6 Cara si introvert raih kesuksesan di tempat kerja
Merdeka.com - Orang yang introvert sering merasa sulit untuk berinteraksi di tempat kerja mereka. Mereka memiliki percakapan terbatas dengan rekan kerja. Padahal jika Anda terlalu diam, kesuksesan bisa menjauh dari kehidupan Anda. Berikut enam tips untuk meraih keberhasilan kerja bagi si introvert, dilansir magforwomen (18/4).
1. Mengembangkan kekuatan lain
Jika Anda adalah seorang introvert dan Anda tidak memiliki kualitas jaringan, maka fokus pada kekuatan Anda yang lain dan mencoba untuk memperbaikinya.. Hanya karena Anda tidak pandai satu hal bukan berarti kemampuan Anda juga berhenti. Anda masih bisa menjadi sukses dengan bantuan kualitas Anda yang lain.
-
Kenapa introvert bisa sukses dalam karir? Banyak introvert di dunia bisnis sering meremehkan diri mereka sendiri, dengan mengira bahwa mereka tidak memiliki ciri-ciri kepribadian yang dibutuhkan untuk mengambil peran kepemimpinan atau membuat lompatan besar dalam karir mereka. Padahal seorang introvert bukanlah penghalang untuk mencapai kesuksesan dalam berkarir.
-
Bagaimana cara introvert menemukan pekerjaan yang cocok? Untuk lebih gampang dalam mencari dan memilih pekerjaan yang cocok buat individu introvert seperti kamu, kini hadir pula beragam platform profesi online yang bisa digunakan.
-
Apa pekerjaan yang ideal untuk introvert? Bagi orang-orang yang bersifat introvert, bekerja tanpa harus melibatkan banyak aktivitas bersosialisasi merupakan hal yang kerap diincar.
-
Kapan introvert bersemangat dalam berkarir? Aytekin mengambil contoh nyata dari mantan CEO Yahoo, Marissa Mayer. Mayer orang yang canggung dalam urusan bisnis sehari-hari, tetapi ketika membicarakan teknologi, ia berbicara dengan penuh semangat dan pengetahuannya luas. Meskipun peran kepemimpinannya menuntut keterlibatan sosial, kesuksesannya datang dari fokus pada hal yang ia sukai dan melakukannya dengan sangat baik.
-
Pengertian introvert apa? Cambridge Dictionary mendefinisikan introvert sebagai seseorang yang pemalu, pendiam, dan lebih suka menghabiskan waktu sendirian daripada bersama orang lain.
-
Bagaimana cara introvert membangun strategi sosial? Sebagai introvert, perlu mengembangkan strategi untuk menangani sisi sosial dari pekerjaan. Cobalah fokus pada apa diminati, lakukan pekerjaan yang membuat diri sendiri melakukannya dengan baik.Karena sisi sosial akan terasa seperti harga kecil yang harus dibayar demi kepuasan mencintai apa yang telah dilakukan.
2. Waspada dan jeli
Jika Anda seorang introvert biasanya tertutup dan jarang berinteraksi, sehingga informasi yang didapat juga terbatas. Anda harus menemukan cara untuk memperbarui informasi dan berita. Anda harus mengamati dan selalu waspada tentang apa yang terjadi di sekitar yang akan membantu Anda sukses.
3. Berinteraksi dengan orang-orang penting
Jika Anda adalah seorang introvert setidaknya berinteraksi dengan orang-orang yang penting dan akan membantu Anda untuk maju dan berkembang. Ambil hal-hal atau pelajaran penting saat berinteraksi dengan mereka.
4. Mengatur pertemuan dengan klien
Cobalah untuk menghadiri pertemuan dengan klien di restoran atau di ruang terbuka sehingga Anda dapat mempertajam kemampuan komunikasi Anda dan merasa lebih mudah untuk berinteraksi dengan orang lain. Kadang-kadang Anda perlu mencari peluang dan mendapatkan perhatian untuk sukses di tempat kerja Anda.
5. Mengambil peran kepemimpinan
Jika diberikan kesempatan, Anda harus mengambil peran kepemimpinan dalam perusahaan atau organisasi Anda. Apakah itu menjadi pemimpin tim atau wakil pimpinan kelompok yang mengharuskan Anda untuk mendelegasikan pekerjaan, melakukan pertemuan dan menjadi pengontrol sebuah organisasi.
6. Jangan menghindar dari menghadiri pesta kantor dan pertemuan sosial
Kebanyakan orang introvert cenderung jarang menghabiskan waktu bersama rekan-rekannya. Mereka merasa sulit untuk berbaur dan berbicara dengan rekan-rekan dalam suasana yang bersahabat. Cobalah untuk membawa beberapa makanan ringan sambil mengobrol dengan rekan Anda. Setidaknya menjadi bagian dari kelompok daripada tinggal menyendiri.
Menjadi introvert bukan berarti kehidupan karir Anda padam. Anda bisa menjadi sukses dengan tips di atas. Selamat mencoba.
Baca juga:
Sering stres saat bekerja? Ini penyebabnya!
6 Kebiasaan kecil yang bikin stres!
Banyak teman mudahkan dapat pekerjaan (mdk/vic)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tipe kepribadian yang berbeda dihargai dan karyawan didorong untuk berbagi ide-ide mereka.
Baca SelengkapnyaMenjadi introvert tanpa disadari bisa memberikan manfaat kepada diri kita. Apa saja?
Baca SelengkapnyaTak hanya itu, orang introvert adalah individu yang lebih suka merenung, mendengarkan, dan menghabiskan waktu dengan diri sendiri.
Baca SelengkapnyaCiri-ciri kecerdasan sosial pada individu introvert meliputi kemampuan untuk mengamati dengan cermat dan memiliki tingkat empati yang mendalam.
Baca SelengkapnyaSeorang introvert menunjukkan sejumlah hal khusus yang hanya tampak pada diri mereka.
Baca SelengkapnyaIntrovert adalah salah satu tipe kepribadian yang sering disalahpahami oleh banyak orang.
Baca SelengkapnyaCari tahu apa saja rekomendasi profesi yang cocok untuk kaum introvert.
Baca SelengkapnyaTernyata, ada beberapa kebiasaan yang paling disukai orang introvert dan bisa bikin mereka bahagia, loh. Yuk, simak penjelasannya!
Baca SelengkapnyaBerikut 5 cara beristirahat orang introvert serta memahami kebutuhan mereka untuk mengisi ulang energi.
Baca SelengkapnyaBerada di keramaian bisa membuat introvert mudah lelah, kenali sejumlah cara untuk mengatasi kondisi ini.
Baca SelengkapnyaOrang dengan kepribadian introvert suka menikmati dan menghabiskan waktu sendirian.
Baca SelengkapnyaIntrovert bisa mempersiapkan diri untuk berbicara di depan umum tanpa mengalami masalah.
Baca Selengkapnya