Calico, kota tambang tua yang berhantu
Merdeka.com - Calico adalah sebuah kota di San Bernardino, California, yang sudah ditinggalkan penghuninya. Dahulunya kota ini merupakan kota pertambangan yang cukup makmur. Di Calico ditemukan banyak tambang perak yang menghasilkan banyak uang pada tahun 1880-an. Namun semakin lama harga perak semakin menurun, dan kota ini pun mulai ditinggalkan oleh penduduknya.
Hanya beberapa orang saja yang tinggal di Calico setelah pasar perak dan tambang mulai sepi, seperti guru, pemilik penginapan, anak-anak, dan lainnya. Mereka dipercaya tinggal di sana hingga akhir hayat.
Kini, kota mati Calico telah diubah menjadi sebuah area wisata sejarah yang mengajak pengunjungnya untuk mengenal sejarah kota tersebut, terutama mengenai pertambangan perak yang ada di sana. Semua gedung dibiarkan tetap sama seperti aslinya, hanya dirombak untuk perbaikan.
-
Dimana letak kota hantu di China? Sebuah kawasan elite di perbukitan Shenyang, China, berubah menjadi “kota hantu“. Kawasan elite di perbukitan Shenyang, China, berubah menjadi “kota hantu“ karena rumah-rumah mewah di sana tidak laku terjual.
-
Dimana 'Kota Orang Mati' itu berada? Situs yang ditemukan oleh tim yang bekerja di kota kuno Aswan ini dijuluki 'Kota Orang Mati,' berisi 36 makam yang masing-masing berisi 30 hingga 40 mumi.
-
Kenapa Forest City disebut 'kota hantu'? Lokasi terpencil dan kurangnya fasilitas hidup membuat Forest City mendapat julukan 'kota hantu'. Tempat ini terasa seperti resor liburan yang ditinggalkan, dengan taman bermain yang rusak, toko dan restoran yang tutup, dan suasana yang suram.
-
Siapa yang percaya hantu? Sebagian besar orang-orang percaya hantu.
-
Apa yang dipercaya sebagai rumah makhluk halus? Mitos lain yang sering terdengar adalah bahwa pohon pepaya bisa menjadi tempat tinggal makhluk halus seperti pocong dan tuyul.
-
Dimana Rumah Hantu Malioboro? Terletak di Jalan Ahmad Yani, Rumah Hantu Malioboro menjadi tujuan wisata bagi para pecinta hal-hal seram.
Meski begitu kabarnya, tak jarang para turis dan pengunjung yang datang juga mengalami dan melihat hal yang tak mereka harapkan sebelumnya. Ya, mereka melihat hantu dari penduduk Calico yang sebelumnya pernah tinggal di sana.
Berdasarkan Scary For Kids, salah satu penampakan yang paling sering ditemui pengunjung adalah arwah Lucy Bell King Lane, seorang wanita yang memiliki sebuah toko swalayan di Calico. Penampakan wanita yang selalu mengenakan gaun panjang berwarna hitam ini sering terlihat berjalan antara toko dan rumah miliknya.
Tak hanya itu, sebuah kursi goyang yang menjadi favoritnya juga sering terlihat bergerak sendiri. Orang-orang yang mengunjungi tokonya seringkali juga mendengar suara atau melihat bayangan yang bergerak, meski kenyataannya toko itu sudah tak lagi berpenghuni.
Tak hanya swalayan, sekolah yang terletak di puncak bukit di Calico juga dikabarkan berhantu. Yang paling sering terlihat adalah hantu seorang anak perempuan berusia sekitar 11 tahun yang melihat lewat jendela. Jika ada yang melihatnya, gadis kecil itu biasanya tersenyum dan melambaikan tangan.
Sebelumnya di Calico juga terdapat program wisata yang dilakukan pada malam hari, khusus untuk mengajak wisatawan melakukan rekreasi supranatural dengan melewati tambang Maggie's Mine dan gedung lainnya. Namun saat ini program tersebut telah dihentikan. Beberapa wisatawan yang pernah ikut dalam wisata ini mengaku merasakan hal-hal yang aneh seperti bulu kuduk merinding atau aura dingin.
Tak hanya itu, pengunjung terkadang juga mendengar suara-suara ramai seperti orang yang sedang merayakan sesuatu di Calico Corral atau Lil's Saloon, padahal tak ada orang di sana. Jalanan utama Calico juga diketahui sering dihantui oleh hantu pria berbadan besar dan berjenggot putih yang dikenal dengan nama Tumbleweed Harris.
Hiiy, ternyata meski sudah disulap menjadi tempat wisata, kota mati Calico masih tetap menyimpan segudang misteri dan cerita-cerita horor. Bagaimana para pemberani, tertarik untuk mengunjunginya? (mdk/kun)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Setiap tahunnya, warga harus memberi tumbal kepala kerbau ke tempat itu
Baca SelengkapnyaArkeolog Temukan Makam Kuno Berisi Perhiasan Mewah, Ternyata Milik Orang-Orang Kaya 800 Tahun Lalu
Baca SelengkapnyaKini, kampung itu hanya menyisakan rumah yang terbengkalai. Beberapa rumah tampak sudah ambruk.
Baca SelengkapnyaTim arkeolog dari Peru dan Jepang menggali makam seorang dukun yang diyakini hidup sekitar 3.000 tahun lalu.
Baca SelengkapnyaSelain kondisi jalan yang memang tanpa penerangan, keengganan warga melewati rute sepanjang sekitar 7 km itu lantaran cerita seramnya di masa silam
Baca SelengkapnyaTanggal 31 Oktober tepat saat Halloween, beberapa hotel yang terkenal memiliki kisah horor di Amerika mengalami peningkatan. Hotel mana saja? simak selengkapnya
Baca SelengkapnyaMakhluk misterius yang diyakini keberadaannya, namun jarang diketahui.
Baca SelengkapnyaDi tengah hutan lebat Kolombia tersembunyi kisah legendaris yang memikat para penjelajah, petualang, dan pemimpi selama berabad-abad.
Baca SelengkapnyaArkeolog di Meksiko menemukan kompleks istana dewa yang dinamakan "Yang Bau"
Baca SelengkapnyaLegenda tentang Paititi mengatakan kota ini dibangun oleh pahlawan Inca bernama Inkarri, yang awalnya mendirikan kota Cusco.
Baca SelengkapnyaPemukiman di Tapanuli Utara yang hidupnya masih begitu sederhana ini jauh dari peradaban kota, sehingga kehidupannya kental dengan ilmu hitam.
Baca Selengkapnya