Ketahui 6 manfaat kecantikan dari susu!
Merdeka.com - Susu memberikan manfaat tak terhingga bagi tubuh. Susu dikenal memiliki segudang vitamin dan mineral penting, yang dapat membantu dalam pertumbuhan tubuh. Namun tahukah Anda, apa manfaat susu untuk kecantikan tubuh? Berikut adalah enam manfaat kecantikan dari susu, seperti dilansir Mag For Women.
1. Dapat membersihkan kulit
Susu membantu membersihkan kulit dari debu dan kotoran. Anda dapat mencelupkan sepotong kapas ke dalam susu mentah dan kemudian membersihkan wajah Anda dengan itu secara teratur untuk memperbaiki tekstur kulit dan membersihkan pori-pori kulit.
-
Apa saja nutrisi penting dalam susu? Kombinasi kasein dan whey pada susu memberikan dampak positif pada pembentukan otot, terutama bagi mereka yang rajin melakukan olahraga angkat beban.
-
Apa manfaat susu untuk orang dewasa? Susu tidak hanya bermanfaat bagi anak-anak yang memerlukan tambahan nutrisi setelah beralih dari ASI, tetapi juga sangat penting untuk memenuhi kebutuhan gizi orang dewasa.
-
Apa manfaat susu untuk anak? Penelitian ini menekankan pentingnya mengonsumsi susu saat sarapan, yang dapat meningkatkan asupan harian vitamin D hingga 4,4 kali dan kalsium 2,6 kali lebih banyak bagi anak-anak di Indonesia.
-
Kenapa susu bisa mencerahkan kulit? Susu mengandung asam laktat yang membantu dalam proses pengelupasan kulit secara lembut, mengangkat sel-sel kulit mati, serta mencerahkan area di sekitar mata.
-
Bagaimana susu membantu menjaga kesehatan tulang? Protein yang terdapat dalam susu berkontribusi pada mineralisasi dan proses pembaruan tulang. 'Ini berarti, mengonsumsi susu secara rutin dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan mencegah penyakit tulang seperti osteoporosis, yang sering mengancam orang dewasa dan lansia,' tambahnya.
2. Dapat mencerahkan kulit
Susu kaya akan asam laktat, yang memiliki semacam efek pemutih pada kulit. Campurkan susu dengan air lemon dan madu. Kemudian oleskan secara merata ke wajah dan diamkan selama 15 menit. Terakhir bilas dengan air.
3. Melawan keriput
Susu mengandung biotin dan banyak vitamin yang dapat membantu meningkatkan pembentukan kolagen di kulit - yang membuat kulit jadi lebih kencang. Susu juga membantu dalam proses pembaruan sel dan juga melawan munculnya garis-garis halus dan kerutan di wajah. Untuk hasil terbaik, Anda dapat mencampur susu dengan pisang yang telah ditumbuk, lalu mengoleskannya pada wajah dan membiarkannya sampai kering. Kemudian bilas dengan air dingin.
4. Mengobati kulit belang
Kulit belang bikin Anda tidak percaya diri? Anda hanya perlu mengoleskan susu mentah dingin ke daerah yang terkena paparan sinar matahari secara teratur.
5. Mengecilkan pori-pori yang terbuka
Jika Anda memiliki masalah dengan pori-pori wajah yang besar, Anda dapat mengoleskan susu ke seluruh wajah. Diamkan selama sekitar 20 menit, dan kemudian mencucinya secara menyeluruh dengan air dingin.
6. Memelihara rambut kering
Untuk mengobati rambut kering dan kasar, Anda dapat memijat kulit kepala dan rambut dengan susu. Kemudian biarkan selama sekitar setengah jam dan bilas. Beberapa orang juga suka mencampur telur dengan susu untuk mendapatkan hasil yang lebih baik, karena telur dapat membantu memperkuat rambut yang rapuh dan membuatnya tampak lebih bersinar.
Inilah enam enam manfaat kecantikan dari susu. Selamat mencoba, ladies! (mdk/des)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Buttermilk termasuk jenis susu fermentasi yang memiliki banyak nutrisi baik di dalamnya.
Baca SelengkapnyaSusu almond memiliki banyak kandungan nutrisi baik untuk tubuh.
Baca SelengkapnyaKopi susu merupakan minuman yang disukai banyak orang karena rasa lezat dan lebih bernutrisi dibanding kopi hitam.
Baca SelengkapnyaHampir sebagian besar orang menginginkan wajah yang cantik dan bercahaya. Salah satu caranya yakni bisa dilakukan dengan membaca doa agar cantik bercahaya.
Baca SelengkapnyaMencapai cantik luar dalam membutuhkan usaha yang seimbang. Nah, Anda juga bisa mencapai kecantikan luar dalam ini dengan cara yang tepat.
Baca SelengkapnyaSusu sapi memiliki berbagai manfaat kesehatan yang penting untuk pria.
Baca SelengkapnyaSebagian besar susu sapi mengandung sekitar 80% kasein, protein padat yang mendukung perbaikan otot dan memberikan rasa kenyang lebih lama.
Baca SelengkapnyaMinyak zaitun telah lama dikenal karena manfaatnya yang luar biasa bagi kecantikan dan kesehatan karena mengandung vitamin E, K, lemak omega, dan antioksidan.
Baca SelengkapnyaAda banyak cara menjadi cantik secara fisik dan menarik dalam hal kepribadian.
Baca SelengkapnyaTidur adalah momen penting dalam proses pertumbuhan tubuh anak, dan minum susu sebelum tidur bisa menjadi kebiasaan yang mendukung kesehatan mereka.
Baca SelengkapnyaAnak Kamu mengalami penurunan berat badan? Yuk simak beberapa rekomendasi susu anak untuk menaikkan berat badan!
Baca SelengkapnyaSusu kurma dapat memberikan energi berkelanjutan selama berpuasa karena mengandung karbohidrat, protein, serta vitamin dan mineral penting.
Baca Selengkapnya