Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 K-Drama Fantasi yang Suguhkan Kisah Cinta Dua Makhluk Beda Alam

7 K-Drama Fantasi yang Suguhkan Kisah Cinta Dua Makhluk Beda Alam Legend of The Blue Sea. ©SBS

Merdeka.com - Drama Korea alias K-drama punya banyak genre. Kadang bisa memadukan beberapa genre sekaligus. Ceritanya pun selalu unik dan menarik. Apalagi para pemerannya cantik dan tampan. Tak heran kalau para pecinta drama di seluruh dunia menggilainya.

Salah satu genre K-drama yang punya banyak penggemar adalah fantasi. Terutama yang memadukan unsur roman di antara dua dunia.

Berikut ini deretan judul K-Drama bergenre fantasi yang suguhkan kisah cinta dua makhluk deda alam.

1. Legend of The Blue Sea

legend of the blue sea

©SBS

Ini adalah kisah cinta yang melalui dua kehidupan antara anak manusia dan putri duyung. Heo Joon-jae (Lee Min-ho) yang berprofesi sebagai penipu profesional adalah reinkarnasi Dam-ryeong, seorang pria bangsawan yang kehilangan nyawa untuk melindungi kekasihnya, seekor putri duyung.

Jun Ji-hyun berperan sebagai Shim-cheong si putri duyung, reinkarnasi Se-hwa yang merebut hati Dam-ryeong di masa lalu. Dua anak manusia ini bertemu kembali di zaman modern dan jatuh cinta sekali lagi. Kali ini mereka mencoba mengubah takdir buruk yang sempat memisahkan mereka.

2. Arang & The Magistrate

arang amp the magistrate

©MBC

Drama berlatar era Joseon ini menceritakan Kim Eun-oh (Lee Joon-gi), seorang pria bangsawan yang baru tiba di Miryang untuk menjalankan tugasnya sebagai pejabat. Eun-oh memiliki kemampuan untuk melihat makhluk halus. Gara-gara bakat yang tak dia inginkan ini, dia jadi berurusan dengan A-rang (Shin Min-ah), arwah yang kehilangan ingatannya dan bertekad mencari tahu penyebab kematiannya. Drama ini memadukan unsur fantasi, roman, komedi, dan misteri.

3. W

drama w

©MBC

K-drama W menyuguhkan variasi roman yang sedikit tidak biasa, yaitu asmara antara seorang dokter cantik dan karakter webtoon. Kang Chul (Lee Jong-suk) adalah karakter webtoon yang mendadak hidup dan masuk ke dunia nyata untuk mencari keadilan bagi keluarganya yang tewas terbunuh.

Sementara Oh Yeon-joo (Han Hyo-joo) adalah seorang dokter, putri dari seniman webtoon yang menciptakan karakter Kang Chul. Yeon-joo terjebak di dunia webtoon tempat Kang-Chul hidup dan terlibat misteri pembunuhan yang menewaskan keluarga pria itu.

4. The Bride of Habaek

the bride of habaek

©tvN

Selanjutnya ada kisah cinta segitiga antara seorang psikolog cantik, dewa air, dan dewa api yang bermusuhan. Habaek (Nam Joo-hyuk), sang calon raja negara air kehilangan kekuatannya dan terlempar ke dunia manusia. Habaek menemui Yoon So-ah (Shin Se-kyung), keturunan dari manusia yang mengabdi kepadanya di masa lalu.

Walaupun merasa segan mematuhi sumpah setia yang diucapkan nenek moyangnya, Soo-ah tetap membantu Habaek untuk mencari cara agar kekuatannya kembali. Keadaan menjadi semakin rumit ketika dewa api yang menyamar sebagai CEO hotel jatuh cinta kepadanya.

5. Goblin (Guardian: The Lonely and Great God)

goblin

©tvN

Siapa yang belum pernah menonton drama ikonis ini? Drama ini melambungkan kembali nama Gong Yoo, Lee Dong-wook, Yoo In-na, serta Kim Go-eun yang terhitung wajah baru di tahun 2016.

Ceritanya sendiri berpusat pada karakter Kim Shin, jenderal dari era Goryeo yang dikutuk hidup abadi sebagai hukuman atas dosa-dosanya selama hidup. Kim Shin jatuh cinta kepada Ji Eun-tak, seorang gadis remaja yang terikat takdir dengannya.

Drama ini juga menampilkan bromance sarat chemistry antara Kim Shin dan Wang Yeo sang malaikat kematian. Kisah cinta Wang Yeo dan Sunny juga mencuri perhatian, bahkan disebut-sebut lebih kental chemistry daripada asmara kedua tokoh utamanya.

6. Scholar Who Walks the Night

scholar who walks the night

©MBC

Lagi-lagi ada Lee Joon-gi yang tampil apik di drama sejarah bernuansa fantasi. Kali ini dia berperan sebagai sarjana misterius yang ternyata adalah seorang vampir. Lee Yu-bi berperan sebagai gadis bangsawan yang kehilangan segalanya, hingga harus menyamar sebagai pria untuk menghidupi keluarga.

7. My Love from The Stars

my love from the stars

©SBS

Jangan lupakan juga My Love from The Stars yang sukses besar dan melambungkan kembali nama Jun Ji-hyun sebagai ratu drama. Drama bernuansa komedi dan fantasi ini bercerita tentang kisah cinta seorang selebriti ternama dan pria misterius yang ternyata alien dari planet lain.

Itulah deretan K-drama fantasi yang menawarkan kisah cinta dua makhluk beda alam. Sudah nonton semuanya?

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Drakor dengan Second Couple Favorit, Kisahnya Tak Kalah Bikin Baper
6 Drakor dengan Second Couple Favorit, Kisahnya Tak Kalah Bikin Baper

Menelusuri sederet kisah second couple menjadi pengalaman menarik bagi para penikmat drama Korea yang tak hanya mencari romansa utama, yuk simak 5 drama ini!

Baca Selengkapnya
9 Pasangan Drama Korea yang Bikin Susah Move On di Tahun 2023, Mana Pasangan Kesayanganmu?
9 Pasangan Drama Korea yang Bikin Susah Move On di Tahun 2023, Mana Pasangan Kesayanganmu?

Dari kisah romantis hingga aksi superhero, berikut adalah sembilan pasangan K-drama yang mencuri perhatian dan membuat kita sulit move on.

Baca Selengkapnya
Deretan Drama Drakor yang Kurang Terkenal di 2024, Meski Ceritanya Menarik dan Berkualitas
Deretan Drama Drakor yang Kurang Terkenal di 2024, Meski Ceritanya Menarik dan Berkualitas

Dari kisah cinta yang mengharukan hingga cerita horor yang menegangkan, berikut rekomendasi drakor yang patut ditambahkan ke daftar tontonan Anda.

Baca Selengkapnya
4 Drama Korea Fantasi Tema Musim Gugur yang Bikin Baper dan Deg-degan
4 Drama Korea Fantasi Tema Musim Gugur yang Bikin Baper dan Deg-degan

Tidak ada waktu yang lebih tepat untuk memulai petualangan menonton K-drama yang dapat menghangatkan hati, terutama ketika musim gugur tiba.

Baca Selengkapnya
7 Drama Korea Terbaru yang Curi Perhatian dengan Rating Tinggi, Hiburan Saat Weekend Nih!
7 Drama Korea Terbaru yang Curi Perhatian dengan Rating Tinggi, Hiburan Saat Weekend Nih!

Deretan drama Korea ini raih popularitasnya dengan mencetak rating tinggi.

Baca Selengkapnya
15 Rekomenasi Drakor Lucu Romantis, Menghibur dan Bikin Salting
15 Rekomenasi Drakor Lucu Romantis, Menghibur dan Bikin Salting

Dengan sentuhan komedi yang menggelitik dan kisah cinta yang hangat, drama-drama ini mampu menghibur dan mengalirkan perasaan bahagia.

Baca Selengkapnya
7 Drama Korea yang Mengisahkan Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Sangat Menyentuh Hati
7 Drama Korea yang Mengisahkan Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Sangat Menyentuh Hati

Drama Korea tentang cinta bertepuk sebelah tangan biasanya mengisahkan perjuangan seseorang tokoh yang awalnya hanya mencintai dalam diam.

Baca Selengkapnya
7 Drama Korea Romantis Underrated yang Wajib Ditonton untuk Penggemar Drakor
7 Drama Korea Romantis Underrated yang Wajib Ditonton untuk Penggemar Drakor

Nikmati 7 rekomendasi drama Korea romantis underrated dengan alur cerita menyentuh dan rating tinggi di MyDramaList.

Baca Selengkapnya
7 Drakor atau Drama Korea Bertema School First Love, Ceritanya Manis Banget Dijamin Bikin Baper
7 Drakor atau Drama Korea Bertema School First Love, Ceritanya Manis Banget Dijamin Bikin Baper

Drama Korea atau drakor mengenai kisah cinta di sekolah bisa menjadi pilihan untuk menikmati akhir pekan kamu.

Baca Selengkapnya
6 Drama Korea Romantis Terbaru ini Bakal Bikin Kamu Baper
6 Drama Korea Romantis Terbaru ini Bakal Bikin Kamu Baper

Drama Korea terbaru bergenre romantis yang tayang pertengahan tahun

Baca Selengkapnya
Romantis, Ini 6 Drama Thailand Tentang Pasangan Wanita Lebih Tua
Romantis, Ini 6 Drama Thailand Tentang Pasangan Wanita Lebih Tua

Drama Thailand yang mengisahkan pasangan wanita yang lebih tua menunjukkan dinamika hubungan yang rumit.

Baca Selengkapnya
7 Film Dokumenter Terbaik di Layanan Striming Indonesia
7 Film Dokumenter Terbaik di Layanan Striming Indonesia

Kini, film dokumenter telah berkembang menjadi tontonan yang menghibur dengan berbagai genre.

Baca Selengkapnya