Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jenis baju ternyata bisa pengaruhi cara berpikir secara tak terduga

Jenis baju ternyata bisa pengaruhi cara berpikir secara tak terduga Ilustrasi pakaian pria. ©gq.com/windowssearch-exp.com

Merdeka.com - Banyak orang yang dapat menebak kepribadian seseorang dari cara dia berpakaian. Namun ternyata bukan hanya cara berpikir seseorang saja yang dapat mempengaruhi caranya berpikir, hal yang sebaliknya juga dapat terjadi pada diri seseorang. Secara mengejutkan, sebuah penelitian menemukan bahwa pakaian yang digunakan oleh seseorang dapat mempengaruhi caranya dalam berpikir.

Dilansir dari NY Mag, sebuah penelitian yang dimuat pada jurnal Social Psychological dan Personality Science menemukan bahwa jenis baju yang digunakan dapat mempengaruhi cara seseorang dalam berpikir. Penelitian yang dilakukan pada tahun 2015 tersebut, melibatkan 60 mahasiswa Amerika Serikat dan 5 eksperimen yang berbeda.

Pada penelitian tersebut, partisipan dinilai berdasar penampilan mereka serta menjawab sepuluh pertanyaan dalam survei yang berisi dua pertanyaan terbuka dengan jawaban abstrak dan pertanyaan tertutup dengan jawaban konkret. Berdasar percobaan tersebut, diketahui bahwa siswa dengan pakaian yang rapi cenderung lebih baik dalam menjawab pertanyaan terbuka yang memiliki jawaban abstrak. Sebaliknya, siswa dengan pakaian lebih santai cenderung lebih pandai dalam menjawab pertanyaan tertutup yang konkret.

Berdasar penelitian tersebut juga dapat disimpulkan pakaian apa yang baik digunakan untuk pelajaran-pelajaran tertentu. Memakai pakaian yang rapi dapat membantu mahasiswa dalam kelas-kelas yang membutuhkan pikiran kreatif seperti filsafat, sastra, dan seni. Sedangkan memakai pakaian santai justru dapat meningkatkan nilai pada pelajaran matematika, IPA, dan teknik.

Hasil penelitian ini tentu saja sangat mengejutkan. Sebelumnya seseorang yang mempelajari seni, filsafat, atau sastra sering dianggap sebagai orang-orang yang bebas sehingga cenderung memakai pakaian yang santai. Hal sebaliknya juga terjadi pada orang sains yang dianggap cenderung lebih formal dan kaku dalam berpakaian.

Namun satu hal lain yang ditekankan dari penelitian ini adalah bahwa cara berpakaian tersebut hanya mempengaruhi cara berpikir saja dan tidak dapat meningkatkan nilai secara drastis dalam hal-hal atau pelajaran tertentu.

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mitos Pakai Baju Terbalik, Tanda Akan Mendapat Rezeki Besar
Mitos Pakai Baju Terbalik, Tanda Akan Mendapat Rezeki Besar

Mitos pakai baju terbalik adalah salah satu kepercayaan atau keyakinan yang memiliki nilai simbolis dalam beberapa budaya.

Baca Selengkapnya
7 Kepribadian yang Bisa Terlihat dari Cara dan Gaya Berpakaian
7 Kepribadian yang Bisa Terlihat dari Cara dan Gaya Berpakaian

Temukan tipe kepribadian kamu melalui gaya berpakaian mulai dari kasual hingga elegan.

Baca Selengkapnya
11 Potret Emak-Emak Pakai Outfit Super Nyeleneh Ini Sungguh Bikin Ketawa Ngakak
11 Potret Emak-Emak Pakai Outfit Super Nyeleneh Ini Sungguh Bikin Ketawa Ngakak

Busana emak-emak saat naik motor ini sangat anti-mainstream. Pokoknya langsung menarik perhatian pengguna jalan lain!

Baca Selengkapnya
Disebut Memiliki Gaya Unik, 8 Potret Airport Fashion Winter aespa yang Menarik Perhatian di Atas Panggung
Disebut Memiliki Gaya Unik, 8 Potret Airport Fashion Winter aespa yang Menarik Perhatian di Atas Panggung

Airport fashion Winter aespa yang jauh beda dari penampilannya di atas panggung langsung jadi sorotan

Baca Selengkapnya
Ganjar Kini Lebih Suka Berbaju Hitam, Tinggalkan Motif Garis-Garis Pemberian Jokowi
Ganjar Kini Lebih Suka Berbaju Hitam, Tinggalkan Motif Garis-Garis Pemberian Jokowi

Baju garis-garis hitam putih sempat dipakai Ganjar untuk identitasnya sebagai capres.

Baca Selengkapnya
Cek Kepribadian Wanita Berdasarkan Cara Berpakaiannya
Cek Kepribadian Wanita Berdasarkan Cara Berpakaiannya

Dari pakaian yang dipakai, bisa tersirat wanita yang penuh kepercayaan diri, pendiam maupun penuh ambisi, dan banyak lagi lainnya.

Baca Selengkapnya
Inspirasi Fashion Kemeja Hitam Wanita Agar Makin Percaya Diri
Inspirasi Fashion Kemeja Hitam Wanita Agar Makin Percaya Diri

Inspirasi styling kemeja hitam untuk tampilan yang makin keren dan bikin makin PD.

Baca Selengkapnya
Nama Seseorang Benar-benar Punya Pengaruh Pada Penampilannya Ternyata Bukan Mitos, Ini Buktinya
Nama Seseorang Benar-benar Punya Pengaruh Pada Penampilannya Ternyata Bukan Mitos, Ini Buktinya

Sebuah riset mengungkap kebenaran dari mitos jika nama punya pengaruh pada penampilan seseorang.

Baca Selengkapnya
10 Potret Pemotor Pakai Baju yang Serasi dengan Motornya, Bikin Auto Nengok di Jalan!
10 Potret Pemotor Pakai Baju yang Serasi dengan Motornya, Bikin Auto Nengok di Jalan!

Setiap orang pasti punya gaya andalan ketika bepergian. Namun, beberapa pemotor ini harus berbusana serasi dengan motornya. Yuk simak!

Baca Selengkapnya