Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Tips bagi pasangan sibuk agar tetap bisa luangkan waktu berdua

5 Tips bagi pasangan sibuk agar tetap bisa luangkan waktu berdua Ilustrasi pasangan. ©2014 Merdeka.com/Shutterstock/Dragon Images

Merdeka.com - Anda dan pasangan sama-sama sibuk? Selalu punya segudang rutinitas dan tugas yang membuat kalian kewalahan menyisihkan waktu untuk bertemu, apalagi berduaan? Hati-hati, kurang komunikasi dan waktu berkualitas untuk berdua bisa membuat hubungan kalian bermasalah, lho.

Untuk menghindarinya, coba simak beberapa tips bagi pasangan sibuk agar tetap bisa meluangkan waktu berdua berikut.

1. Saling memberi kabar

Meskipun kesibukan tidak memungkinkan bagi kalian untuk bertemu, setidaknya cobalah untuk saling update kabar masing-masing setiap hari.

Luangkan waktu untuk berbicara di telepon atau saling bertukar pesan. Ceritakan hal-hal yang Anda alami dalam hari itu. Mintalah pada pasangan untuk melakukan hal yang sama. Dengan begini kalian masih bisa bertemu, meskipun tidak secara fisik. Komunikasi pun terjaga.

2. Luangkan waktu untuk pertemuan singkat

Gunakan waktu luang di akhir pekan untuk bertemu pasangan. Meskipun hanya satu atau dua jam pun tak masalah. Jika Anda tidak sempat keluar rumah, minta pasangan untuk apel ke rumah. Begitu juga jika dia yang kebetulan masih sibuk di akhir pekan, tak ada salahnya Anda yang bertandang ke rumahnya.

3. Buat rencana berduaan sehari penuh

Ketika waktu memungkinkan untuk cuti, buat rencana untuk berduaan dengan pasangan sehari penuh. Tak perlu travelling jauh untuk mendapatkan waktu berkualitas berdua. Bisa jadi keribetan dalam merencanakan perjalanan justru membuat kalian stres.

Sekadar berjalan-jalan di dalam kota atau nonton DVD seharian pun tak masalah. Yang penting dalam sehari itu Anda harus meluangkan waktu sepenuhnya untuk satu sama lain. Tak ada salahnya juga kalau Anda menonaktifkan ponsel seharian.

4. Berbagi hobi yang sama

Salah satu cara yang paling baik untuk bisa meluangkan waktu bersama pasangan adalah dengan berbagi hobi yang sama. Dengan memiliki hobi yang sama kalian jadi punya lebih banyak alasan untuk bertemu.

5. Sediakan waktu untuk diri sendiri

Meskipun quality time dengan pasangan itu penting, Anda tetap perlu waktu untuk diri sendiri. Luangkan waktu untuk memanjakan diri sendiri, melakukan hal-hal yang Anda sukai di waktu luang. Dengan begitu Anda bisa menghindarkan diri dari stres. Kalau sudah begini Anda tidak akan membawa-bawa stres karena pekerjaan saat bertemu dengan pasangan.

Itulah 5 tips untuk meluangkan waktu berdua bagi pasangan yang sama-sama sibuk. (mdk/tsr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
30 Kata-kata Sibuk Kerja Lupa Pacar, Sindiran Halus buat Pasangan
30 Kata-kata Sibuk Kerja Lupa Pacar, Sindiran Halus buat Pasangan

Ketika kesibukan kerja mulai menguasai waktu dan pikiran, tidak jarang perhatian terhadap pasangan menjadi terabaikan.

Baca Selengkapnya
7 Tips Pasangan Tetap Romantis dan Menjaga Kepercayaan Disela-sela Kesibukan Bekerja
7 Tips Pasangan Tetap Romantis dan Menjaga Kepercayaan Disela-sela Kesibukan Bekerja

Komunikasi yang efektif pada pasangan yang sibuk bekerja memerlukan waktu dan ruang untuk menumbuhkan pemahaman dan kebersamaan.

Baca Selengkapnya
60 Kata-kata Sindiran buat Pacar yang Sibuk, Ungkapkan Kekesalan Hati
60 Kata-kata Sindiran buat Pacar yang Sibuk, Ungkapkan Kekesalan Hati

Kata-kata sindiran buat pacar yang sibuk dapat mewakili perasaan Anda terhadap sang kekasih.

Baca Selengkapnya
8 Tips Menjaga Kemesraan bagi Pasangan yang Berdua dan Sibuk Bekerja
8 Tips Menjaga Kemesraan bagi Pasangan yang Berdua dan Sibuk Bekerja

Kehidupan yang padat dengan berbagai aktivitas seringkali membuat pasangan yang bekerja sulit untuk menyempatkan waktu berdua, terutama dalam hal hubungan intim

Baca Selengkapnya
Merasa Kesepian Meski Sudah Punya Pasangan? Begini Cara Mengatasinya!
Merasa Kesepian Meski Sudah Punya Pasangan? Begini Cara Mengatasinya!

Meski sudah menjalin hubungan spesial, rasa sepi masih terasa di hati.

Baca Selengkapnya
Rahasia Awet dengan Pasangan, Lakukan Hal-Hal Ini untuk Hubungan yang Sehat
Rahasia Awet dengan Pasangan, Lakukan Hal-Hal Ini untuk Hubungan yang Sehat

Rahasia jenius untuk membangun hubungan yang sehat dan awet bersama pasangan. Yuk, simak ada apa aja!

Baca Selengkapnya
Adakah Manfaat Menjadwalkan Hubungan Badan bagi Pasangan?
Adakah Manfaat Menjadwalkan Hubungan Badan bagi Pasangan?

Menjadwalkan atau mengosongkan waktu untuk berhubungan badan dengan pasangan merupakan hal penting bagi hubungan.

Baca Selengkapnya
Kamu LDR-an? Cek Inspirasi Kegiatan Virtual yang Bikin Hubunganmu Makin Seru!
Kamu LDR-an? Cek Inspirasi Kegiatan Virtual yang Bikin Hubunganmu Makin Seru!

Kegiatan Virtual yang Bikin Hubunganmu Makin Seru Saat LDR-an

Baca Selengkapnya
Cara Mengatur Jam Kerja Biar Efisien dan Terbebas dari Lembur
Cara Mengatur Jam Kerja Biar Efisien dan Terbebas dari Lembur

Atur jam kerja dengan baik, agar bisa terbebas dari lembur.

Baca Selengkapnya
Cara Pintar Menghadapi Pasangan yang Suka Lama Membalas Chat, Jangan Sampai Tidak Tahu!
Cara Pintar Menghadapi Pasangan yang Suka Lama Membalas Chat, Jangan Sampai Tidak Tahu!

Terdapat beberapa cara efektif menghadapi pasangan yang tampak acuh tak acuh saat membalas pesan.

Baca Selengkapnya
Kebiasaan Menunda Membuat Jam Kerja Tidak Pernah Cukup? Temukan Solusi Permanennya di Sini!
Kebiasaan Menunda Membuat Jam Kerja Tidak Pernah Cukup? Temukan Solusi Permanennya di Sini!

Berikut terdapat 7 tips ampuh yang dapat membantu kamu menghilangkan kebiasaan menunda-nunda pekerjaan.

Baca Selengkapnya
7 Cara Dasar Cegah Toxic Relationship, Salah Satunya Komunikasi yang Terbuka
7 Cara Dasar Cegah Toxic Relationship, Salah Satunya Komunikasi yang Terbuka

Menunjukkan cinta secara langsung, seperti memberikan pujian atau sentuhan fisik yang lembut, adalah cara yang efektif untuk memperkuat ikatan emosional.

Baca Selengkapnya