Alasan pemakaian cincin kawin di tangan kiri menurut berbagai budaya
Merdeka.com - Pengantin wanita dan pria biasanya mengenakan cincin pernikahan di jari manis tangan kiri. Ternyata ada cerita di balik tradisi unik ini. Di budaya barat biasanya wanita yang sudah menikah akan mengenakan cincin pertunangan di tangan kiri dan menumpuknya dengan cincin pernikahan. Sementara, kebanyakan warga Eropa justru mengenakan cincin pernikahan di jari manis tangan kanan.
Baca: Bujet Cincin Tunangan dan Cincin Kawin
Penggunaan cincin pernikahan tentunya tergantung dengan preferensi personal Anda, tapi tentu saja mengenakannya bersama sesuai tradisi adalah cara yang manis untuk melambangkan hubungan yang telah terikat dengan komitmen.
-
Apa simbol cinta dalam lamaran? Cincin yang satu ini sudah menjadi bagian penting dalam tradisi bertunangan.
-
Apa makna cinta? Banyak orang yang memaknai cinta beraneka makna. Seperti: 'hidup tanpa cinta bagaikan berdiri di tepi tebing yang curam, tanpa cinta rindu yang dirasa seakan gelap gulita. Dan hidup bagaikan sayur tanpa garam. Ada pula yang memaknai cinta seperti pasir yang tidak dapat digenggam terlalu erat.
-
Apa yang dimaksud dengan kata cinta? Kata-kata cinta yang tulus dinilai dapat memperkuat hubungan, memberikan keamanan, hingga meningkatkan keintiman.
-
Apa pesan utama yang ingin disampaikan dari kata mutiara pernikahan? Kata-kata mutiara sambutan pernikahan memiliki peran penting dalam menyampaikan harapan, doa, dan ucapan selamat kepada pasangan pengantin baru.
-
Kenapa cincin di jari manis dikaitkan dengan cinta? Jari manis secara tradisional dikaitkan dengan cinta dan hubungan, yang menjelaskan mengapa banyak orang memilih untuk mengenakan cincin pernikahan atau pertunangan di jari ini.
-
Apa makna cincin kawin? Cincin kawin telah menjadi simbol universal dalam pernikahan, tidak hanya di dunia Barat, tetapi juga di banyak budaya lain di seluruh dunia.
1. Kepercayaan Yunani Kuno
Sejarahnya dapat ditarik ke zaman Yunani kuno, saat orang percaya bahwa pembuluh darah yang terletak di jari manis tangan kiri menuju langsung ke hati. Karena kepercayaan inilah pembuluh darah di jari manis disebut sebagai 'vena amoris' atau vein of love. Secara alami, atas dasar pernyataan cinta, mereka meletakkan cincin yang digunakan berdasarkan cinta ini di jari manis tangan kiri sebagai penanda romansa hubungan wanita dan pria.
Walau kemudian ahli membuktikan bahwa hal ini tidak betul secara ilmiah, hal ini merupakan representasi yang cukup romantis sebagai simbol terhubungnya dua hati yang berbeda dari dua manusia.
2. Kepercayaan Islam
Sedangkan pada budaya Arab dan Islam juga ternyata dikenal pemakaian cincin di jari manis tangan sebelah kiri seperti Nabi Muhammad saw dengan batu mata yang berada di bagian telapak tangan.
Menggunakan cincin di tangan kiri juga bertujuan untuk melindungi cincin dari kemungkinan rusak, karena biasanya tangan ini lebih jarang digunakan dibandingkan dengan tangan kanan.
3. Kepercayaan China
Masyarakat China percaya pada simbol-simbol jari dengan orang-orang terdekat. Seperti jempol untuk orang tua, telunjuk melambangkan saudara, jari tengah melambangkan Anda sendiri, jari manis melambangkan pasangan, dan yang terakhir jari kelingking melambangkan anak-anak Anda nantinya.
Jika Anda coba melipat jari lainnya seperti berhitung, maka jempol, telunjuk, jari tengah, dan kelingking bisa terpisah dengan mudah. Namun, tidak demikian dengan jari manis. Anda membutuhkan bantuan tangan dari sisi lain untuk menahan jari lainya untuk tetap terlipat.
Itulah sebabnya cincin pernikahan biasa dikenakan di jari manis dengan anggapan jari manis sulit terpisahkan. Diharapkan hubungan pernikahan pun sulit terpisahkan dan bersatu selamanya, walaupun tidak ada aturan yang pasti mengenai tangan kanan atau kiri.
Ternyata cukup banyak teori mengenai asal-usul pemakaian cincin kawin di tangan kiri. Manapun yang Anda percayai, sama sekali bukan masalah.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Cincin kawin digunakan pada jari manis kita karena sejumlah alasan historis dan masih banyak diikuti hingga saat ini.
Baca SelengkapnyaCincin sering kali digunakan sebagai aksesori untuk mempercantik penampilan seseorang.
Baca SelengkapnyaMomen paling romantis ini ternyata sudah dilakukan berabad-abad lalu!
Baca SelengkapnyaKenali kepribadian Anda lewat posisi cincin di jari setiap jari mengungkap karakter yang berbeda.
Baca SelengkapnyaKembar mayang adalah sepasang hiasan berupa anyaman daun kelapa yang memiliki makna dan mitos dalam pernikahan tradisional Jawa.
Baca SelengkapnyaKerangka sepasang kekasih ini ditemukan di makam kuno di Datong, China utara.
Baca SelengkapnyaMemotong kuku pada hari-hari tertentu dalam setahun membawa keberuntungan.
Baca SelengkapnyaBanyak peneliti, termasuk arkeolog yang menemukan bukti bahwa perhiasaan seperti tindik telah dipakai oleh manusia sejak zaman dulu.
Baca SelengkapnyaCari model cincin tunangan dari emas putih yang menggabungkan keindahan dan kesan elegan. Ini adalah pilihan ideal untuk mengenang momen istimewa Anda.
Baca SelengkapnyaApa arti witing tresno jalaran soko kulino? Ungkapan ini tak hanya membicarakan soal cinta, tapi lebih luas dari itu.
Baca SelengkapnyaTradisi paculan lazim dilaksanakan untuk memeriahkan resepsi di dalam sebuah pernikahan.
Baca Selengkapnya