8 Hal yang tak perlu dipikir saat berlibur
Merdeka.com - Hari libur tiba. Yeah, segudang rencana liburan telah disusun dengan matang, Anda pun siap menikmati hari libur. Tetapi tunggu dulu, kita tidak bisa menikmati liburan seru jika masih memikirkan beberapa hal. Libur ya libur, lepaskan segala beban dan tinggalkan sembilan kekhawatiran berikut ini seperti yang dilansir huffingtonpost (16/12).
1. Surat, e-mail dan undangan
Berhenti mengkhawatirkan surat, undangan dan tagihan yang ada di rumah, nikmati liburan Anda. Jika Anda benar-benar tertekan, rencanakan pulang lebih awal sehingga anda memiliki waktu sehari penuh untuk bersantai dan kembali ke rutinitas anda
-
Apa yang perlu dihindari setelah liburan? Usai melakukan liburan, sebaiknya Anda membatasi pengeluaran yang tidak perlu dan cenderung konsumtif. Evaluasi kembali kebutuhan dan keinginanmu sebelum melakukan pembelian.
-
Gimana caranya agar liburan makin berkesan? Liburan terbaik adalah camping Karena ternyata mandi pagi, gosok gigi dan berpakaian rapi, itu rutinitas yang mau tidak mau harus kita lakukan, bukan pure naluri keinginan kita.
-
Bagaimana cara membuat liburan lebih berkesan? Bukan berapa banyak waktu yang kamu habiskan di suatu tempat yang membuatnya berkesan: melainkan bagaimana kamu menghabiskan waktunya.
-
Apa yang perlu dipersiapkan sebelum liburan? Agar tidak mengganggu arus keuangan Anda, persiapkan dana untuk liburan dengan dana sehari-hari. Jangan pernah memakai uang untuk kebutuhan sehari-hari untuk berlibur, karena ini akan berdampak menyulitkan di kemudian hari.
-
Apa saja tips liburan hemat? Berikut ini ada 15 tips liburan murah, tapi tetap menjaga keamanan tabungan Anda. Yuk simak dengan seksama untuk mengetahui cara-cara hemat yang bisa Anda terapkan.
2. Tagihan telepon
Jika seluler Anda bisa dipakai di luar negeri, hubungi provider dan katakan Anda akan ke luar negeri. Anda tetap bisa menggunakan seluler di manapun Anda berada. Saat Anda pulang barulah membayar tagihan tersebut.
3. Program TV dan film favorit
Tak perlu khawatir tidak bisa melihat drama atau film kesayangan Anda. Anda bisa streaming atau membawa DVD favorit Anda.
4. Tersesat
Tersesat di negeri orang dapat mengacaukan liburan. Bawalah peta lokal sebelum Anda pergi. Atau miliki peta di ponsel sehingga dapat membimbing ke manapun Anda pergi.
5. Rindu keluarga
Rasa rindu dengan suasana rumah kadang terlintas ketika di tempat asing. Kirim kartu pos bergambar pemandangan lokasi tempat liburan untuk menceritakan pengalaman liburan Anda. Lewat kartu pos tentu akan membuat cerita Anda yang jauh lebih menyenangkan untuk dinikmati.
6. Bahasa
Pelajari sedikit tentang bahasa di tempat liburan Anda untuk memudahkan komunikasi jika mengalami masalah. Pertanyaan seputar hotel, restoran, tempat wisata, jalan tentu tak pernah lepas saat mengunjungi suatu tempat. Sebagai tambahan bawalah kamu saku.
7. Penginapan yang tak nyaman
Sebelum berlibur cari informasi sebanyak-banyaknya mengenai penginapan. Anda bisa memilih hotel mana yang cocok dengan dana dan keinginan Anda. Jika perlu booking saja via online agar tak repot saat sampai di tempat tujuan.
8. Jetlag
Anda perlu memahami jam internal tubuh Anda. Kapan saatnya harus tidur dan terjaga agar terhindar dari jetlag. Anda juga dapat selalu mengunduh beberapa aplikasi untuk membantu dengan tidur dan diet, seperti JetLagGenie (yang membantu mengubah pola tidur) dan AntiJetLagDiet (yang menjelaskan apa yang harus makan dan kapan).
Sudah siapkah Anda berlibur tanpa rasa khawatir? Lepaskan segala rasa gelisah dan nikmati liburan Anda! (mdk/vic)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Liburan yang menyenangkan tidak harus selalu mahal.
Baca SelengkapnyaMenjelang akhir tahun, banyak orang yang telah merencanakan untuk berlibur.
Baca SelengkapnyaBerlibur tanpa perencanaan dapat menguras kantong karena biaya akomodasi yang tinggi di puncak musim libur.
Baca SelengkapnyaSimak rekomendasi kata-kata bijak liburan berikut ini, bisa jadi referensi caption media sosial di akhir pekan.
Baca SelengkapnyaLaporan tren perjalanan Expedia menunjukkan peningkatan harga penginapan hotel bintang tiga yang lebih terjangkau.
Baca SelengkapnyaBanyak masyarakat yang menghabiskan waktu dengan liburan di dalam negeri maupun luar negeri.
Baca SelengkapnyaRencanakan liburan dengan matang dan rinci, mulai dari rute, hotel, biaya makan, transportasi, souvenir, asuransi perjalanan, hingga dana darurat.
Baca SelengkapnyaBiarpun lebih hemat, namun tips ini juga bisa membantumu mendapatkan pengalaman berlibur yang menyenangkan.
Baca SelengkapnyaTips liburan bisa tetap seru sekaligus hemat. Apa saja itu?
Baca SelengkapnyaSaat ini pembayaran digital banyak menyediakan promo dan diskon untuk transaksi di waktu tertentu.
Baca Selengkapnya