7 Hal yang sering dikatakan pembohong
Merdeka.com - Kepercayaan adalah dasar dari hubungan romantis yang awet. Ini bukan berarti kalian harus mencurigai pasangan setiap waktu. Tetapi tak ada salahnya mengetahui tanda-tanda kebohongan, siapa tahu suatu saat Anda perlu mendeteksi kebohongannya. Janine Driver, penulis buku "You Can't Lie to Me" membocorkan delapan kata dan kalimat yang sering digunakan oleh para pembohong, seperti dilansir oleh Yahoo! Shine (21/08).
1. Tidak pernahYang harus diperhatikan adalah ketika sebenarnya kata 'tidak' saja sudah cukup. Kenapa dia harus menggunakan kata 'tidak pernah'? Ini menunjukkan reaksinya yang berlebihan. Misalkan saja ketika kalian bertanya, "Apa kau baru melihat bokong perempuan itu?" dan dia menjawab "Tidak pernah." Padahal "tidak" saja seharusnya sudah cukup.
2. ItuIni tergantung pada penggunaan kata yang dipilihnya. Jika dia menggunakan kata "itu" untuk memberikan kesan 'jauh' dari obyek, misalkan "wanita itu", "uang itu", dan lainnya. Ini adalah trik umum yang sering digunakan manipulator.
-
Kenapa pasangan sering berbohong? Pasangan yang tidak setia akan seringkali berbohong, baik itu tentang kegiatan mereka di luar rumah atau tentang hubungan mereka dengan orang lain. Mereka mungkin akan terlihat gugup atau berusaha untuk mengelak ketika ditanya tentang aktivitas mereka.
-
Kenapa pasangan selingkuh sering berbohong? Tanda lain bahwa pasangan mungkin tengah terlibat dalam perselingkuhan adalah kecenderungan untuk sering berbohong. Kebohongan yang tak masuk akal dan semakin sering dapat menjadi petunjuk penting yang perlu diinvestigasi untuk memahami apa yang sebenarnya terjadi.
-
Kenapa pasangan berbohong? Dalam suatu hubungan, kejujuran berperan sebagai dasar yang sangat krusial untuk membangun kepercayaan serta kedalaman emosional antara pasangan. Namun, ada kalanya salah satu pihak menyembunyikan kebenaran atau berbohong, yang dapat berdampak negatif pada kepercayaan dan stabilitas hubungan tersebut.
-
Apa tanda pasangan berbohong? Seseorang yang berbohong sering kali akan memberikan informasi yang berlebihan dan tidak relevan. Mereka cenderung berbicara panjang lebar tanpa menyertakan detail yang penting atau spesifik.
-
Apa yang sering digunakan penipu untuk menjerat korban? Salah satu jenis tautan palsu yang sering digunakan oleh oknum tidak bertanggung jawab adalah tautan pemulihan akun DANA.
-
Siapa yang mudah dibohongi? Setiap orang tentu tidak akan suka saat dibohongi atau bahkan dimanfaatkan dalam hubungan apapun, baik itu pasangan maupun pertemanan. Tetapi, pasti akan selalu ada saja orang yang mudah dibohongi karena terlalu baik hati.
3. Tidak akanJika dia tak menggunakan kata "tidak" dan langsung menggunakan "tidak akan", kalian perlu waspada. Misalkan ketika kalian bertanya "Apa kau keluar dengan si X kemarin?" dan dia menjawab "Aku tak akan pernah melakukannya." Berkebalikan dengan apa yang dikatakannya, kata "tak pernah" mengindikasikan adanya kemungkinan itu di masa mendatang.
4. "Ya, Nona"Tiba-tiba menjawab dengan kata "Ya, Nona." atau "Ya, Nyonya" pada suasana yang biasa saja adalah tanda bahwa dia sedang tertekan. Terlebih lagi, ini mengindikasikan bahwa dia menyadari dirinya ada dalam masalah.
5. Ngomong-ngomongPembohong mengatakan kata ini untuk mengecilkan perhatian kalian pada apa yang diucapkannya. Padahal sebenarnya, ini adalah hal yang penting. Jadi, pastikan kalian memperhatikan apa yang dikatakannya setelah kata "ngomong-ngomong" atau "by the way."
6. TetapiKalian perlu berhati-hati ketika mereka mengatakan "Aku tahu kau akan mengira aku berbohong, tetapi...." atau "Aku tahu ini aneh, tetapi..." Para pembohong mencoba bermain-main menggunakan kata itu.
7. Kenapa aku harus melakukannya?Ini adalah kalimat yang jadi favorit para pembohong, jadi mereka bisa memikirkan kalimat apa yang bisa dikatakannya selanjutnya. Kalimat lain yang juga digunakan biasanya, "Apa kau menyebutku pembohong?", "Bagaimana kau bisa berpikir aku melakukannya?" dan lainnya.
Hati-hati dengan ketujuh kata di atas. Bukan berarti semua orang yang menggunakannya adalah pembohong. Namun tak ada salah mewaspadai jika si dia mulai sering menggunakan kata-kata di atas di saat-saat tertentu. (mdk/kun)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Istilah "gaslighting" berasal dari film Gaslight, menceritakan seorang pria yang memanipulasi istrinya agar berpikir kalau dia sudah kehilangan akal sehatnya.
Baca SelengkapnyaKebiasaan berbohong sering kali mengarah pada konsekuensi negatif, termasuk kehilangan kepercayaan dan merusak hubungan.
Baca SelengkapnyaGaslighting merupakan bentuk perilaku manipulasi emosional yang kerap terjadi dalam hubungan asmara.
Baca SelengkapnyaPathological liar sering kali membuat cerita-cerita yang tidak benar, bahkan jika itu merugikan mereka sendiri.
Baca SelengkapnyaTerdapat beragam tanda yang perlu diperhatikan dari orang yang sering memutar balikan fakta.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan kata-kata diselingkuhi yang menyentuh hati tetapi tetap berkelas dan bijak.
Baca SelengkapnyaTerdapat beberapa ciri pria yang cenderung mudah berselingkuh.
Baca SelengkapnyaOrang manipulatif cenderung kurang memiliki empati terhadap perasaan dan kebutuhan orang lain.
Baca SelengkapnyaKita bisa mengetahui apakah seseorang sedang membohongi diri Anda dengan berbagai cara ini.
Baca SelengkapnyaGaslighting bisa dialami oleh siapa saja dan seringnya dilakukan oleh orang terdekat.
Baca SelengkapnyaBerikut kata-kata sindiran halus buat orang yang suka membicarakanmu di belakang kalian.
Baca Selengkapnyamerdeka.com merangkum informasi tentang 40 pantun sindiran untuk orang yang menyebalkan, berhasil bikin kesal sekaligus geli.
Baca Selengkapnya