Hati-hati! 4 kesalahan perawatan sikat gigi ini sering kamu lakukan

Merdeka.com - Groomers, kamu pasti sudah tidak asing dengan yang namanya sikat gigi, kan? Sikat gigi adalah alat perawatan diri yang tidak boleh dilupakan, Groomers. Jika diabaikan, sikat gigi bisa jadi sumber penyebab berbagai penyakit gigi dan gusi Groomers, lo! Nah, untuk itu penting untuk Groomers tahu beberapa kesalahan perawatan sikat gigi yang mungkin sering Groomers lakukan di rumah.
1. Meletakkan sika gigi dekat area toilet
Apa Groomers memiliki kebiasaan meletakkan sikat gigi di kamar mandi? Jika iya, Groomers lebih baik mulai merubahnya, karena kebiasaan itu memudahkan beberapa jenis mikroba tumbuh subur di sikat gigi kamu. Setidaknya, jauhkan sikat gigi dengan jarak minimal 6 kaki dari area toilet.
2. Pasta gigi dengan banyak bahan kimia
Sebisa mungkin Groomers harus menghindari pasta gigi yang banyak mengandung bahan kimia seperti sulfat natrium dan turunan polimer seperti emulsifier dan deterjen. Bahan-bahan kimia tersebut dapat menyebabkan iritasi pada mulut. Selain itu, bahan-bahan kimia itu juga dapat meninggalkan noda di gigi sekaligus menyebabkan masalah gusi.
3. Menyimpan kepala sikat dengan penutup plastik
Cara menyimpan sikat gigi dengan penutup kepala sikat plastik bisa membantu tumbuh suburnya mikroba pada bulu sikat. Sebagai gantinya, Groomers bisa memilih pelindung bulu dengan bahan dasar kain.
4. Menggunakan pasta gigi antibakteri
Pasta gigi sebenarnya tidak memiliki keterkaitan dengan bakteri berbahaya dalam mulut. Jika Groomers menemukan pasta gigi yang menawarkan antibakteri, akan lebih bijak jika Groomers tidak memilihnya. Ini karena tidak semua bakteri, buruk bagi mulut. Ada beberapa jenis bakteri yang justru baik untuk kesehatan mulut. Jika pun ada pasta gigi yang mengganggu kesehatan mulut, itu bisa dikarenakan Groomers menggunakan pasta gigi yang mengandung alkohol, atau berbahan dasar deterjen.
Setelah ini Groomers akan lebih bijak dalam memperhatikan kebersihan sikat gigi, kan? Hal ini demi kesehatan gigi dan mulut Groomers juga, lo! Walaupun kecil, sikat gigi juga penting buat kesehatan Groomers. Ini bukan sesuatu yang sulit untuk dilakukan kok, Groomers! (mdk/SRA)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya