7 Kebiasaan baik yang menyuburkan rambut
Merdeka.com - Rambut adalah mahkota wanita. Jika tidak dirawat dengan baik, rambut akan terlihat kusam dan kucel. Alhasil, Anda jadi tidak percaya diri untuk menampilkan pesona rambut Anda di depan umum. Nah, berikut adalah beberapa kebiasaan baik yang dapat menyuburkan rambut, seperti dilansir Boldsky.
1. Menyisir rambut
Sisirlah rambut Anda setidaknya 50 kali dalam sehari untuk membantu meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala. Ini memberikan folikel rambut dorongan untuk terus tumbuh. Biasakan untuk menyisir rambut pada malam hari dan di pagi hari selama 5 menit.
-
Gimana cara supaya rambut tetep sehat? Pahami dan kelola stres Anda agar kesehatan rambut tetap terjaga.
-
Bagaimana menjaga rambut tetap sehat alami? Zat-zat yang dibutuhkan untuk menjaga rambut tetap sehat alami terkandung dalam vitamin rambut Ellips yang mengandung Moroccan oil, Jojoba oil, Pro Vit B5, serta Vitamin A, C, dan E.
-
Bagaimana cara merawat rambut rusak? Mengatasi rambut rusak memerlukan pendekatan yang konsisten dalam perawatan rambut.
-
Apa penyebab rambut kusam selain kering? Rambut kusam dan kering tampak kusut dan tidak sehat.
-
Bagaimana cara merawat rambut kering? Gunakan Masker Rambut Secara Rutin Supaya cara mengatasi rambut kering dan rusak yang dilakukan memberikan hasil yang lebih maksimal, jangan lupa gunakan masker rambut secara rutin. Ritual perawatan rambut yang satu ini dapat memberikan nutrisi tambahan yang diperlukan rambut untuk mengembalikan kesehatannya.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan kulit kepala agar rambut panjang tidak mudah rontok? Saat mencuci rambut atau keramas, cobalah untuk mengimbanginya dengan melakukan pijat ringan di kepala.
2. Meminyaki rambut
Anda mungkin sibuk sepanjang minggu, tetapi biasakan untuk meminyaki rambut Anda di akhir pekan secara menyeluruh dan biarkan semalaman. Kemudian esok paginya bilas dengan shampo.
3. Mengikat rambut saat tidur
Mengikat rambut di malam hari dapat melindungi rambut dari gesekan dengan bantal. Dibutuhkan setidaknya 5 menit untuk mengepang rambut Anda sebelum tidur.
4. Mandi dengan air dingin
Jika Anda mandi dengan air pada suhu kamar, itu adalah sangat baik untuk kesehatan rambut Anda. Air yang terlalu hangat dapat membuka pori-pori rambut dan menyebabkan rambut rontok.
5. Menutupi rambut saat di bawah terik matahari
Kebiasaan ini sangat baik untuk pertumbuhan rambut. Rambut akan tetap terlindungi dari debu dan sinar matahari.
6. Mencuci rambut secara teratur
Banyak orang mencuci rambut mereka hanya sekali dalam seminggu atau mungkin dua kali. Rambut berminyak dan kotor dapat menimbulkan berbagai masalah rambut, termasuk ketombe dan rontok. Kotoran dapat menyumbat pori-pori rambut dan menyebabkan kerusakan rambut.
7. Makan sayuran hijau
Orang yang makan sayuran hijau seperti bayam biasanya memiliki rambut tebal dan sehat. Hal ini dikarenakan rambut juga butuh nutrisi ekstra dari sayuran dan buah-buahan.
Inilah tujuh kebiasaan baik yang dapat menyuburkan rambut. Selamat mencoba! (mdk/des)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kondisi rambut dapat memengaruhi tampilan secara keseluruhan, sehingga penting untuk menjaganya.
Baca SelengkapnyaYuk, simak 4 langkah praktis berikut untuk menjaga kilau alami rambut setiap harinya.
Baca SelengkapnyaDengan menutrisi rambut dan kulit kepala secara mendalam, rambut yang tadinya kering dan kasar akan menjadi lembut dan berkilau.
Baca SelengkapnyaRata-rata kerontokan rambut terjadi 50 hingga 100 helai rambut sehari, tetapi ini tergantung pada panjang dan ketebalan rambut.
Baca SelengkapnyaSetiap orang ingin memiliki rambut yang sehat dan halus. Namun hal tersebut bisa menjadi tantangan bagi banyak orang karena beberapa kebiasaan yang dilakukan.
Baca SelengkapnyaRambut kusam dan kering tampak kusut dan tidak sehat.
Baca SelengkapnyaTak perlu mengeluarkan uang untuk produk perawatan rambut yang mahal. Beberapa bahan alami dan kebiasaan yang baik dapat mempercepat pertumbuhan rambut.
Baca SelengkapnyaKerusakan rambut tidak hanya memengaruhi penampilan, tetapi juga dapat menyebabkan masalah jangka panjang jika tidak segera ditangani dengan tepat.
Baca SelengkapnyaBerikut cara melembutkan rambut secara aman dan praktis saatnya mengucapkan selamat tinggal rambut singa.
Baca SelengkapnyaMasalah rambut rontok bisa diatasi dengan berbagai cara. Pakai shampoo yang tepat hingga jangan terlalu sering pakai alat pemanas rambut.
Baca SelengkapnyaMusim panas jadi tantangan tersendiri bagi perempuan terlebih bagi yang memiliki rambut panjang karena akan menjadi lebih lepek.
Baca SelengkapnyaRambut rusak akibat polusi dan paparan sinar UV? Yuk, atasi dengan berbagai cara mudah ini
Baca Selengkapnya