Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Cara Memasak Sarden Kalengan Menjadi Masakan Rumahan yang Nikmat

3 Cara Memasak Sarden Kalengan Menjadi Masakan Rumahan yang Nikmat Ilustrasi sarden. ©Shutterstock

Merdeka.com - Anda punya persediaan sarden kalengan di rumah dan ingin mengolahnya menjadi masakan yang enak? Sebenarnya kebanyakan sarden kalengan yang beredar di Indonesia sudah dibumbui dengan saus tomat atau saus tomat pedas. Namun Anda masih bisa mengolahnya menjadi lebih lezat lagi.

Berikut ini kami tampilkan cara memasak sarden kalengan menjadi masakan rumahan yang nikmat.

Cara Memilih Sarden Kalengan Berkualitas

Sebelum mempelajari cara memasak sarden yang enak, mari kita belajar cara memilih sarden kalengan yang bagus. Harga tak bisa dijadikan sekaleng sarden berkualitas atau tidak. Pasalnya harga produk seperti ini biasanya ditentukan oleh besar potongan ikan dan panjang rantai distribusinya hingga sampai ke tangan konsumen.

Orang lain juga bertanya?
  • Pastikan kaleng belum penyok
  • Pastikan tidak ada karat di kaleng
  • Kaleng disimpan di suhu ruangan
  • Perhatikan apakah potongan ikan masih utuh atau tidak
  • Pastikan tidak ada aroma mencurigakan
  • Jika memilih produk impor, perhatikan asal dan tempat pengemasan.
  • 1. Cara Memasak Sarden Kuah Kemangi

    Resep pertama yang akan kita pelajari adalah sarden kuah kemangi. Gunakan sarden kalengan dalam saus tomat. Jika menggunakan sarden dengan saus cabai, Anda tak perlu menambahkan cabai rawit lagi.

    Bahan:

  • 155 gram sarden dalam saus tomat
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • 4 siung bawang merah, iris tipis
  • 6 buah cabai rawit, iris halus
  • 2 kuntum kemangi, petik
  • 1 buah tomat, iris tipis
  • 1 ruas jari lengkuas, memarkan
  • 1/2 gelas belimbing air
  • 1 sendok makan minyak goreng
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • Cara Membuat Sarden Kuah Kemangi:

    1. Panaskan minyak di penggorengan, kemudian tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, tomat, dan cabai rawit.
    2. Masukkan sarden beserta saus tomatnya, kemudian bumbui dengan garam dan gula pasir.
    3. Tambahkan air, kemudian masak sampai mendidih dan kuah mengental.
    4. Terakhir, masukkan daun kemangi yang sudah dipetik. Aduk, kemudian angkat dari kompor.
    5. Sarden kuah kemangi sudah siap untuk disajikan.

    Demikian cara memasak sarden kuah kemangi. Pelajari resep selanjutnya, yuk!

    2. Cara Memasak Sambal Sarden

    Selanjutnya ada cara memasak sarden kalengan menjadi sambal basah yang kaya bumbu.

    Bahan:

  • 1 kaleng sarden dalam saus cabai ukuran 425 gram
  • 5 butir bawang merah, iris halus
  • 1 buah tomat iris halus
  • 1 ruas ibu jari lengkuas
  • 1 batang serai, memarkan
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sendok makan air perasan lemon/jeruk nipis
  • minyak goreng secukupnya
  • Bumbu Halus:

  • 4 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • Cara Memasak Sarden Sambal:

    1. Pisahkan ikan sarden dari kuahnya, lalu goreng sebentar dengan minyak sedikit. Cukup sampai permukaannya agak kering saja. Setelah itu tiriskan minyaknya dan sisihkan terlebih dahulu.
    2. Panaskan sesendok minyak goreng lagi. Tumis bumbu halus, tomat, lengkuas, serai, daun jeruk, daun kunyit, dan salam hingga harum.
    3. Masukkan kuah sarden ke dalam tumisan bumbu, beri perasan lemon, lalu aduk rata.
    4. Lakukan tes rasa. Jika sudah sesuai selera, masukkan ikan sarden yang sudah digoreng tadi. Masak hingga sarden tercampur bumbu.
    5. Angkat sambal sarden dari kompor, tuang ke piring, lalu sajikan.

    Itulah cara memasak sarden sambal yang nikmat.

    3. Cara Memasak Sarden Pedas

    Resep selanjutnya adalah sarden kuah pedas. Bahan dan cara pengolahannya tidak berbeda jauh dari sarden kuah kemangi, kok.

    Bahan:

  • 155 gram sarden dalam saus cabai
  • 4 siung bawang putih, iris halus
  • 5 butir bawang merah, iris halus
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 buah cabai merah besar, iris tipis
  • 5 buah cabai rawit, iris halus
  • 1/2 gelas belimbing air
  • 1 sendok makan minyak goreng
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • Cara membuat:

    1. Panaskan minyak di penggorengan, kemudian tumis bawang merah, bawang putih, jahe, daun salam, daun jeruk, dan cabai rawit.
    2. Masukkan sarden beserta saus cabainya, kemudian bumbui dengan garam dan gula pasir.
    3. Tambahkan air, kemudian masak sampai mendidih dan kuah mengental.

    Angkat dari kompor dan sarden pedas sudah siap untuk disajikan.

    Demikian cara memasak sarden kalengan yang bisa Anda praktikkan di rumah.

    (mdk/tsr)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    12 Cara Masak Sarden Simple ala Rumahan, Sajian Praktis untuk Menu Makan Keluarga
    12 Cara Masak Sarden Simple ala Rumahan, Sajian Praktis untuk Menu Makan Keluarga

    Jika tak punya banyak waktu untuk memasak, pilih saja olahan sarden untuk santapan praktis yang pastinya lezat!

    Baca Selengkapnya
    5 Cara Masak Sarden Ikan Agar Lebih Lezat dan Enak, Bahannya Sederhana
    5 Cara Masak Sarden Ikan Agar Lebih Lezat dan Enak, Bahannya Sederhana

    Cara masak sarden ikan agar lebih sedap dan lezat rupanya tak butuh waktu lama.

    Baca Selengkapnya
    Ikan Bumbu Sarden yang Menggugah Selera, Begini Resep Membuatnya
    Ikan Bumbu Sarden yang Menggugah Selera, Begini Resep Membuatnya

    Bumbu sarden bisa menjadi tambahan lezat untuk hidangan ikan.

    Baca Selengkapnya
    Resep Masak Kerang yang Enak ala Rumahan, Mudah dan Menggugah Selera
    Resep Masak Kerang yang Enak ala Rumahan, Mudah dan Menggugah Selera

    Resep masak kerang adalah salah satu sajian yang akan memanjakan lidah Anda dengan kelezatan rasanya.

    Baca Selengkapnya
    Sambal Teri, 3 Resep Menggoda yang Bikin Ketagihan
    Sambal Teri, 3 Resep Menggoda yang Bikin Ketagihan

    Kombinasi sempurna antara teri yang renyah dengan kombinasi beberapa bahan yang gurih membuat setiap gigitan terasa istimewa.

    Baca Selengkapnya
    Resep Makanan Khas Sunda yang Simple, Cocok jadi Hidangan Pelengkap
    Resep Makanan Khas Sunda yang Simple, Cocok jadi Hidangan Pelengkap

    Salah satu kuliner nusantara yang menjadi favorit bagi banyak orang adalah makanan khas Sunda

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Seafood ala Warung Kaki Lima
    6 Resep Seafood ala Warung Kaki Lima

    Mulai dari udang masak mentega, kepiting asam manis, sampai kerang rebus.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Sambal Goreng Kentang, Mulai dari Ati Ampela Hingga Kering Kentang, Sederhana Namun Super Nikmat!
    7 Resep Sambal Goreng Kentang, Mulai dari Ati Ampela Hingga Kering Kentang, Sederhana Namun Super Nikmat!

    Kelezatan kentang yang digoreng sempurna bersama sambal yang menggoda selera membuatnya menjadi santapan yang sangat dinantikan saat Lebaran

    Baca Selengkapnya
    Resep Aneka Masakan Udang yang Lezat dan Mudah Dibuat, Segera Praktikkan
    Resep Aneka Masakan Udang yang Lezat dan Mudah Dibuat, Segera Praktikkan

    Udang adalah bahan makanan favorit. Rasanya yang lezat dan teksturnya yang kenyal membuat udang menjadi perhatia saat berada di meja makan.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Sambal Ikan Asin Enak dan Simple, Bikin Ketagihan
    7 Resep Sambal Ikan Asin Enak dan Simple, Bikin Ketagihan

    Sambal ikan asin dipadu dengan nasi hangat akan menjadi kombinasi yang menggugah selera!

    Baca Selengkapnya
    10 Resep Sambal Goreng Kentang Ala Rumahan, Siap Jadi Menu Andalan Saat Ramadan dan Lebaran
    10 Resep Sambal Goreng Kentang Ala Rumahan, Siap Jadi Menu Andalan Saat Ramadan dan Lebaran

    Berikut resep sambal goreng kentang ala rumahan paling cocok jadi menu andalan saat ramadan dan lebaran.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Udang yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat
    7 Resep Udang yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat

    Resep masakan udang ala rumahan ini cocok untuk menu makan siang atau sarapan.

    Baca Selengkapnya