Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini 6 kuliner ekstrem China yang bikin hati miris

Ini 6 kuliner ekstrem China yang bikin hati miris Hua jia lu. ©2015 Merdeka.com/China Whisper

Merdeka.com - Masih ingat, kan dengan Festival Yulin yang berlangsung Juni 2015 lalu di China? Festival kuliner anjing dan kucing ini bikin marah para pecinta binatang di seluruh dunia, hingga melahirkan petisi untuk menghentikan perayaan yang baru berlangsung selama 25 tahun tersebut.

Nah, ternyata masih banyak lagi kuliner ekstrem dari China yang bikin miris. Berikut ini beberapa di antaranya yang kami rangkum dari China Whisper.

Feng Gan Ji

Kuliner sadis ini namanya Feng gan ji. Feng gan ji pada dasarnya adalah ayam yang diangin-anginkan hingga mengering. Untuk membuatnya, ayam dibelah hidup-hidup, dikeluarkan jeroannya, kemudian dijejali dengan bumbu dan rempah. Kemudian perut ayam dijahit kembali.Selanjutnya ayam tinggal digantung terbalik sampai mengering dan bumbu-bumbu di dalam perutnya meresap sempurna. Jika sudah begitu, barulah ayam bisa diolah menjadi makanan.

Huo Jiao Lu

Menurut Cracked, huo jia lu adalah hidangan asal China yang berarti 'keledai hidup'. Dari namanya saja, sudah terbayang bagaimana sajian kuliner yang satu ini disajikan, bukan?Keledai yang masih hidup dipegangi dan diikat kakinya. Kemudian tanpa disembelih terlebih dahulu, daging keledai dipotong-potong dan disajikan. Terdengar menyakitkan, ya?Ada juga variasi huo jia lu yang lebih kejam, yaitu jiao lu rou. Untuk menyiapkan hidangan ini, keledai dikuliti hidup-hidup, kemudian disiram air mendidih hingga dagingnya matang.

Bayi domba panggang

Yang satu ini juga tak kalah sadis, yaitu domba panggang. Yang dipilih adalah domba betina yang sedang hamil. Setelah disembelih, domba dipanggang dengan janin masih utuh di dalam perut.Setelah benar-benar matang, barulah bayi domba dikeluarkan dan disajikan secara terpisah. Katanya daging bayi domba yang dimasak dengan cara ini sangat lembut dan lezat.

San Zhi Er

San zhi er artinya tiga teriakan. Kenapa dinamai seperti itu? Karena bayi tikus yang jadi bahan utama masakan ini bakal 'menjerit' tiga kali sebelum sampai ke perut konsumen.Pertama, jepit bayi tikus yang masih merah dengan sumpit (teriakan pertama) dan celupkan ke dalam saus atau campuran garam dan merica(teriakan kedua), kemudian santap tikus hidup-hidup (teriakan ketiga).Cara pembuatannya sederhana sekali, ya. Tapi jelas butuh nyali besar buat menyantapnya.

Sup kura-kura

Di China sup yang terbuat dari campuran daging kura-kura cukup populer. Makanan ini dipercaya memiliki khasiat besar untuk  kesehatan. Tapi ada juga sup yang terbuat dari kura-kura utuh.Cara membuatnya...lagi-lagi tergolong sadis. Kura-kura hidup dimasukkan ke dalam sup yang panas mengepul. Selagi kura-kura masih meronta dalam air mendidih, sup disajikan kepada pelanggan.

Otak monyet

Otak dikeluarkan dari tempurung kepala monyet, kemudian disajikan di atas pinggan dalam keadaan segar. Terdengar menjijikkan? Tapi makanan seperti ini benar-benar ada, lho.Otak monyet sebenarnya tergolong kuliner yang sudah langka. Namun makanan ini sempat menjadi hidangan istimewa dalam jamuan kerajaan pada masa Manchu Han.Itulah 6 makanan ekstrem yang tergolong sadis dari China. Kasihan, ya?

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Top 5 Makanan Khas Indonesia yang Ekstrem, Berani Mencobanya?
Top 5 Makanan Khas Indonesia yang Ekstrem, Berani Mencobanya?

Makanan Indonesia ini dinilai ekstrem karena terbuat dari bahan yang tak biasa. Apa saja itu?

Baca Selengkapnya
Bahaya Kesehatan dari Konsumsi Sejumlah Hewan Ekstrem Seperti Ular dan Biawak
Bahaya Kesehatan dari Konsumsi Sejumlah Hewan Ekstrem Seperti Ular dan Biawak

Karena akasan kesehatan, sejumlah hewan ekstrem dikonsumsi manusia. Walau begitu ada bahayanya.

Baca Selengkapnya
Bikin Salfok Pasar Tradisional yang Ekstrem Jual Daging Ular dan Tikus
Bikin Salfok Pasar Tradisional yang Ekstrem Jual Daging Ular dan Tikus

Pasar Beriman Tomohon dikenal menjual daging dari binatang-binatang tidak lazim. Bahkan, hewan-hewan yang dijual bisa membuat bulu kuduk meremang.

Baca Selengkapnya
Langgar Aturan Pemda, Peredaran 4,5 Kg Daging Anjing yang Dibikin Rawon & Rica-Rica Disita Satpol PP Bali
Langgar Aturan Pemda, Peredaran 4,5 Kg Daging Anjing yang Dibikin Rawon & Rica-Rica Disita Satpol PP Bali

Pada Perda Bali No 5 Tahun 2023, Pasal 28 tertib ternak atau hewan, ayat 1 huruf a disebut setiap orang dilarang mengedarkan dan memperjualbelikan daging anjing

Baca Selengkapnya
Mencicip Kuliner Khas Sichuan China di Jakarta
Mencicip Kuliner Khas Sichuan China di Jakarta

Suancaiyu menambah babak baru dalam dunia kuliner masakan China yang dicari banyak orang.

Baca Selengkapnya
Tren Aneh di China, Kucing dan Anjing Dioperasi Agar Punya Telinga Mickey Tuai Protes
Tren Aneh di China, Kucing dan Anjing Dioperasi Agar Punya Telinga Mickey Tuai Protes

Baru-baru ini media China melaporkan tentang semakin maraknya pelaku Mickey Ears pada hewan peliharaan. Yuk, simak fakta lengkap tentang tren aneh di China ini!

Baca Selengkapnya
Sudah Tahu Belum Kalau 13 Makanan Ini Bisa Dimakan Kucing?
Sudah Tahu Belum Kalau 13 Makanan Ini Bisa Dimakan Kucing?

Tak hanya makanan khusus, kucing juga bisa makan beberapa jenis makanan ini. Tapi perhatikan jumlah dan takarannya ya

Baca Selengkapnya
Data Terbaru, Jumlah Populasi Hewan Peliharaan di China Lebih Banyak Dibanding Anak Kecil
Data Terbaru, Jumlah Populasi Hewan Peliharaan di China Lebih Banyak Dibanding Anak Kecil

Kondisi ini menciptakan bisnis pakan hewan peliharaan juga meningkat.

Baca Selengkapnya
Jangan Berikan 15 Makanan Ini pada Kucing, Bahaya!
Jangan Berikan 15 Makanan Ini pada Kucing, Bahaya!

Memberikan kucing makanan yang bukan khusus untuk mereka tidak hanya membahayakan kesehatan badan, tapi juga akan mempengaruhi bulu dan oragan tubuh.

Baca Selengkapnya
Penyiksa Hewan Kena Batunya
Penyiksa Hewan Kena Batunya

Sejumlah hewan mengalami kekerasan yang dilakukan oleh orang tak bertanggung jawab.

Baca Selengkapnya
10 Makanan Paling Berbahaya di Dunia, Jangan Asal Santap!
10 Makanan Paling Berbahaya di Dunia, Jangan Asal Santap!

Pecinta petualangan kuliner, hati-hati! Eksplorasi hidangan eksotis dan sehari-hari dapat membawa risiko bahaya kesehatan.

Baca Selengkapnya