Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Benarkah pasta berasal dari Italia?

Benarkah pasta berasal dari Italia? Ilustrasi pasta. ©2012 Shutterstock/margouillat photo

Merdeka.com - Selama ini pasta telah dikenal sebagai makanan tradisional Italia. Beragam jenis pasta dengan beraneka bumbu tradisional Italia merupakan makanan yang sangat dikenal di seluruh dunia. Selain itu makan pasta sudah menjadi salah satu kebudayaan Italia yang selalu dimakan dan disebarkan ke seluruh dunia. Tetapi tahukah Anda bahwa pasta ternyata tidak berasal dari Italia?

Dilansir dari Today I Found Out, berdasar namanya, pasta berasal dari bahasa Yunani yaitu pastos yang berarti mengandung garam. Dari segi penamaan, pasta sudah meminjam nama dari kebudayaan Yunani yang lebih tua sehingga diyakini bahwa sebelumnya jenis makanan seperti ini memang sudah dikenal.

Banyak yang mengatakan bahwa pasta sebenarnya berasal dari China dan dibawa ke Italia oleh Marco Polo. Teknik membuat pasta ini disebut berasal dari pengolahan dan pembuatan mie yang sebelumnya telah dikenal oleh bangsa China. Akan tetapi ternyata teori tersebut dipatahkan karena terdapat bukti sejarah bahwa pasta sudah dikenal di Genoa pada 1279, sedangkan Marco Polo baru kembali ke Italia pada 1295.

Catatan tertua mengenai pasta berasal dari tahun 1154 oleh seorang ahli geografi Arab yang bernama Idrisi yang mengatakan bahwa pasta merupakan makanan biasa pada warga Sisilia. Sisilia merupakan pulau di sebelah selatan Italia dan memiliki kedekatan dengan budaya Arab.

Banyak sejarawan makanan yang percaya bahwa bangsa Arab lah yang membawa pasta beserta bayam, terung, dan gula tebu ke wilayah laut tengah. Pada Talmud yang ditulis pada abad ke-5, salah satu kitab bangsa Yahudi, telah dikenal sebuah bahan makanan mirip pasta yang dimasak dengan cara direbus.

Invasi bangsa Arab ke pulau Sisilia pada abad ke-9 merupakan pintu masuk dari dikenalnya pasta oleh masyarakat Italia. Sebuah catatan lain menyatakan bahwa pada abad ke-12, orang italia mulai belajar untuk mengeringkan pasta pada orang Arab. Selain itu, jika melihat resep-resep pasta Sisilia, terdapat banyak sekali bahan makanan dan bumbu yang umum digunakan di wilayah Arab.

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fakta Menarik Seputar Pasta, Mengapa Spaghetti Tidak Boleh Dipatahkan Saat Memasak?
Fakta Menarik Seputar Pasta, Mengapa Spaghetti Tidak Boleh Dipatahkan Saat Memasak?

Larangan mematahkan pasta sebelum dimasak bukan hanya sekadar aturan makan; itu melibatkan tradisi, tekstur, teknik memasak, dan tentu saja, nilai-nilai budaya.

Baca Selengkapnya
6 Resep Pasta ala Italia Klasik yang Populer di Resto dan Kafe
6 Resep Pasta ala Italia Klasik yang Populer di Resto dan Kafe

Mulai dari spaghetti bolognese, fettucine alfredo, sampai lasagna klasik.

Baca Selengkapnya
Unik! Sering Dikira Sama, Ternyata 9 Makanan Ini Berbeda
Unik! Sering Dikira Sama, Ternyata 9 Makanan Ini Berbeda

Beberapa makanan seringkali disalahartikan karena kemiripan bentuknya, namun sebenarnya memiliki perbedaan yang mencolok, terutama dari segi rasa & bahan.

Baca Selengkapnya
Asal Usul Pesto Asli Italia dan Cara Membuatnya dengan Cara Sederhana
Asal Usul Pesto Asli Italia dan Cara Membuatnya dengan Cara Sederhana

Pesto merupakan salah satu saus klasik khas Italia yang telah dikenal luas di seluruh dunia. Saus hijau yang aromatik ini berasal dari Genoa, Italia.

Baca Selengkapnya
Nasi Goreng, Kuliner Sejuta Umat yang Bukan Makanan Asli Indonesia
Nasi Goreng, Kuliner Sejuta Umat yang Bukan Makanan Asli Indonesia

Biarpun familiar di Indonesia, tapi nasi goreng bukan kuliner asli tanah air!

Baca Selengkapnya
Berawal dari Salju, Ini Sejarah Terciptanya Es Krim yang Jarang Diketahui Orang
Berawal dari Salju, Ini Sejarah Terciptanya Es Krim yang Jarang Diketahui Orang

Siapa sangka, es krim di zaman dulu ternyata memiliki pilihan rasa yang sangat terbatas, lho.

Baca Selengkapnya
4 Resep Saus Pasta Praktis, dari yang Segar sampai Creamy
4 Resep Saus Pasta Praktis, dari yang Segar sampai Creamy

Mulai dari saus bolognese sampai saus keju untuk macaroni.

Baca Selengkapnya
Arkeolog Temukan Lukisan Pizza 2000 Tahun Lalu, Seperti Ini Gambarnya
Arkeolog Temukan Lukisan Pizza 2000 Tahun Lalu, Seperti Ini Gambarnya

Arkeolog menemukan sebuah lukisan pizza kuno berusia 2.000 tahun di lorong rumah di Pompeii, Italia Selatan.

Baca Selengkapnya
6 Resep Spaghetti Lezat Aneka Kreasi, dari Bolognese hingga Marinara
6 Resep Spaghetti Lezat Aneka Kreasi, dari Bolognese hingga Marinara

Makanan dari Italia yang satu ini hadir dengan banyak variasi yang menggugah selera.

Baca Selengkapnya
6 Resep Spaghetti Ala Rumahan dengan Berbagai Saus Pilihan, Menu Simple Namun Dijamin Lezat
6 Resep Spaghetti Ala Rumahan dengan Berbagai Saus Pilihan, Menu Simple Namun Dijamin Lezat

Berikut kumpulan resep spaghetti ala rumahan dengan berbagai saus pilihan.

Baca Selengkapnya
Sejarah Singkong di Pulau Jawa, Dulu Jadi Makanan Para Petapa Majapahit
Sejarah Singkong di Pulau Jawa, Dulu Jadi Makanan Para Petapa Majapahit

Ada teori yang mengatakan singkong pertama kali dibawa oleh Portugis ke bumi Nusantara

Baca Selengkapnya
Onde-Onde, Jejak Budaya yang Melingkupi Kudapan Bulat Nan Gurih
Onde-Onde, Jejak Budaya yang Melingkupi Kudapan Bulat Nan Gurih

Meski bentuknya sederhana, onde-onde memiliki cerita panjang yang mencakup perjalanan dari Tiongkok hingga menjadi bagian tak terpisahkan dari budaya Indonesia.

Baca Selengkapnya