7 Ramuan Kecantikan dengan Nutrisi Super dari Sayuran
Merdeka.com - Katanya buah-buahan kaya akan vitamin yang baik untuk perawatan kulit. Karena itulah kita sering menjumpai resep masker berbahan lemon, pisang, apel, atau stroberi.
Tak hanya buah-buahan, sayuran pun sebenarnya memiliki banyak nutrisi yang penting bagi kesehatan kulit. Mungkin Anda kurang familiar dengan masker atau toner yang dibuat dari jagung atau kubis, tetapi khasiatnya layak dicoba. Nenek moyang kita saja menggunakan jagung untuk mendinginkan ruam karena cacar.
Berikut ini kami tampilkan sejumlah resep masker dan kompres berbahan sayuran untuk berbagai kebutuhan kulit.
-
Bagaimana cara membuat masker kunyit? Untuk menggunakan kunyit sebagai masker pemutih kulit alami, Anda bisa mencampur bubuk kunyit dengan air dan madu. Oleskan masker kunyit tersebut di wajah dan diamkan selama 15 menit, kemudian bilas wajah dengan air hingga bersih.
-
Bagaimana membuat masker kecantikan dari daun kelor? Cara pembuatannya pun sangat mudah, hanya memerlukan daun kelor saja. Pertama-tama keringkan daun kelor agar kandungan airnya berkurang. Setelah itu, tumbuk daun kelor kering sampai halus. Lalu, serbuk daun kelor disaring dengan ayakan agar menghasilan butiran yang lebih lembut. Masker daun kelor dapat digunakan dengan mencampurkannya dengan air.
-
Mengapa masker beras dan madu cocok untuk kulit kusam? Kombinasi antara kedua bahan ini sangat ideal untuk memberikan efek mencerahkan pada wajah yang terlihat lelah atau kering.
-
Bagaimana cara membuat masker aloe vera dan kunyit? Untuk membuat masker yang efektif ini, Anda hanya perlu menyiapkan dua bahan utama, yaitu 2 sendok teh bubuk kunyit dan gel aloe vera secukupnya.
-
Kenapa masker beras dan madu efektif untuk kulit kusam? Kombinasi antara beras dan madu ini sangat ideal untuk memberikan efek mencerahkan pada wajah yang tampak lelah atau kering.
-
Apa manfaat masker kentang untuk kulit wajah? Nutrisi yang terkandung dalam kentang dapat mencegah permasalahan serta menjaga kesehatan kulit wajah.
Masker jagung manis + madu (mencegah jerawat)
Mungkin Anda sudah pernah mendengar resep pengobatan bekas luka cacar tempo dulu dengan butiran jagung segar. Pengobatan ini ternyata bisa juga kita terapkan untuk perawatan kulit wajah di zaman sekarang.
Jagung segar, terutama yang manis merupakan sumber vitamin A, vitamin B1, vitamin B3, vitamin C, vitamin E serta kandungan bermanfaat lainnya. Minyak alami di dalamnya juga mengandung linoleic acid yang ampuh untuk melawan jerawat dan merangsang kulit untuk membentuk kolagen.
Bahan:
Cara membuat:
- Tumbuk jagung dengan peralatan yang steril, setelah itu campur dengan madu.
- Terapkan masker pada wajah yang sudah bersih dari makeup dan kotoran. Diamkan selama 10 hingga 15 menit.
- Bilas wajah dengan air bersih dan keringkan dengan ditepuk-tepuk handuk. Gunakan toner sesudahnya.
Masker tomat + tepung beras (mencerahkan wajah)
Ramuan ini berfungsi sebagai masker sekaligus scrub, mengangkat sel kulit mati sekaligus mencerahkan dengan kandungan vitamin C di dalamnya.
Bahan:
Cara membuat:
- Campurkan tepung beras murni dengan tomat yang sudah diblender hingga menjadi pasta kental.
- Terapkan pada kulit yang sudah dibersihkan, kemudian diamkan hingga setengah kering.
- Setelah itu gosok-gosok lembut dengan gerakan melingkar dan bilas wajah hingga bersih.
Kompres air rebusan kubis (menjadikan kulit glowing)
Dilansir StyleCraze, kubis kaya akan vitamin B1, vitamin B6, vitamin C, vitamin E, kalsium, yodium, sulfur, magnesium, dan zat besi. Bisa menjadikan kulit lebih sehat, kenyal, dan bercahaya.
Pakailah masker dari kubis untuk merawat wajah Anda. Kukus beberapa lembar kubis hingga lunak, kemudian peras dengan handuk kering dan bersih hingga semua cairan dalam kubis berpindah ke handuk. Setelah itu gunakan untuk kompres wajah. Diamkan semalaman, kemudian bilas wajah hingga bersih.
Masker wortel + madu (menjadikan kulit glowing)
Wortel merupakan sumber vitamin A yang baik untuk menyehatkan kulit dan menjadikannya berseri. Sementara madu kaya akan nutrisi, pelembap alami, dan sifat antiseptik untuk menjauhkan kulit dari berbagai masalah.
Bahan:
Cara membuat:
- Kupas dan cuci wortel, kemudian parut.
- Campurkan parutan wortel dengan madu, kemudian oleskan pada wajah.
- Biarkan masker selama 20 menit, kemudian bilas wajah dengan air bersih.
Masker bayam + madu (mengatasi minyak berlebih)
Bayam segar berkhasiat untuk mengontrol minyak berlebih, membersihkan kotoran dari pori-pori, dan melindungi kulit agar tidak mudah berjerawat.
Bahan:
Cara membuat:
- Cuci bersih bayam, kemudian blender dengan sedikit air.
- Padukan bayam yang sudah dihaluskan dengan madu.
- Oleskan pada wajah dan diamkan selama 20 menit. Setelah itu bilas hingga bersih.
Toner seledri (mengurangi minyak berlebih)
Seledri dapat membantu dalam mengurangi minyak di wajah. Jika kamu memiliki kulit berminyak, Anda dapat mengambil tiga batang seledri, cuci bersih, iris kecil-kecil, tempatkan di wadah, tuangkan air mendidih dan tutup dengan penutup. Biarkan hingga dingin dan kemudian simpan di kulkas.
Pakai ramuan jus seledri ini untuk membilas wajah sebelum tidur. Lakukan setiap hari agar kulit wajah terbebas dari minyak berlebih.
Masker oat + mentimun + madu (perawatan untuk kulit kering)
Timun kaya akan cairan pelembap alami yang memiliki sifat mendinginkan kulit. Kombinasikan dengan nutrisi dari madu dan oatmeal.
Bahan:
Cara membuat:
- Campur satu sendok makan oats dengan parutan mentimun.
- Tambahkan satu sendok teh madu organik.
- Terapkan masker pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bersihkan dengan air hangat.
Demikian aneka ramuan masker, toner, dan kompres berbahan sayur-sayuran untuk mengatasi berbagai masalah kulit. Pastikan untuk menggunakan sayuran segar yang sudah dicuci bersih dan peralatan steril untuk membuatnya.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Banyak yang tidak menyadari bahwa pare mengandung berbagai nutrisi penting yang dapat mendukung kesehatan dan kecantikan.
Baca SelengkapnyaBeberapa bahan alami yang bisa bantu mencerahkan warna kulit.
Baca SelengkapnyaBerbagai tanaman seperti kunyit, daun sirih, dan daun kelor, dapat diolah menjadi minuman yang tidak hanya menyegarkan tetapi juga bermanfaat untuk kulit.
Baca SelengkapnyaBeberapa jenis tanaman obat juga efektif dalam mencegah penuaan dini dan menjaga kulit tetap awet muda.
Baca SelengkapnyaKekayaan nutrisi yang terkandung dalam buah-buahan menjadikannya sebagai pilihan sempurna untuk merawat kulit dari luar maupun dalam.
Baca SelengkapnyaAtasi wajah yang tampak kusam dapat dilakukan dengan menggunakan masker yang terbuat dari beras dan madu. Berikut cara pembuatan dan manfaatnya untuk kulit.
Baca SelengkapnyaBahan-bahan berikut ini bisa Anda jadikan masker agar wajah Anda terlihat bersih dan putih.
Baca SelengkapnyaNutrisi yang terkandung dalam kentang dapat mencegah permasalahan serta menjaga kesehatan kulit wajah.
Baca SelengkapnyaDaun salam tidak hanya dikenal sebagai bumbu dapur, tetapi juga sebagai bahan alami yang memiliki beragam manfaat untuk perawatan kulit wajah.
Baca Selengkapnya10 bahan alami ini bisa digunakan para wanita untuk mengurangi kerutan halus yang ada di wajah. Sudah pernah coba belum?
Baca SelengkapnyaBanyak wanita menggunakan lulur untuk mencerahkan kulit, salah satunya dengan lulur rempah. Ini cara memilih produk yang tepat.
Baca SelengkapnyaKonsumsi jamu bisa menjadi cara meningkatkan daya tahan tubuh kita. Untungnya hal ini bisa diraih dengan konsumsi sejumlah jamu dengan rasa lezat.
Baca Selengkapnya