6 Cara unik meningkatkan performa kerja
Merdeka.com - Sudah waktunya bagi para karyawan untuk berhenti bermalas-malasan dan meningkatkan kinerja mereka. Banyak orang yang menggambarkan dirinya sebagai karyawan yang memiliki kinerja kerja yang tinggi, namun hanya sedikit orang yang bisa menjaga kedisiplinan itu. Forbes.com memberikan beberapa trik untuk menjaga konsistensi dan performa Anda sebagai karyawan. Cobalah trik berikut ini dan tingkatkan performa Anda.
1. Tahu pesaing Anda
Kenali orang lain yang unggul dalam posisi yang sama dengan Anda. Jangan biarkan atasan menentukan standar kinerja Anda. Hal itu mesti Anda tentukan sendiri. Buatlah deskripsi berdasarkan apa yang Anda percayai tentang kinerja tertinggi dari pekerjaan Anda. Kemudian tantang diri Anda untuk melampaui standar pesaing Anda.
-
Bagaimana cara membiasakan sikap disiplin? Dengan membiasakan sikap disiplin maka anak akan terbiasa hidup teratur. Anak-anak juga akan terlihat rapi dan tertib jika bisa menerapkan sikap disiplin dalam berpakaian dan lain-lain.
-
Apa rahasia agar kita konsisten berolahraga? Memulai dengan menetapkan tujuan yang realistis adalah langkah awal yang sangat penting. Hindarilah menetapkan target yang terlalu ambisius, seperti ingin menurunkan berat badan 15 kilogram dalam sebulan.
-
Bagaimana cara membangun disiplin mental? Disiplin merupakan salah satu karakteristik penting yang dimiliki oleh individu yang kuat baik secara fisik maupun mental. Mereka cenderung memiliki rutinitas yang terencana dengan baik dan mampu mengatur waktu mereka secara efektif.
-
Bagaimana konsistensi dapat terbentuk dalam diri? Jika berhasil melakukan kebiasaan-kebiasaan kecil ini secara berulang, maka sikap konsisten akan terbentuk secara alami dalam diri.
-
Mengapa penting untuk menjaga konsistensi? Konsistensi merupakan sifat atau kondisi di mana seseorang tetap berpegang teguh pada tujuan, nilai, atau pola tertentu sepanjang waktu tanpa terpengaruh oleh hal-hal lain yang dapat mengalihkan fokus.
-
Apa saja yang anak pelajari dengan kedisiplinan? Dengan disiplin, anak-anak belajar untuk menghargai aturan, mengembangkan tanggung jawab, dan membentuk karakter yang kokoh.
2. Tingkatkan terus kualitas
Dalam dunia kerja yang menuntut kinerja tinggi, performa biasa-biasa saja tidak dapat diterima. Bekerjalah terus-menerus dan tingkatkan kemampuan Anda. Cari tahu informasi tentang apa yang membuat seseorang berhasil dan sukses di bidang Anda.
3. Berani berinvestasi
Anda harus berani untuk menantang diri Anda dengan sesuatu yang baru, misalnya, membuka usaha kecil. Lakukan manajemen yang baik dan pelajarilah semua kesalahan yang telah Anda perbuat. Setelah tahu apa kesalahan Anda, maka segera bangkit dan perbaiki kekeliruan tersebut.
4. Pelajari pasar global
Buka cakrawala dan wawasan Anda dengan selalu up date berita tentang pasar global. Hal itu dapat membantu Anda menjadi lebih peka dan pintar untuk mengatur strategi dalam meningkatkan kinerja.
5. Menguasai peluang kerja Anda
Latihlah diri Anda untuk melihat peluang dan lakukan eksekusi secara nyata. Anda harus konsisten dalam melihat peluang baru untuk tumbuh.
6. Menulis blog dan pantau kemajuan Anda
Untuk memantau kemajuan Anda, Anda harus menulis tentang kesuksesan, tantangan, dan pelajaran yang Anda terima. Jadi, gunakan blog sebagai alat untuk mencatat kemajuan Anda. Blog tersebut tak harus Anda publikasikan, hanya cukup Anda pakai sebagai alat pemantau saja. Tulis semua rencana dan apa pun yang penting tentang masa depan Anda. (mdk/des)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Konsistensi menjadi aspek penting dalam mencapai impian.
Baca SelengkapnyaSimak kata-kata motivasi kerja paling inspiratif berikut ini untuk bangkitkan semangat di kantor.
Baca SelengkapnyaBerikut terdapat 7 tips ampuh yang dapat membantu kamu menghilangkan kebiasaan menunda-nunda pekerjaan.
Baca SelengkapnyaSelf-management adalah kemampuan untuk mengelola perilaku, pikiran, dan emosi secara sadar dan produktif.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang kata-kata semangat kerja bahasa Inggris dan artinya yang keren dan memotivasi.
Baca SelengkapnyaMotivasi adalah kekuatan pendorong yang memicu seseorang melakukan sesuatu yang dibutuhkan atau diinginkan.
Baca SelengkapnyaKata-kata semangat dapat menginspirasi dan memotivasi kita untuk menghadapi hari-hari yang akan datang dengan semangat yang segar dan positif.
Baca SelengkapnyaBelajar self management penting agar sukses dalam berkarier.
Baca SelengkapnyaMotivasi kerja sangat penting dimiliki agar tak mudah menyerah dalam menghadapi tantangan.
Baca SelengkapnyaProduktivitas bukan sekedar menyelesaikan tugas saja.
Baca SelengkapnyaKumpulan kata-kata kerja keras untuk masa depan yang bisa bangkitkan semangat berjuang.
Baca SelengkapnyaAktivitas produktif membuat pengusaha selalu tetap jadi terdepan secara kesiapan dan meningkatkan potensi sukses.
Baca Selengkapnya