Baca SelengkapnyaMenjaga kesehatan rambut bisa dilakukan dengan menggunakan minyak-minyak alami ini.
Baca SelengkapnyaRata-rata kerontokan rambut terjadi 50 hingga 100 helai rambut sehari, tetapi ini tergantung pada panjang dan ketebalan rambut.
Baca SelengkapnyaTak perlu mengeluarkan uang untuk produk perawatan rambut yang mahal. Beberapa bahan alami dan kebiasaan yang baik dapat mempercepat pertumbuhan rambut.
Baca SelengkapnyaAda solusi sederhana untuk menyingkirkan kutu rambut tanpa perlu menggunakan bahan kimia yang keras atau produk yang mahal
Baca SelengkapnyaMulai dari urang-aring, rosemary, gletang, sampai bunga sepatu.
Baca SelengkapnyaMasalah rambut rontok bisa diatasi dengan berbagai cara. Pakai shampoo yang tepat hingga jangan terlalu sering pakai alat pemanas rambut.
Baca SelengkapnyaRambut rusak akibat polusi dan paparan sinar UV? Yuk, atasi dengan berbagai cara mudah ini
Baca Selengkapnya