Obat cantik murah meriah, 5 masker pisang untuk berbagai tipe kulit
Merdeka.com - Buah yang kaya akan potassium ini tak hanya baik untuk kesehatan, tetapi juga bisa melembapkan kulit. Pisang kaya akan vitamin, mineral, dan pelembap alami yang dibutuhkan kulit. Cocok untuk diolah menjadi campuran masker.
Ingin mencoba merawat kulit wajah dengan pisang? Berikut ini beberapa resep yang bisa kamu coba, dilansir dari Boldsky.
Masker pisang dan madu
-
Apa manfaat masker pisang untuk kulit wajah? Pisang, dengan kandungan provitamin A, vitamin B, dan vitamin C, dapat membantu mengangkat sel kulit mati secara efektif. Sehingga masker pisang dapat membuat kulit lebih bercahaya dan segar.
-
Bagaimana membuat masker pisang untuk wajah? Langkah awal dalam pembuatan masker pisang dan madu adalah menyiapkan bahan-bahan utama, yaitu pisang dan madu. Disarankan untuk memilih setengah buah pisang yang sudah matang, karena teksturnya yang lembut akan lebih mudah dihaluskan dan memiliki kandungan nutrisi yang lebih baik dibandingkan dengan pisang yang belum sepenuhnya matang. Pisang yang matang kaya akan vitamin C dan kalium, yang berfungsi untuk melembapkan dan mencerahkan kulit secara alami. Pastikan pisang yang dipilih tidak memiliki noda atau bagian yang busuk, agar kualitas masker yang dihasilkan tetap terjaga.
-
Kenapa masker pisang cocok untuk kulit? Dengan perawatan yang tepat, diharapkan kulit wajah dapat kembali bersinar dan tampak lebih sehat. Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan faktor-faktor yang memengaruhi kesehatan kulit dan melakukan langkah-langkah pencegahan yang diperlukan. Manfaat Pisang Untuk Wajah Pisang adalah buah yang sangat kaya akan berbagai nutrisi, terutama vitamin C, vitamin E, serta antioksidan yang memiliki manfaat besar bagi kesehatan kulit.
-
Apa saja buah yang cocok untuk masker wajah? Berikut merdeka.com akan menggali lebih dalam tentang berbagai jenis buah yang cocok dijadikan masker wajah, beserta cara penggunaan dan manfaat yang dapat diperoleh.
-
Bagaimana masker pisang mengatasi masalah jerawat? Masker pisang dengan tambahan madu, yang memiliki kandungan antibakteri, dapat membantu mengatasi masalah jerawat secara alami.
-
Kenapa masker pisang bisa mencerahkan kulit? Untuk kulit kering, campurkan pisang dengan minyak zaitun dan alpukat. Sedangkan untuk kulit berminyak, tambahkan madu dan perasan air lemon pada masker pisang.
Pisang dan madu sangat baik untuk kulit sensitif, karena dapat melembapkan sekaligus melindungi dengan sifat anti-bakteri dan anti-inflamasi yang terkandung di dalam madu.
Siapkan satu buah pisang matang (jenis apa saja) dan potong menjadi beberapa bagian. Giling atau tumbuk sampai menjadi pasta halus. Tambahkan satu sendok tepung beras dan empat sendok madu organik.
Masker pisang dan jeruk
Kombinasi masker pisang dan jeruk bagus untuk kulit dewasa yang mulai menunjukkan gejala penuaan dini. Bisa membantu mencegah munculnya garis-garis halus pada kulit.
Siapkan satu buah pisang matang dan potong menjadi dua, kemudian haluskan. Tambahkan 5-10 sendok jus jeruk dan satu sendok minyak zaitun.
Masker pisang dan susu
Meskipun kaya akan pelembap, masker yang satu ini justru baik untuk mengatasi kulit berminyak.
Ambil setengah buah pisang matang dan haluskan hingga menjadi pasta. Tambahkan satu sendok susu segar (pasteurisasi), dan satu sendok air perasan lemon.
Masker pisang dan yogurt
Ini adalah ramuan masker terbaik untuk kulit kering dan gelap.
Ambil satu pisang matang dan potong menjadi beberapa bagian. Tambahkan satu sendok baking soda dan sejumput kecil bubuk kunyit.
Masker pisang dan cuka sari apel
Kombinasi pisang dan cuka cocok untuk semua jenis kulit. Ramuan ini bisa membantu menyingkirkan noda gelap pada wajah dan mengobati masalah jerawat.
Ambil setengah buah pisang. Lumatkan dengan garpu dan tambahkan satu sendok cuka sari apel.
Terapkan salah satu masker di atas pada wajah yang sudah dibersihkan, kemudian diamkan selama 15 menit sebelum dibilas dengan air dingin.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kekayaan nutrisi yang terkandung dalam buah-buahan menjadikannya sebagai pilihan sempurna untuk merawat kulit dari luar maupun dalam.
Baca SelengkapnyaBanyak yang tidak menyadari bahwa pare mengandung berbagai nutrisi penting yang dapat mendukung kesehatan dan kecantikan.
Baca SelengkapnyaMencampurkan pisang dengan berbagai bahan seperti madu, alpukat, yoghurt dan bahan alami lainnya bisa menutrisi kulit wajah.
Baca SelengkapnyaBeberapa bahan alami yang bisa bantu mencerahkan warna kulit.
Baca SelengkapnyaBahan-bahan berikut ini bisa Anda jadikan masker agar wajah Anda terlihat bersih dan putih.
Baca SelengkapnyaCara mengencangkan wajah dengan menggunakan bahan alami.
Baca SelengkapnyaAtasi wajah yang tampak kusam dapat dilakukan dengan menggunakan masker yang terbuat dari beras dan madu. Berikut cara pembuatan dan manfaatnya untuk kulit.
Baca SelengkapnyaPori-pori merupakan salah satu masalah yang kerap dialami oleh banyak orang.
Baca SelengkapnyaDi dalam yogurt terkandung zinc, kalsium, vitamin B, dan lactic acid yang baik untuk kesehatan kulit.
Baca SelengkapnyaNutrisi yang terkandung dalam kentang dapat mencegah permasalahan serta menjaga kesehatan kulit wajah.
Baca SelengkapnyaIngin membuat wajah jadi glowing secara alami? Simak 7 cara mudahnya berikut ini.
Baca SelengkapnyaPisang merupakan buah yang mudah ditemukan dan dikonsumsi di seluruh Indonesia. Buah ini tak hanya lezat tapi juga menyimpan beragam nutrisi penting.
Baca Selengkapnya