Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal sosok Trieu Thi Trinh, Joan of Arc dari Vietnam

Mengenal sosok Trieu Thi Trinh, Joan of Arc dari Vietnam Trieu Thi Trinh di tengah medan pertempuran. © Vietlist.us

Merdeka.com - Trieu Thi Trinh merupakan sosok wanita tangguh dalam sejarah Vietnam. Kadang dia disebut sebagai Joan of Arc dari Vietnam, namun tak salah juga menjajarkan namanya dengan Kartini. Pasalnya, Trieu merupakan seorang feminis sejati, bahkan di zaman ketika kedudukan wanita masih dianggap lebih rendahh daripada pria.

Trieu lahir dan dibesarkan sebagai anak yatim dari desa. Pada abad 3, Negara Wu dari dari daratan China tengah berupaya menduduki tanah kelahirannya. Trieu dan merasa harus bertindak. Dia menolak pasrah seperti kebanyakan wanita di sekitarnya. Legenda menyebutkan Trieu mengumpulkan 1.000 warga lokal dan memimpin mereka untuk bertempur. Saudara Trieu sempat membujuk sang wanita perkasa untuk membatalkan niatnya. Namun Trieu menolaknya dengan tegas.

"Saya tidak akan mundur bersama para wanita yang menundukkan kepala mereka dan pasrah menjadi selir. Saya ingin menaiki prahara, menjinakkan gelombang, membunuh hiu. Saya tidak memiliki keinginan untuk dianiaya."

Orang lain juga bertanya?

Dilansir History, Trieu digambarkan sebagai wanita bertubuh raksasa. Suaranya menggelegar bagaikan genta dan tatapannya mampu membuat pasukan musuh gentar. Dia kerap mengenakan baju zirah keemasan, membawa dua bilah pedang, dan mengendarai seekor gajah saat berperang.

Berkat semangat dan wibawa Trieu dalam memimpin pasukan, pasukan Wu berhasil dipukul mundur. Sepanjang hidupnya, Trieu sudah pernah berlaga di 30 pertempuran. Dia tewas dalam pertempuran saat usianya masih 23 tahun. Namun namanya tetap dipuja oleh warga Vietnam hingga saat ini, terutama karena jiwa patriotis dan pemikirannya yang sangat feminis untuk ukuran zaman itu. (mdk/tsr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pocut Baren, Panglima Perang Wanita Asal Gome yang Gigih Berjuang Melawan Belanda
Pocut Baren, Panglima Perang Wanita Asal Gome yang Gigih Berjuang Melawan Belanda

Sosok pahlawan dan ulama wanita dari Serambi Mekkah ini begitu besar tekad dan kegigihannya dalam melawan Belanda demi mempertahankan tanah kelahirannya.

Baca Selengkapnya
Kisah Cut Nyak Dien, Tak Sudi Menyerah pada Belanda hingga Dikhianati Sang Panglima
Kisah Cut Nyak Dien, Tak Sudi Menyerah pada Belanda hingga Dikhianati Sang Panglima

Cut Nyak Dien bahkan pilih bunuh diri ketimbang menyerah pada Belanda.

Baca Selengkapnya