Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara mudah pangkas pengeluaran harian untuk menabung biaya nikah

Cara mudah pangkas pengeluaran harian untuk menabung biaya nikah Ilustrasi anggaran pernikahan. © The Huffington Post

Merdeka.com - Menabung untuk biaya pernikahan bisa menjadi hal yang mengintimidasi. Biasanya akan selalu muncul pengeluaran tak terduga, sehingga membuat total biaya pernikahan menjadi membengkak dan lebih tinggi ketimbang yang direncanakan.

Masih kesulitan menyisihkan uang untuk tabungan pernikahan? Coba terapkan 5 cara mudah di bawah ini. Meski tampak kecil, tapi memangkas pengeluaran ini ternyata mampu berkontribusi besar pada jumlah tabungan pernikahan kelak!

Kurangi kebiasaan minum kopi di kafe

Orang lain juga bertanya?

Bagi sebagian besar orang, kehadiran kopi sama pentingnya dengan air. Meski tampak sepele, tetapi kebiasaan menyeruput kopi di kafe lama kelamaan akan menggerogoti anggaran pernikahan Anda.

Misal, jika Anda termasuk orang yang harus minum kopi sehari tiga kali, maka dompet akan terkuras jutaan rupiah hanya untuk biaya minum kopi setiap bulannya. Lebih baik investasikan uang tersebut pada mesin pembuat kopi di rumah, tak hanya membuat Anda tetap produktif tapi juga bisa berhemat.

Bawa bekal makan siang

Membuat bekal makan siang sendiri adalah hal yang sering dicoret dari jadwal harian, terlebih jika otak sudah dipenuhi dengan segudang kesibukan. Jadinya, Anda akan lebih mudah mengeluarkan puluhan hingga ratusan ribu setiap harinya untuk makan siang. Coba bayangkan berapa total biaya yang akan dihabiskan untuk makan siang saja dalam sebulan.

Dengan membuat atau membawa bekal makan siang sendiri dari rumah, Anda bisa memilih menu makan siang yang lebih sehat, ini akan bantu mewujudkan bobot badan impian untuk sesi foto pre-wedding kelak, dan menghemat uang yang bisa dialokasikan ke biaya gaun pengantin rancangan desainer yang diinginkan.

Pangkas anggaran kencan

Pergi kencandengan makan di restoran di akhir pekan memang menyenangkan, tapi kebiasaan ini menguras biaya yang tidak sedikit, terutama jika dilakukan di restoran mewah. Ujungnya anggaran pun membengkak.

Coba buat aktivitas kencan yang lebih romantis dan hemat dengan memasak sendiri di rumah. Selain lebih santai dan intim, membeli bahan-bahan makan sendiri juga mampu memangkas pengeluaran yang cukup signifikan.

Lakukan perawatan rambut sendiri

Memang para calon pengantin wanita penting melakukan perawatan kecantikan secara rutin sebelum hari-H. Tetapi jika Anda memiliki kebiasaan mencuci dan blow rambut setiap minggu di salon, coba pangkas kebiasaan tersebut dengan melakukannya sendiri di rumah.

Jangan malas untuk mencuci dan blow rambut, memoleskan kuteks, atau menggunakan masker buatan sendiri di rumah. Percayalah dengan melakukan penghematan ini maka dana yang ditabung bisa dialokasikan untuk membayar makeup artist impian Anda.

Pangkas kebiasaan memberikan hadiah untuk perayaan tahunan

Ketimbang belanja membelikan masing-masing kado untuk hari ulang tahun, hari Valentine, atau hari anniversary, lebih baik simpan uang tersebut untuk tabungan pernikahan. Dengan menyimpan uang ekstra ini, Anda akan bisa melakukan banyak hal yang lebih penting pada hari pernikahan kelak, seperti perjalanan bulan madu yang telah Anda idamkan sejak lama. Plus, menciptakan memori yang lebih indah ketimbang segala hadiah yang bisa dibeli.

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Contek 3 Strategi Jitu Mengatur Keuangan Biar Bisa Cukup Sampai Waktu Gajian Berikutnya
Contek 3 Strategi Jitu Mengatur Keuangan Biar Bisa Cukup Sampai Waktu Gajian Berikutnya

Mau tahu caranya biar uang bisa tetap bertahan hingga waktu gajian berikutnya? Intip di sini yuk strateginya.

Baca Selengkapnya
Ramadan Bikin Makin Boros? Begini Strategi Atur Pengeluaran Anti Boncos
Ramadan Bikin Makin Boros? Begini Strategi Atur Pengeluaran Anti Boncos

Euforia Ramadan tanpa terasa sering bikin jadi lebih boros. Yuk saatnya atur strategi keuanganmu!

Baca Selengkapnya
Lima Cara Atur Keuangan Selama Ramadan Agar Tak Bikin Kantong Jebol
Lima Cara Atur Keuangan Selama Ramadan Agar Tak Bikin Kantong Jebol

Rencana keuangan merupakan langkah paling awal yang harus dilakukan jika ingin mencapai tujuan.

Baca Selengkapnya
5 Tips Cepat Kaya Meski Gaji Pas-pasan
5 Tips Cepat Kaya Meski Gaji Pas-pasan

Kunci utama untuk memulai hidup sederhana adalah dengan lebih banyak bersyukur dengan apa yang telah dimiliki.

Baca Selengkapnya
Beda dengan Frugal Living, Gaya Hidup Minimalis Ini Dapat Bantu Selamatkan Keuangan
Beda dengan Frugal Living, Gaya Hidup Minimalis Ini Dapat Bantu Selamatkan Keuangan

Anggaran yang semulanya digunakan untuk belanja barang-barang yang tidak bermanfaat dapat dialihkan untuk kepentingan lain di masa akan datang.

Baca Selengkapnya
Lima Cara Kelola Uang THR Lebaran Agar Tidak Sekedar Numpang Lewat
Lima Cara Kelola Uang THR Lebaran Agar Tidak Sekedar Numpang Lewat

Banyak orang menggunakan THR untuk sekedar membelanjakan kebutuhan lebaran.

Baca Selengkapnya
Tak Banyak Orang Tahu,  Ini Lima Rahasia Sukses untuk Cepat Kaya
Tak Banyak Orang Tahu, Ini Lima Rahasia Sukses untuk Cepat Kaya

Meskipun hidup sederhana terdengar mudah, itu sangat sulit untuk diterapkan. Saat ingin memulai hidup sederhana, banyak tantangan yang akan muncul.

Baca Selengkapnya
6 Tips Mengatasi Sifat Boros, Atur Pengeluaran dengan Bijak
6 Tips Mengatasi Sifat Boros, Atur Pengeluaran dengan Bijak

Kehidupan modern sering kali memicu perilaku boros yang mengakibatkan dampak finansial yang merugikan.

Baca Selengkapnya
Lima Tips Mudah Atur Uang Bulanan, Tak Harus Minimalisir Pengeluaran
Lima Tips Mudah Atur Uang Bulanan, Tak Harus Minimalisir Pengeluaran

Dengan mengunakan prinsip 50,30,20 akan lebih mempermudah dalam membuat rencana keuangan.

Baca Selengkapnya
Tips Terapkan Frugal Living saat Ekonomi Mulai Suram
Tips Terapkan Frugal Living saat Ekonomi Mulai Suram

Frugal living tidak hanya sekadar mengurangi pengeluaran, tetapi juga mengoptimalkan setiap sumber daya yang dimiliki untuk mencapai tujuan keuangan.

Baca Selengkapnya
Tips Jitu Anti Bokek di Tanggal Tua
Tips Jitu Anti Bokek di Tanggal Tua

Sering kali seseorang akan mengalami kekurangan uang menjelang tanggal tua.

Baca Selengkapnya
Jangan Panik, Ini 3 Cara Kelola Stres Akibat Masalah Keuangan
Jangan Panik, Ini 3 Cara Kelola Stres Akibat Masalah Keuangan

Dengan menerapkan hal ini, Anda diharapkan dapat mengatasi stres akibat mengelola keuangan sehingga tidak akan mengganggu atau menimbulkan masalah lain.

Baca Selengkapnya