Bingung Anak selalu Susah Makan? Siasati dengan 5 Tips Berikut
Merdeka.com - Sering kebingungan karena anak susah makan? Atau anak terlalu pilih-pilih makanan? Jangan khawatir, Bunda. Ada banyak cara yang bisa ditempuh untuk memancing keinginan anak untuk menyantap masakan di rumah.
Saumya Shree, food specialist dari BiteClub.in menawarkan sejumlah saran untuk menyiasati anak yang suka pilih-pilih makanan. Simak uraian selengkapnya yang kami rangkum dari Wonder Woman India.
Siapkan makanan dengan warna yang menarik
-
Bagaimana cara membuat anak tertarik makan? Memberikan makanan kepada bayi saat keluarga sedang makan dapat membuatnya merasa lebih terlibat dalam ritual keluarga ini, meskipun mereka tidak makan sebanyak yang diharapkan.
-
Bagaimana cara membuat makanan sehat menarik untuk anak? Menyajikan makanan sehat dengan menarik dan bervariasi. Anda bisa menghias piring dengan berbagai warna, bentuk, atau tokoh kesukaan anak. Anda juga bisa membuat makanan sehat yang menyerupai junk food, seperti burger sayur, pizza buah, atau kentang panggang.
-
Apa cara menambah nafsu makan anak secara alami? Berikut cara menambah nafsu makan anak secara alami yang bisa diterapkan orang tua
-
Bagaimana cara mengenalkan aneka ragam makanan pada anak? 'Jadi anak-anak diharapkan memiliki pola makan dan jenis bahan makanannya beraneka ragam, tidak hanya terbatas pada satu jenis makanan seperti karbohidrat, protein, atau lemak saja,' kata Ariek beberapa waktu lalu dilansir dari Antara.
-
Bagaimana caranya agar anak makan makanan sehat? Selain itu, menanamkan kebiasaan makan sehat pada anak juga dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan mereka.
-
Bagaimana membuat anak suka makan sayur? Membiasakan anak makan sayur memerlukan waktu dan kesabaran. Menggunakan kombinasi kreativitas dalam penyajian, edukasi mengenai manfaat, serta melibatkan mereka dalam proses persiapan makanan adalah kunci suksesnya.
Anak-anak bakal lebih tertarik pada makanan yang berwarna-warni, sebab mereka selalu tertarik pada segala hal yang memiliki warna mencolok.
Jadi buat makanan dengan warna seatraktif mungkin. Padukan beberapa jenis sayur atau buah-buahan dengan warna cerah yang bisa menarik perhatian anak.
Buat makanan dengan bentuk yang tak biasa
Buat anak yang suka pilih-pilih makanan, cara terbaik untuk menarik perhatian mereka adalah dengan menyiapkan makanan dengan bentuk-bentuk yang menarik.
Potong lauk dan sayuran menggunakan cetakan kue mini dalam berbagai bentuk, misalnya bintang, hati, ikan, dan huruf alfabet. Makanan beragam bentuk di atas piring akan memicu ketertarikan mereka untuk menyantapnya.
Gunakan nama-nama yang seru
Ciptakan nama-nama baru yang lebih seru untuk makanan yang disiapkan. Anak mungkin bakal mengernyitkan dahi jika disuguhi brokoli. Tetapi bisa jadi dia bakal tertarik jika sayuran hijau berkuntum itu disebut 'pohon mini'.
Lebih baik lagi kalau Anda sedikit bercerita mengenai sayuran dan buah yang ada di piring. Memang butuh usaha ekstra, tetapi dengan begini anak bisa makan tanpa harus dipaksa.
Sajikan semenarik mungkin
Bukan hanya kritikus makanan yang cerewet soal presentasi makanan. Bisa jadi anak malas makan karena masakan enak yang Anda buat diletakkan begitu saja di atas piring.
Anda bisa menyiasati presentasi makanan yang biasa saja dengan beberapa tips sederhana. Misalnya menyulap nasi putih menjadi bola-bola atau menyajikan telur dadar dalam bentuk spiral. Tinggal gulung telur dadar, kemudian potong tipis-tipis.
Ajak anak memasak
Minat anak terhadap makanan juga bisa dibangkitkan dengan melibatkan mereka dalam proses persiapan makanan di dapur.
Ajak anak berbelanja dan memasak makan siang mereka di dapur. Mintalah bantuan mereka untuk tugas-tugas kecil seperti memetik tangkai kembang kol atau mencuci buah.
Itulah beberapa langkah sederhana untuk menyiasati anak yang tak suka makan. Semoga bermanfaat, ya Bunda.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hampir setiap orang tua pernah mengalami anak susah makan. Namun sebenarnya terdapat cara mengatasi anak susah makan yang bisa diterapkan.
Baca SelengkapnyaTerjadinya pilih-pilih makanan atau picky eater pada anak bisa dihadapi dengan sejumlah cara berikut:
Baca SelengkapnyaSebagian orang tua mungkin pernah merasakan anak susah makan. Bahkan permasalahan itu masih dirasakannya hingga saat ini.
Baca SelengkapnyaAnak tidak nafsu makan memang membuat orangtua bingung. Perlu trik tertentu untuk bisa merayu si kecil supaya lahap kembali.
Baca SelengkapnyaMenariknya, nafsu makan anak bisa ditingkatkan dengan menggunakan rempah-rempah alami yang diolah menjadi jamu.
Baca SelengkapnyaPada anak yang pemilih makanan terdapat cara agar dia makan lebih sehat dan lahap.
Baca SelengkapnyaAnak susah makan bisa jadi karena ada masalah dengan indera pengecapnya. Teliti tubuh anak untuk mengetahui keluhan dan konsultasikan ddengan dokter.
Baca SelengkapnyaPastika asupan sayur si kecil terpenuhi dengan memperkenalkan cara yang menarik untuk menyantapnya.
Baca SelengkapnyaPenting untuk mengajarkan anak untuk makan sayur dan buah. Tak hanya sehat, mengajarkan makan sayur dan buah bisa jadi investasi untuk masa depan.
Baca SelengkapnyaDalam membantu atasi masalah anak yang pilih-pilih makanan, penerapan aturan makan bisa menjadi kunci.
Baca SelengkapnyaMengatasi masalah anak yang susah minum susu bisa menjadi tantangan bagi banyak orang tua.
Baca SelengkapnyaPenyajian yang menarik bisa membantu agar anak lebih mudah mengonsumsi sayur.
Baca Selengkapnya