Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Meremajakan, Mencerahkan, dan Menjadikan Kulit Bersinar dengan Scrub Gula dan Tomat

Meremajakan, Mencerahkan, dan Menjadikan Kulit Bersinar dengan Scrub Gula dan Tomat Ilustrasi perawatan wajah dengan gula pasir. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Eksfoliasi alias pengelupasan kulit mati merupakan rutinitas kecantikan yang perlu dilakukan secara teratur, setidaknya dua minggu sekali dan tidak boleh lebih dari seminggu sekali. Proses pengelupasan ini penting untuk meremajakan kulit kembali.

Belakangan semakin banyak salon kecantikan yang menawarkan paket perawatan eksfoliasi berupa chemical peeling atau TCA peeling. Tetapi sebenarnya Anda juga bisa melakukan perawatan ini sendiri di rumah. Anda bisa mencoba melakukan eksfoliasi dengan scrub gula pasir dan tomat yang direkomendasikan oleh Care2.

Gula pasir merupakan salah satu bahan yang paling banyak digunakan untuk proses eksfoliasi. Teksturnya yang agak kasar mampu mengangkat lapisan kulit mati yang membandel, memunculkan kulit baru yang lebih lembut dan sehat. Itu karena gula mengandung asam glikolik, alpha hydroxy acids alami yang bisa mengelupas tanpa membahayakan kesehatan kulit.

ilustrasi gula pasir

Ilustrasi gula pasir © Shutterstock

Alpha hydroxy acids dalam buah tomat bermanfaat untuk mengelupas sel kulit mati secara alami. Kombinasikan dengan yogurt yang memiliki kandungan lactic acid. Lactic acid sendiri mampu mengangkat sel kulit mati dengan lembut.

ilustrasi tomat

Ilustrasi tomat ©2018 Merdeka.com/Pixabay

ilustrasi yogurt dan bawang putih

Ilustrasi yogurt dan bawang putih Epicurious

Berikut ini bahan yang diperlukan untuk membuat ramuan scrub dari gula pasir, tomat, dan yogurt.

Scrub Gula Pasir dan Tomat

Bahan:

  • 50 gram gula pasir berbutir halus
  • 1 buah tomat ukuran sedang
  • 1 sendok makan yogurt tawar
  • Langkah:

    1. Cincang halus tomat dengan pisau dan talenan yang higienis. Campur dengan gula pasir dan yogurt tawar. Aduk sampai menjadi pasta kental.
    2. Oleskan campuran scrub pada wajah yang sudah dibersihkan. Gosok lembut dengan gerakan melingkar, kemudian diamkan selama 10-15 menit.
    3. Bilas wajah dengan air hangat. Setelah itu keringkan wajah dengan ditepuk-tepuk menggunakan handuk lembut.

    Setelah melalui proses eksfoliasi dengan scrub gula pasir dan tomat, wajah akan terasa lebih lembut secara instan. Kulit juga terlihat lebih bersinar. Jika dilakukan secara rutin bahkan bisa mencerahkan kulit, lho. Pasalnya tomat dan yogurt juga mengandung bahan pencerah alami.

    (mdk/tsr)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    6 Khasiat Gula Pasir untuk Kecantikan Menurut Pakar dan Cara Memanfaatkannya
    6 Khasiat Gula Pasir untuk Kecantikan Menurut Pakar dan Cara Memanfaatkannya

    Cara terbaik untuk meraih manfaat kecantikan dari gula adalah dengan mengaplikasikannya langsung pada kulit.

    Baca Selengkapnya
    6 Bahan Eksfoliasi Alami dan Cara Menggunakannya, Mudah dan Efektif
    6 Bahan Eksfoliasi Alami dan Cara Menggunakannya, Mudah dan Efektif

    Eksfoliasi wajah bisa memanfaatkan bahan alami yang aman, namun tetap efektif untuk merawat kulit.

    Baca Selengkapnya
    8 Cara Mengangkat Sel Kulit Mati dengan Ampuh, Capai Tampilan Cerah Berseri
    8 Cara Mengangkat Sel Kulit Mati dengan Ampuh, Capai Tampilan Cerah Berseri

    Mengangkat sel kulit mati adalah langkah penting untuk menjaga kulit tetap sehat dan bercahaya.

    Baca Selengkapnya
    Modal Rp1.000, Wanita Ini Tunjukkan Cara Hilangkan Kerutan Wajah Secara Alami
    Modal Rp1.000, Wanita Ini Tunjukkan Cara Hilangkan Kerutan Wajah Secara Alami

    Kerutan yang muncul di wajah merupakan tanda alami dari proses penuaan manusia. Yuk, simak cara alami menghilangkan kerutan yang hanya bermodal Rp 1.000 ini!

    Baca Selengkapnya
    Hindari Bahan Berbahaya, Ini Cara Efektif Memutihkan Kulit Secara Alami
    Hindari Bahan Berbahaya, Ini Cara Efektif Memutihkan Kulit Secara Alami

    Beberapa bahan alami yang bisa bantu mencerahkan warna kulit.

    Baca Selengkapnya
    Tomat, Rahasia Kecantikan Wajah yang Tersembunyi
    Tomat, Rahasia Kecantikan Wajah yang Tersembunyi

    Tomat, bahan pokok di setiap dapur rumah tangga, ternyata tak hanya memberikan manfaat kesehatan, tetapi juga bagus bagi kecantikan kulit wajah.

    Baca Selengkapnya
    3 Manfaat Rajin Eksfoliasi, Salah Satunya Bikin Kulit Lebih Mulus dan Bersih
    3 Manfaat Rajin Eksfoliasi, Salah Satunya Bikin Kulit Lebih Mulus dan Bersih

    Meskipun sering diabaikan, namun nggak bisa dipungkiri bahwa rutinitas eksfoliasi yang baik ini dapat memberikan beragam manfaat bagi kulit kamu.

    Baca Selengkapnya
    10 Manfaat Eksfoliasi Tubuh, Tak Sekadar Angkat Sel Kulit Mati
    10 Manfaat Eksfoliasi Tubuh, Tak Sekadar Angkat Sel Kulit Mati

    Dengan eksfoliasi tubuh yang teratur, kulit dapat terjaga kelembutannya, tampil lebih bercahaya, dan siap menerima manfaat dari produk perawatan kulit lainnya.

    Baca Selengkapnya
    Tanda-tanda Kulit Wajah Butuh Dieksfoliasi, Jangan Diabaikan
    Tanda-tanda Kulit Wajah Butuh Dieksfoliasi, Jangan Diabaikan

    Berikut adalah tiga tanda yang menunjukkan bahwa kulit minta dieksfoliasi.

    Baca Selengkapnya
    Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami, Cepat, dan Ampuh
    Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami, Cepat, dan Ampuh

    Cara mengatasi permasalahan ketiak hitam agar menjadi cerah dengan menggunakan bahan-bahan alami.

    Baca Selengkapnya
    Manfaat Eksfoliasi Kulit Wajah, Kurangi Tanda-Tanda Penuaan
    Manfaat Eksfoliasi Kulit Wajah, Kurangi Tanda-Tanda Penuaan

    Eksfoliasi adalah cara merawat wajah yang bertujuan untuk membuat wajah terlihat lebih bersih dan cerah.

    Baca Selengkapnya
    Asam Glikolat pada Skincare itu Apa Fungsinya? Benarkah Alami dan Tanpa Efek Samping?
    Asam Glikolat pada Skincare itu Apa Fungsinya? Benarkah Alami dan Tanpa Efek Samping?

    Kenali manfaat dan efek samping dari asam glikolat sering ditemui pada produk skincare

    Baca Selengkapnya