Mau Tahu Dia Punya Ketertarikan atau Tidak? Lihat Kakinya!
Merdeka.com - Ingin tahu apakah wanita yang sedang berbicara dengan Anda benar-benar tertarik atau sekadar basa-basi kepada Anda? Tidak perlu bingung. Perhatikan saja posisi kakinya.
Katia Loisel, pakar bahasa tubuh dari Australia mengatakan kepada situs Men's Health kalau antusiasme wanita terhadap pria di hadapannya bisa dilihat dari posisi kaki mereka.
Lebih jauh lagi, The Center for Nonverbal Studies menyatakan kalau cara berdiri seseorang mencerminkan seberapa terbuka mereka terhadap pengalaman baru, termasuk interaksi dengan lawan jenis yang baru dikenal.
-
Bagaimana cewek menunjukkan ketertarikan? Termasuk bagi para cowok, perlu melihat sinyal yang diberikan cewek, bahwa dirinya juga menaruh minat yang sama. Dalam hal ini, terdapat beberapa tanda cewek suka sama cowok yang bisa Anda perhatikan.
-
Bagaimana cara mereka menunjukkan ketertarikan? Meskipun situasi ini sering kali tidak terlihat jelas, jika kita jeli, akan ada banyak sinyal kecil yang menunjukkan niat mereka.
-
Dimana cewek menunjukkan ketertarikan? Tanda cewek suka sama cowok bisa dilihat dari berbagai hal. Mulai dari keinginan untuk menghabiskan waktu bersama, sinyal tubuh atau fisik yang menunjukkan ketertarikan, inisiatif untuk berkomunikasi, mengingat detail kecil, hingga perhatian.
-
Bagaimana pria menunjukkan ketertarikan? Pria yang tertarik padamu cenderung memperhatikan detail-detail kecil dalam setiap percakapan. Dia akan mengingat informasi penting yang kamu sampaikan dan sering kali mengangkat kembali topik tersebut di kesempatan berikutnya. Ini mencerminkan bahwa dia benar-benar mendengarkan dan peduli terhadap apa yang kamu katakan.
-
Bagaimana cara pria menunjukkan ketertarikan? Apabila dia mulai menunjukkan ketertarikan yang lebih mendalam untuk mengenal dirimu, misalnya dengan menanyakan tentang hobi atau membahas nilai-nilai kehidupan, itu merupakan sinyal yang jelas bahwa dia ingin menjalin kedekatan dan memahami kamu lebih baik. Hal ini menunjukkan bahwa dia tidak hanya sekadar ingin tahu, tetapi juga berusaha untuk membangun hubungan yang lebih intim.
-
Siapa yang menunjukkan ketertarikan? Seorang pria yang memiliki ketertarikan padamu akan berusaha semaksimal mungkin untuk berada di dekatmu. Dia tidak hanya menunggu momen yang tepat, tetapi juga aktif mencari berbagai cara untuk bisa menghabiskan waktu bersamamu.
Jadi, simak uraian tentang beberapa posisi kaki yang umum ditunjukkan wanita beserta analisisnya berikut.
1. Kaki menghadap lawan bicara
Menurut Loisel, manusia umumnya menghadapkan tungkai dan jari-jari kaki ke arah objek yang disukai. Jadi, kalau kakinya menghadap ke arah Anda, bisa jadi dia menganggap Anda menyenangkan.
2. Berdiri dengan bertumpu pada sebelah kaki
Jika wanita yang berinteraksi dengan Anda berdiri dengan satu kaki sebagai tumpuan utama, bisa jadi dia sedang berusaha untuk membuat Anda terkesan.
Pose kaki seperti ini ditujukan untuk menonjolkan pinggang dan pinggul. Karena itulah para model catwalk sering memperagakannya di atas panggung.
3. Kaki menyilang
Anda pasti setuju kalau kaki menyilang merupakan salah satu posisi paling provokatif yang dilakukan wanita. Dan posisi ini memang dimaksudkan untuk menarik perhatian lawan bicara.
Selain itu, menyilangkan kaki secara tidak langsung menunjukkan kalau wanita di hadapan Anda ingin memposisikan tubuhnya lebih dekat dengan Anda.
4. Kaki mengarah ke dalam
Jika tungkai dan jari-jari kaki mengarah ke dalam, kemungkinan besar dia tidak terlalu menikmati pembicaraan dengan Anda. Pasalnya posisi seperti ini menandakan kalau pemilik kaki mencoba untuk 'menutup diri' dari objek di hadapannya.
Itulah beberapa cara sederhana untuk menakar ketertarikan seorang wanita terhadap Anda. Tetapi, tentu saja Anda harus melihat beberapa sinyal lain untuk memperjelas apakah dia benar-benar tertarik dengan Anda atau tidak.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dari cara duduk tersebut, kondisi seseorang bisa diketahui, apakah sedang merasa cemas, atau sedang santai dan penuh percaya diri.
Baca SelengkapnyaPenampilan bukan hanya mode, tetapi juga mencerminkan kepribadian seseorang. Mari kita lihat bagaimana karakter dapat terlihat dari penampilan luar Anda.
Baca SelengkapnyaMeskipun tampak sepele, sikap-sikap ini sebenarnya dapat memberikan petunjuk yang jelas tentang perasaan seorang wanita yang sedang jatuh cinta.
Baca SelengkapnyaPenting untuk memperhatikan tanda ketertarikan saat PDKT.
Baca SelengkapnyaBagi banyak orang, cara seorang pria mengirim dan merespons pesan teks dapat menjadi indikasi tentang perasaannya.
Baca SelengkapnyaJenis sepatu favoritmu bisa mengungkapkan banyak tentang kepribadianmu secara mendalam.
Baca SelengkapnyaLumrah bagi seseorang untuk tidak disukai oleh semua orang, terutama di tempat kerja. Penting untuk mengenali ciri-ciri rekan kerja mungkin tidak menyukaimu.
Baca SelengkapnyaKetampanan wajah dan kekayaan harta tak selalu jadi aspek penting yang menarik di mata wanita.
Baca Selengkapnya