Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Disaster Cafe: Nikmati makan di tengah gempa 7,8 SR

Disaster Cafe: Nikmati makan di tengah gempa 7,8 SR Disaster Cafe. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Jika terjadi gempa sebesar 7,8 SR saat tengah menikmati makan, semua orang pasti akan segera melupakan makan dan berhamburan keluar. Tetapi di Disaster Cafe, lain lagi ceritanya. Gempa terjadi setiap saat, dan yang bisa Anda lakukan hanya bertahan sambil berharap makanan Anda tidak tumpah.

Dari luar, penampilan Disaster Cafe ini terlihat biasa saja. Sama dengan restoran lainnya. Saat masuk ke dalamnya, barulah Anda akan menemukan beberapa keunikan, sekaligus keanehan, seperti dilansir oleh Odditycentral.com (24/05).

Uniknya, terdapat beberapa macam tema yang diusung oleh kafe ini. Mulai dari tempat bermain anak-anak bertema alien, bentuk elevator yang dibentuk seperti gua, sehingga Anda akan merasa sedang berasa di dalam perut bumi.

Keanehannya terlihat dari seragam yang digunakan oleh para pegawai restoran. Mereka menggunakan helm dan peralatan keselamatan. Saat makanan datang, Anda akan sadar bahwa makanannya terlihat lebih berat dari makanan biasa. Lalu, hal semacam ini pun terjadi.

Di Disaster Cafe, Anda tak akan pernah mengetahui kapan 'gempa bumi' terjadi. Ruangan akan berguncang sesuai dengan simulasi gempa sebesar 7,8 SR. Lampu mendadak padam diikuti teriakan wanita, dan benda-benda yang bergerak tak beraturan.

Namun, tak seperti bencana alam pada umumnya, di kafe ini tak pernah terjadi kecelakaan fatal. Satu-satunya yang harus Anda ingat adalah jangan pernah mengenakan pakaian terbaik, karena kecelakaan kecil seperti makanan dan minuman yang tumpah sudah seringkali terjadi di sini. Jadi, satu-satunya yang harus Anda lakukan adalah tenang, menunggu gempa selesai, sambil menyelamatkan makanan Anda.

(mdk/kun)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mencicipi Nasi Goreng Lava Pijar Khas Magelang, Rasa Pedasnya Sampai ke Ubun-Ubun
Mencicipi Nasi Goreng Lava Pijar Khas Magelang, Rasa Pedasnya Sampai ke Ubun-Ubun

Rata-rata pemesannya adalah para pecinta pedas. Mereka puas kalau bisa mendapatkan nasi goreng yang enak dengan tingkat kepedasan yang tinggi.

Baca Selengkapnya
Akibat Gempa, Pasien RS Unair Surabaya Dievakuasi Sementara ke Lapangan Parkir
Akibat Gempa, Pasien RS Unair Surabaya Dievakuasi Sementara ke Lapangan Parkir

Ratusan pasien RS Universitas Airlangga terpaksa dievakuasi ke lapangan akibat gempa bumi

Baca Selengkapnya
Gempa di Yogyakarta, Sejumlah Rumah Rusak
Gempa di Yogyakarta, Sejumlah Rumah Rusak

Gempa bumi yang terjadi ini juga menyebabkan warga harus berlarian ke luar dari bangunan rumah.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Gempa Susulan, Ratusan Pasien RS Unair Akhirnya Dirawat di Tenda Darurat
Antisipasi Gempa Susulan, Ratusan Pasien RS Unair Akhirnya Dirawat di Tenda Darurat

Ratusan Pasien RS Unair Akhirnya Dirawat di Tenda Darurat

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Korban Gempa Jepang Mengantre Panjang Demi Makanan dan Air Bersih
FOTO: Potret Korban Gempa Jepang Mengantre Panjang Demi Makanan dan Air Bersih

Beberapa hari setelah gempa dahsyat mengguncang Jepang, para korban kini menghadapi krisis makanan dan air bersih.

Baca Selengkapnya
BMKG Wajibkan Warga Batang-Pekalongan Beralih Gunakan Rumah Tahan Gempa
BMKG Wajibkan Warga Batang-Pekalongan Beralih Gunakan Rumah Tahan Gempa

BMKG mewajibkan masyarakat di Kota Pekalongan dan Kabupaten Batan gunakan rumah tahan gempa

Baca Selengkapnya
Gempa di Garut Terasa hingga Bandung dan Jakarta, Warga Panik ke Luar Rumah
Gempa di Garut Terasa hingga Bandung dan Jakarta, Warga Panik ke Luar Rumah

Getaran gempa ini pun terasa hingga kawasan Surade, Kabupaten Sukabumi.

Baca Selengkapnya
Dampak Gempa Tuban, Dinding dan Keramik di Sejumlah Rumah Warga Alami Kerusakan
Dampak Gempa Tuban, Dinding dan Keramik di Sejumlah Rumah Warga Alami Kerusakan

Gempa tersebut terjadi di laut 126 km Timur Laut Tuban dengan kedalaman 10 km.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Gempa Darat di Batang, Magnitudo Kecil tapi Merusak Banyak Bangunan
Fakta-Fakta Gempa Darat di Batang, Magnitudo Kecil tapi Merusak Banyak Bangunan

Gempa tersebut merusak 49 rumah, sekolah, hingga masjid.

Baca Selengkapnya