Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bridestory rilis laporan tren pernikahan 2017 di Indonesia

Bridestory rilis laporan tren pernikahan 2017 di Indonesia Ilustrasi pernikahan. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Mila Supinskaya

Merdeka.com - Bridestory, salah satu online wedding marketplace terbesar di Indonesia, merilis laporan Tren Pernikahan 2017 di Indonesia. Survei yang diikuti oleh 5000 pria dan wanita menggambarkan tren terkini dari industry pernikahan di tanah air secara komprehensif. Laporan ini meliputi informasi seputar anggaran, perencanaan dan persiapan pernikahan serta berbagai data tren pernikahan menarik lainnya di Indonesia.

Kevin Mintaraga, CEO Bridestory, mengungkapkan bahwa industri pernikahan di Indonesia mengalami perubahan yang signifikan setiap tahunnya, terutama dalam hal persiapan dan perencanaan pernikahan. "Kami melihat bahwa ranah pernikahan Indonesia mulai memasuki dunia digital pada beberapa tahun terakhir. Tingkat penggunaan smartphone yang sangat tinggi menjadi salah satu faktor yang secara tidak langsung memengaruhi perilaku calon mempelai dalam merencanakan pernikahan mereka," ujarnya.

Hal ini terungkap melalui studi yang dilakukan oleh Bridestory selama bulan Desember 2016 lalu. Walaupun rekomendasi dari keluarga dan teman (23,6%) masih menjadi pilihan utama, pencarian secara online melalui platform seperti Bridestory (16,4%), media sosial (13,2%) dan search engine (10,7%) juga turut menjadi preferensi andalan dalam menemukan vendor pernikahan. Selain itu, sebagai pelengkap undangan cetak, pengiriman undangan pernikahan secara digital atau e-invitation juga semakin marak dilakukan oleh mayoritas pengantin di Indonesia (78,5%).

Dari segi anggaran pernikahan, survei menunjukkan bahwa terdapat sedikit penurunan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, di mana 56,1% responden mengaku bahwa mereka membiayai pernikahan mereka sendiri, terlepas dari orang tua (32,8%) yang turut ambil andil. Sebagian besar dari anggaran pernikahan tersebut dialokasikan untuk kategori venue, katering, dan dekorasi.

Mengacu pada tren pernikahan, 52% responden mengungkapkan menikah di antara bulan Agustus hingga Desember, dengan September sebagai bulan favorit untuk melangsungkan pernikahan. Untuk konsep dekorasi, tajuk garden atau botanical dipadu dengan rona warna klasik seperti emas, putih, dan merah muda masih menjadi pilihan favorit, baik dalam pernikahan tradisional maupun internasional.

"Melalui survei ini, kami berharap dapat memberikan inspirasi dan membantu calon pengantin dalam mempersiapkan hari bahagia mereka. Di sisi lain, kami juga berharap agar laporan ini dapat menjadi acuan bagi vendor pernikahan di Indonesia untuk dapat lebih memahami perilaku setiap calon pengantin," tutup Kevin.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai laporan Tren Pernikahan 2017 di Indonesia dapat dibaca di Bridestory Blog.

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Skincare Ternyata Jadi Komoditas Paling Banyak Dibeli Masyarakat Jelang Lebaran
Skincare Ternyata Jadi Komoditas Paling Banyak Dibeli Masyarakat Jelang Lebaran

bagi konsumen Indonesia, belanja menjelang Idulfitri merupakan puncak musim belanja.

Baca Selengkapnya
Transaksi Lelang Negara Meroket 3 Kali Lipat Capai Rp35 T, Ini Strateginya
Transaksi Lelang Negara Meroket 3 Kali Lipat Capai Rp35 T, Ini Strateginya

Digitalisasi menjadi salah satu faktor yang meningkatkan transaksi lelang.

Baca Selengkapnya
MMA Impact Indonesia 2024 Jadi Momen Penting untuk Perkuat Masa Depan Marketing Digital dan Inovasi di Indonesia
MMA Impact Indonesia 2024 Jadi Momen Penting untuk Perkuat Masa Depan Marketing Digital dan Inovasi di Indonesia

MMA Impact Indonesia 2024 memperkuat masa depan marketing digital dengan fokus pada AI, inovasi, dan kolaborasi lintas industri untuk kemajuan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Industri Kosmetika Indonesia Tumbuh 21 Persen, Kini Ada 1.010 Perusahaan Kecantikan
Industri Kosmetika Indonesia Tumbuh 21 Persen, Kini Ada 1.010 Perusahaan Kecantikan

Cosmobeauté Indonesia merambah sektor baru dalam industri kecantikan dengan kehadiran perusahaan yang fokus pada produk perawatan kulit.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Buat Paspor Melonjak Tiga Kali Lipat
Masyarakat Buat Paspor Melonjak Tiga Kali Lipat

Tren ini berkaitan dengan perubahan gaya hidup masyarakat untuk berwisata.

Baca Selengkapnya
Jumlah Pengusaha UMKM di Bali Melonjak dari 13.000 Jadi 443.000
Jumlah Pengusaha UMKM di Bali Melonjak dari 13.000 Jadi 443.000

Berdasarkan survei dari MetrixLab pada tahun 2024, sinergi Tokopedia dan ShopTokopedia juga menarik lebih banyak pengguna loyal.

Baca Selengkapnya
Strategi Holding BUMN Jasa Survei Hadapi Gejolak Ekonomi Dunia
Strategi Holding BUMN Jasa Survei Hadapi Gejolak Ekonomi Dunia

Sikap adaptif dalam menghadapi persaingan bisnis dengan berinovasi dan antusias dalam menggerakkan atau menghadapi perubahan.

Baca Selengkapnya
MMA Impact Indonesia 2023 Siap Sambut Masa Depan Pemasaran di Era Modern
MMA Impact Indonesia 2023 Siap Sambut Masa Depan Pemasaran di Era Modern

Pendaftaran untuk acara MMA Global Indonesia yang paling ditunggu-tunggu sudah dibuka.

Baca Selengkapnya
Fantastis, Pendapatan Pasar Kecantikan dan Perawatan Pribadi Indonesia Ternyata Capai Rp142 Triliun
Fantastis, Pendapatan Pasar Kecantikan dan Perawatan Pribadi Indonesia Ternyata Capai Rp142 Triliun

Segmen terbesar adalah Perawatan Pribadi dengan nilai pasar USD 3,88 miliar.

Baca Selengkapnya
Pengguna Domain .ID Tembus 1 Juta
Pengguna Domain .ID Tembus 1 Juta

Dari angka 1 juta itu, terdapat 5 domain yang menjadi favorit masyarakat.

Baca Selengkapnya
Di Abu Dhabi, Sandiaga Uno Tawarkan Investasi Pariwisata: Bisa Ciptakan Enam Kali Lapangan Pekerjaan
Di Abu Dhabi, Sandiaga Uno Tawarkan Investasi Pariwisata: Bisa Ciptakan Enam Kali Lapangan Pekerjaan

Indonesia semakin memiliki daya tarik dan diharapkan semakin banyak investasi untuk di sektor parekraf.

Baca Selengkapnya
Tren Perjalanan Wisata 2024, Opsi Transportasi Semakin Beragam dan Pariwisata Semakin Tumbuh Berkelanjutan
Tren Perjalanan Wisata 2024, Opsi Transportasi Semakin Beragam dan Pariwisata Semakin Tumbuh Berkelanjutan

Jelang liburan panjang, atraksi wisata yang paling diminati masyarakat meliputi landmarks, museum, teater, dan masih banyak lainnya.

Baca Selengkapnya