Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kembali percaya diri setelah patah hati? Ini caranya!

Kembali percaya diri setelah patah hati? Ini caranya! Ilustrasi patah hati. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Aristeidis Zagklis

Merdeka.com - Patah hati bisa bikin mood dan fokus menurun. Setiap kali ingat mantan, perasaan jadi mendadak galau. Jika sudah begitu, tubuh tiba-tiba terasa lemas dan tak bertenaga. Patah hati memang bikin hati dan pikiran merana. Sementara itu, bangkit dari rasa patah hati tidak semudah yang dibayangkan. Meski demikian, setidaknya itu harus diusahakan. Caranya? Yuk simak tips dari Livestrong!

1. Luangkan waktu untuk melepas kesedihan

Kesedihan adalah proses alami yang akan dilalui setiap pasangan ketika berpisah. Kesedihan dapat bermanifestasi dalam berbagai bentuk, termasuk kegalauan, kemarahan atau tangisan. Namun, jika perasaan itu berubah menjadi sangat ekstrem, Anda sebaiknya mencari bantuan dari psikiater. Setidaknya, dengan begitu, Anda tahu apa yang harus Anda lakukan untuk melupakan kesedihan karena patah hati.

2. Fokus pada hal yang Anda sukai tentang diri Anda

Pikirkan apa kualitas fisik, spiritual dan emosional yang ada pada diri Anda. Misalnya saja, Anda memiliki mata yang indah, kepribadian yang menyenangkan, dan kemurahan hati. Tuliskan semua hal yang Anda sukai tentang diri Anda di buku harian. Ketika Anda mulai merasa kurang percaya diri, lihat catatan itu lagi untuk mengingatkan diri sendiri tentang mengapa Anda harus menjalani hidup dengan lebih percaya diri.

3. Percaya diri dalam berbusana

Busana yang Anda kenakan akan mempengaruhi suasana hati Anda. Sebaliknya, jika Anda memberi tampilan baru dan segar dalam gaya berbusana Anda, suasana hati Anda yang semula kelam bisa bersinar lagi.

4. Minta dukungan keluarga dan teman

Anda bisa meminta dukungan dari teman dan keluarga. Tidak ada alasan untuk tidak mencoba membangun kembali rasa percaya diri Anda. Sebaliknya, mulailah melakukan hal-hal positif bersama orang-orang yang Anda cintai. Melalui cara ini, Anda dapat membangun kembali harga diri dan kepercayaan diri Anda.

5. Tertawa dan menikmati hidup

Tertawa dapat membantu Anda menghilangkan stres, meningkatkan aliran darah, mengurangi perasaan sedih, meningkatkan energi dan meningkatkan mood Anda secara keseluruhan. Selain itu, tertawa adalah cara terbaik untuk tetap awet muda dan meningkatkan percaya diri. Eits, asal jangan tertawa sendiri. Bisa-bisa Anda disangka gila.

Lima hal ini dapat membuat Anda merasa lebih percaya diri, khususnya bagi mereka yang baru putus cinta. Ingat, bagaimanapun, hidup harus terus berjalan. (mdk/des)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Tips Move On dari Mantan yang Ampuh, Elegan dan Bijak
8 Tips Move On dari Mantan yang Ampuh, Elegan dan Bijak

Move on dari mantan terkadang menjadi hal yang sulit dilakukan bagi sebagian orang.

Baca Selengkapnya
Kata-kata Buat Mantan Menyesal, Cara Ampuh untuk Menyindir Bekas Pacar
Kata-kata Buat Mantan Menyesal, Cara Ampuh untuk Menyindir Bekas Pacar

Merdeka.com merangkum informasi tentang kata-kata buat mantan menyesal yang ampuh untuk menyindir bekas pacar.

Baca Selengkapnya
40 Caption Galau Akibat Cinta, Ungkapkan Rasa Sedihmu agar Sedikit Lega
40 Caption Galau Akibat Cinta, Ungkapkan Rasa Sedihmu agar Sedikit Lega

Kumpulan caption galau akibat cinta yang bisa mewakili perasaan paling terdalammu.

Baca Selengkapnya
Bye-bye Galau! Ini 4 Rahasia Move On Setelah Putus Cinta
Bye-bye Galau! Ini 4 Rahasia Move On Setelah Putus Cinta

Buat kamu yang merasa galau akibat putus cinta, cobain 4 rahasia ampuh ini biar bisa move on.

Baca Selengkapnya
Jangan Gamon! Ini 20 Cara Move On Menurut Psikolog yang Bisa Bikin Lebih Happy
Jangan Gamon! Ini 20 Cara Move On Menurut Psikolog yang Bisa Bikin Lebih Happy

Terkadang, hidup tidak berjalan sesuai keinginan kita.

Baca Selengkapnya
5 Cara Memulai Hubungan Baru yang Ampuh, Susah Move On?
5 Cara Memulai Hubungan Baru yang Ampuh, Susah Move On?

Ada beberapa cara ampuh yang bisa dilakukan untuk memulai hubungan baru khususnya bagi Anda yang susah move on. Berikut rahasia terjitunya.

Baca Selengkapnya
Ini Ciri-Ciri Belum Move On dari Mantan Walau Sudah Punya Pacar Baru
Ini Ciri-Ciri Belum Move On dari Mantan Walau Sudah Punya Pacar Baru

Mengakhiri sebuah hubungan memang bukan perkara mudah, terutama jika hubungan tersebut telah berlangsung cukup lama.

Baca Selengkapnya
Move on Artinya Kembali Melanjutkan Hidup, Ketahui Manfaat dan Tipsnya
Move on Artinya Kembali Melanjutkan Hidup, Ketahui Manfaat dan Tipsnya

Move on adalah langkah penting dalam menjalani hidup.

Baca Selengkapnya
100 Kata-Kata Buat Mantan Menyesal, Bisa Jadi Sindiran Menohok
100 Kata-Kata Buat Mantan Menyesal, Bisa Jadi Sindiran Menohok

Berikut kumpulan kata-kata buat mantan menyesal yang bisa menjadi sindiran menohok.

Baca Selengkapnya
Kata-Kata Gamon dari Kenangan Masa Lalu, Belajar Menerima dan Memahami Perasaan
Kata-Kata Gamon dari Kenangan Masa Lalu, Belajar Menerima dan Memahami Perasaan

Gamon adalah istilah bahasa gaul yang sering digunakan sehari-hari.

Baca Selengkapnya
Jangan Minder! 5 Cara ini Bisa Atasi Rasa Insecure Usai Mengalami Kegagalan dalam Hidup
Jangan Minder! 5 Cara ini Bisa Atasi Rasa Insecure Usai Mengalami Kegagalan dalam Hidup

Atasi insecure dimulai dari dirimu sendiri seperti kontrol perasaan dan tentukan tujuan. Kemudian, dapatkan dukungan dari orang lain.

Baca Selengkapnya