Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

'Menu makan malam Saya paling epic: tempe penyet kuah kopi hitam'

'Menu makan malam Saya paling epic: tempe penyet kuah kopi hitam' ilustrasi memasak bersama pasangan. © marryarichman.us

Merdeka.com - Hallo...

Nama Saya Tono (nama samaran). Saya adalah seorang suami dari wanita cantik bernama Tini (juga nama samaran). Usia pernikahan kami belum genap satu tahun.

Meskipun sudah pacaran kurang lebih 3 tahun, Saya tetap punya keromantisan bareng istri. Kalau kata orang, pas udah nikah romantisnya pacaran bakalan ilang. Maklum, kami adalah pasangan muda. Saya menikahi istri saya di usia 25 tahun, saat dia berusia 21 tahun. Beda usia kami 4 tahun. Kata orang sih cukup ideal.

Orang lain juga bertanya?

Saya mau membagikan cerita kami yang paling lucu dan malam itu benar-benar membuat Saya gak bisa berhenti tertawa. Cerita bermula saat istri Saya masak untuk makan malam. Menunya adalah penyet tempe, oseng kerang, dan beberapa sayur. Sembari menunggu istri selesai masak, saya membuat kopi untuk bekal mengerjakan pekerjaan kantor yang belum kelar.

Setelah selesai, semua masakan diletakkan di lantai. Maklum saja, kami pasangan baru dan masih belum punya banyak perabot rumah tangga. Kalau makan ya di lantai sambil nonton TV sambil lesehan. Kebetulan, di rumah kami banyak sekali nyamuk. Musim hujan benar-benar mampu menghidupi keluarga nyamuk dengan cukup. Karena banyak nyamuk, istri Saya spontan mengambil raket nyamuk dan langsung menyabet-nyabet dengan gaya back-hand ala Susi Susanti.

Petaka datang ketika 'smash' maut istri Saya dengan sempurna mengenai kopi hitam di depan Saya.

Hasilnya?

Seluruh kopi tumpah dan menggenangi tempe penyet di cobek. Saya kaget melihat remah-remah tempe berendam di kubangan hitam dalam cobek.

"Astaghfirullah, Mama..."

Saya marah? Tidak. Kecewa? Tidak. Saya justru geli dan nahan ketawa ngelihat istri cuma cengar-cengir sambil bilang maaf. Bahkan itu kopi belum sempat Saya cicipi sudah tumpah. Saya terharu melihatnya, sungguh tak tega.

Dengan ledakan tawa, istri menyaring dan membuang air kopi yang ada di cobek. Karena saya memang pecinta tempe, Saya melarang dia membuangnya dan tetap akan Saya makan. jadilah malam itu Saya makan tempe penyet rasa kopi hitam. Ada sensasi 'kres-kres' saat kebetulan mengunyah bubuk kopi yang agak besar dan belum sempat larut.

Karena merasa bersalah, istri Saya ingin menambahkan kecap di nasi Saya. Agar tidak pahit saat mengunyah kopi. Dia menuangkan kecap dari botol ke nasi. Tapi apa yang dituang? Dia salah ambil dan yang dituang malah saus tiram!

"Subhanallah, Mama..."

Kami ketawa sepanjang malam. Bahkan sampai sekarang jika mengingat kejadian beberapa bulan lalu itu pun kami masih ngakak. Itu benar-benar pengalaman yang tak terlupakan.

Yang saya ingin share di sini adalah pernikahan bukan sesuatu hal yang ditakuti. Jangan takut untuk melangkah ke pernikahan. Jangan terlalu banyak pertimbangan saat ingin menikah. Jangan dengarkan kata orang. Menikah itu indah. Menikah itu menyenangkan, terlebih lagi saat masih muda.

Saya mengucapkan terima kasih kepada tim merdeka.com yang berkenan mengangkat cerita kami di #CurhatCinta. Semoga merdeka.com tetap maju dan bisa jadi nomor satu di Indonesia.

Ya, itu tadi adalah kiriman dari pembaca merdeka.com yang ingin membagikan kisah asmara pribadi dan bisa dijadikan pembelajaran hidup untuk semua orang.

Nah, kalau kamu punya cerita cinta yang unik atau permasalahan cinta yang ingin diselesaikan, silakan kirim ke kami.

Kamu bisa mengirimnya ke support@merdeka.com dengan format:

Subjek: #CurhatCinta

Kemudian tuliskan pengalamanmu di email atau dilampirkan juga boleh. Ayo share cerita cintamu di #CurhatCinta merdeka.com! Kami tunggu, ya! (mdk/ega)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Resep Masakan Olahan Tempe Paling Kekinian, Praktis Dimasak & Cocok Buat Kaum Muda
8 Resep Masakan Olahan Tempe Paling Kekinian, Praktis Dimasak & Cocok Buat Kaum Muda

Olahan tempe saat ini cukup beragam, bahkan sudah mulai merambah ke selera ala kaum muda. Seperti olahan tempe kekinian berikut ini yang bisa kamu coba di rumah

Baca Selengkapnya
Kenali 5 Jenis Olahan Tempe Sehat Tanpa Tepung, dari Tempe Orek Hingga Tempe Kering Teri
Kenali 5 Jenis Olahan Tempe Sehat Tanpa Tepung, dari Tempe Orek Hingga Tempe Kering Teri

Tempe termasuk salah satu sumber protein nabati yang sering menjadi pilihan dalam menu makan sehari-hari orang Indonesia.

Baca Selengkapnya
6 Resep Camilan yang Bisa Jadi Teman Minum Kopi Hangat
6 Resep Camilan yang Bisa Jadi Teman Minum Kopi Hangat

Kurang lengkap rasanya minum kopi tanpa ada camilannya. Bisa direcook buat teman minum kopi sore ini

Baca Selengkapnya
7 Resep Kering Tempe yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat
7 Resep Kering Tempe yang Enak dan Lezat, Mudah Dibuat

Tempe menjadi lauk andalan masyarakat Indonesia sehari-hari. Selain bergizi, tempe mudah diolah menjadi ragam masakan lezat.

Baca Selengkapnya
7 Menu Sahur Serba Tempe, Ekonomis dan Mudah Dipraktikkan
7 Menu Sahur Serba Tempe, Ekonomis dan Mudah Dipraktikkan

Tempe dapat diolah menjadi aneka makanan menggugah selera untuk makan sahur yang praktis.

Baca Selengkapnya
5 Resep Kering Tempe Pedas Manis, Mudah dan Super Cepat
5 Resep Kering Tempe Pedas Manis, Mudah dan Super Cepat

Resep kering tempe pedas manis ternyata mudah dan praktis untuk dipraktikkan di rumah.

Baca Selengkapnya
4 Resep Tahu Aci Kuah Gurih, Sajian Nikmat Menggugah Selera
4 Resep Tahu Aci Kuah Gurih, Sajian Nikmat Menggugah Selera

Tahu aci kuah bisa jadi santapan lezat di sore hari.

Baca Selengkapnya
5 Resep Masakan Anak Kos Berbahan Tempe, Praktis, 15 Menit Jadi
5 Resep Masakan Anak Kos Berbahan Tempe, Praktis, 15 Menit Jadi

Tempe adalah bahan makanan yang murah meriah dan mudah diolah.

Baca Selengkapnya
10 Resep Buat Buka Puasa dan Sahur yang Lezat, Cocok untuk Menu di Awal Ramadhan
10 Resep Buat Buka Puasa dan Sahur yang Lezat, Cocok untuk Menu di Awal Ramadhan

Berikut kumpulan resep buat buka puasa dan sahur yang lezat.

Baca Selengkapnya
7 Resep Buka Puasa Gorengan yang Kekinian & Lezat, Cocok Dipadukan dengan Tes Hangat
7 Resep Buka Puasa Gorengan yang Kekinian & Lezat, Cocok Dipadukan dengan Tes Hangat

Berikut resep buka puasa gorengan yang kekinian dan lezat.

Baca Selengkapnya
8 Resep Sambal Teri Berbagai Kreasi, Cocok Jadi Teman Makan Bersama Nasi Hangat
8 Resep Sambal Teri Berbagai Kreasi, Cocok Jadi Teman Makan Bersama Nasi Hangat

Berikut kumpulan resep sambal teri berbagai kreasi yang cocok jadi teman makan bersama nasi hangat.

Baca Selengkapnya
3 Resep Tempe Orek Praktis, Kaya Protein, dan Murah Meriah
3 Resep Tempe Orek Praktis, Kaya Protein, dan Murah Meriah

Anda bisa memodifikasi resep dengan menambahkan bahan-bahan yang disuka. Misalnya tahu, kentang, wortel, buncis, atau hati ampela.

Baca Selengkapnya