Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Perawatan kecantikan ampuh dan murah meriah dengan air es

5 Perawatan kecantikan ampuh dan murah meriah dengan air es Ilustrasi cuci muka. ©Shutterstock/krivenko

Merdeka.com - Meskipun para ahli kecantikan menyarankan untuk mandi dengan air suam-suam kuku untuk mencegah hilangnya kelembapan dari kulit, air sedingin es pun ternyata memiliki banyak khasiat untuk kecantikan. Air es bisa membantu mengatasi berbagai masalah kulit.

Walaupun khasiatnya hanya bersifat temporer, air es bisa dijadikan pertolongan pertama untuk berbagai masalah kecantikan. Berikut ini beberapa di antaranya yang kami rangkum dari Boldsky.

Air es untuk atasiblind pimple

Apa itublind pimple? Ini adalah jerawat yang masih belum muncul ke permukaan dan membentuk bercak putih berisi nanah. Jerawat seperti ini bisa diatasi dengan bilasan air es dan madu. Campurkan air es dengan madu organik, kemudian gunakan untuk membilas wajah. Lakukan perawatan ini selama seminggu untuk mendapatkan hasil maksimal.

Air es untuk atasi jerawat yang memerah

Membilas wajah dengan air es tiga kali dalam sehari dapat membantu untuk meringankan kulit yang iritasi serta jerawat yang memerah dan gatal.

Air es untuk atasi infeksi kulit

Atasi infeksi kulit dengan dua bahan yang mudah dicari ini, yaitu air mawar dan air es. Cobalah untuk mencuci muka dengan air dingin es dua kali di pagi hari, kemudian selesaikan dengan bilasan air mawar.

Air es untuk atasi luka bakar ringan

Luka bakar tingkat satu bisa diatasi dengan air dingin. Bilas dengan air sedingin es untuk meredakan sensasi rasa terbakar. Perlu diingat, perawatan ini tak cocok untuk luka bakar yang lebih berat.

Air es untuk menjadikan wajah lebih kencang dan bercahaya

Air es mampu memberikan efek temporer kulit yang lebih kencang dan bercahaya. Gunakan semangkuk air es untuk mencuci wajah. Mencuci wajah dengan air es juga efektif untuk meringkas pori-pori yang lebar.

Itulah beberapa khasiat dari air es yang bisa kamu manfaatkan untuk perawatan kecantikanmu.

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
15 Rekomendasi Moisturizer Di Bawah 50 Ribu: Terjangkau, Bagus, dan Melembapkan
15 Rekomendasi Moisturizer Di Bawah 50 Ribu: Terjangkau, Bagus, dan Melembapkan

Meski harganya terjangkau, tapi dereta moisturizer ini bisa bikin kulit lembap dan glowing lho

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Merendam Kaki dengan Air Es, Efektif Atasi Nyeri Otot
8 Manfaat Merendam Kaki dengan Air Es, Efektif Atasi Nyeri Otot

Merendam kaki dengan air es perlu memperhatikan durasi yang cukup.

Baca Selengkapnya
Cara Mencerahkan Wajah Seperti Artis Korea dengan Campuran Bahan Alami
Cara Mencerahkan Wajah Seperti Artis Korea dengan Campuran Bahan Alami

Wanita Korea memiliki kulit yang halus, cerah, dan berkilau. Berikut cara mencerahkan wajah dengan campuran bahan alami.

Baca Selengkapnya
Pakai 1 Bahan Dapur, Inilah Rahasia Wajah Glowing Nikita Willy
Pakai 1 Bahan Dapur, Inilah Rahasia Wajah Glowing Nikita Willy

Banyak tokoh publik yang memiliki kulit cantik dan glowing, salah satunya adalah Nikita Willy. Apa rahasia dibalik wajah glowingnya? Ini jawabannya.

Baca Selengkapnya
10 Bahan Alami untuk Hilangkan Kerutan di Wajah, Bikin Penampilan Lebih Awet Muda
10 Bahan Alami untuk Hilangkan Kerutan di Wajah, Bikin Penampilan Lebih Awet Muda

Perawatan yang tepat dapat membantu kita merawat kulit dengan baik, menjaga elastisitasnya, dan menyamarkan tanda-tanda penuaan seperti kerutan halus.

Baca Selengkapnya
10 Bahan Ini Bikin Kerutan Wajah Memudar, Mau Coba?
10 Bahan Ini Bikin Kerutan Wajah Memudar, Mau Coba?

10 bahan alami ini bisa digunakan para wanita untuk mengurangi kerutan halus yang ada di wajah. Sudah pernah coba belum?

Baca Selengkapnya
Enam Bahan Ini Bikin Bibirmu Sexy ala Artis Korea, Harganya Murah dan Mudah Didapat
Enam Bahan Ini Bikin Bibirmu Sexy ala Artis Korea, Harganya Murah dan Mudah Didapat

Enam bahan alami yang bisa bikin bibirmu sesexy Lisa Blackpink, boleh dicoba

Baca Selengkapnya
6 Khasiat Gula Pasir untuk Kecantikan Menurut Pakar dan Cara Memanfaatkannya
6 Khasiat Gula Pasir untuk Kecantikan Menurut Pakar dan Cara Memanfaatkannya

Cara terbaik untuk meraih manfaat kecantikan dari gula adalah dengan mengaplikasikannya langsung pada kulit.

Baca Selengkapnya