Orang tua yang bermasalah bisa buat anak pilih-pilih makanan
Merdeka.com - Perasaan depresi dan kecemasan berlebih pada orang tua ternyata memiliki sebuah dampak pada anaknya. Bukan hanya terjadi secara mental dan perkembangan pikiran anak saja, tetapi hal ini dapat berpengaruh terhadap kebiasaan makan anak sehingga mereka menjadi pemilih.
Dilansir dari Independent, hasil ini diketahui melalui sebuah penelitian yang dilakukan Erasmus MS - University Medical Center, Rotterdam. Munculnya sikap pilih-pilih pada makanan ini bahkan dapat disebabkan depresi dan kecemasan orang tua ketika sedang hamil.
Perilaku pilih-pilih makanan yang dilakukan oleh anak-anak ini dapat menyebabkan berbagai masalah pada diri anak. Menurut penelitian tersebut, dua hal yang paling rawan terjadi pada anak-anak tersebut adalah masalah pada berat badan serta perilaku yang mereka miliki.
-
Bagaimana perubahan berat badan dan nafsu makan pada depresi? Beberapa orang mengalami peningkatan nafsu makan yang berlebihan, sehingga berisiko mengalami peningkatan berat badan. Di sisi lain, ada pula yang kehilangan nafsu makan dan mengalami penurunan berat badan yang signifikan.
-
Apa pengaruh makanan terhadap kesehatan mental? Makanan yang kita konsumsi berpengaruh besar terhadap kesehatan mental. Oleh karena itu, tingkatkanlah asupan makanan yang tinggi omega-3, seperti ikan salmon, kenari, dan biji chia. Nutrisi ini berperan dalam mengurangi peradangan di otak dan meningkatkan kesehatan mental.
-
Bagaimana mengatasi depresi terselubung dengan mengatur asupan makan? Makanlah makanan yang sehat dan bergizi untuk menjaga keseimbangan tubuh dan pikiran Anda. Hindari makanan yang mengandung gula, kafein, alkohol, atau zat aditif lainnya yang bisa memperburuk depresi Anda.
-
Bagaimana diet tak tepat memengaruhi mental? Apakah Anda memiliki masalah dengan daya ingat atau konsentrasi? Merasa lelah secara fisik? Otak membutuhkan nutrisi yang baik untuk berfungsi dengan baik. Diet yang tak tepat bisa membuat mental cepat merasa lelah.
-
Kenapa orang tua sering memaksa anak makan? Salah satu kesalahan umum yang sering terjadi adalah memaksa anak untuk makan saat mereka belum merasa lapar.
-
Apa yang terjadi pada orang stres saat makan? Meskipun tidak ada perbedaan signifikan dalam jumlah makanan yang dikonsumsi antara kedua kelompok, hal ini menunjukkan bahwa porsi makanan yang normal mungkin tidak memuaskan seseorang yang mengalami stres tinggi.
Penelitian tersebut dilakukan dengan melihat kebiasaan makan dari sekitar 4.700 anak yang lahir antara tahun 2002 hingga 2006. Selain itu, kondisi kesehatan orang tua juga dilihat untuk mencari hubungan antara keduanya. Orang tua juga diminta untuk mengisi survei untuk mengukur kecemasan dan depresi yang dialami ketika hamil serta pada saat anak berumur tiga tahun
Berdasar survei tersebut diketahui bahwa sekitar 30 persen anak termasuk pemilih pada makanan ketika usia tiga tahun. Gejala tersebut muncul seiring dengan tingginya depresi dan kecemasan yang dimiliki oleh orang tua. Selain hal tersebut, tekanan yang diberikan oleh orang tua agar anak mereka makan juga dapat menyebabkan dia menjadi pemilih.
Pada ibu yang memiliki masalah ketika sedang hamil, besar kemungkinan bahwa anak mereka akan menjadi pilih-pilih pada jenis makanan ketika menginjak usia tiga atau empat tahun. Perilaku yang muncul pada anak ini biasanya bertahan dalam waktu yang cukup lama bahkan dapat terjadi hingga dewasa.
Jadi jika saat ini Anda masih suka pilih-pilih makanan, tampaknya hal itu disebabkan oleh pikiran orang tua pada saat Anda kecil.
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dalam membantu atasi masalah anak yang pilih-pilih makanan, penerapan aturan makan bisa menjadi kunci.
Baca SelengkapnyaPola asuh yang diterapkan oleh orang tua bisa mempengaruhi kebiasaan makan anak, termasuk mendorong anak untuk memilih-milih makanan.
Baca SelengkapnyaTerjadinya pilih-pilih makanan atau picky eater pada anak bisa dihadapi dengan sejumlah cara berikut:
Baca SelengkapnyaAnak yang pilih-pilih makanan atau picky eater bisa terjadi karena sejumlah hal yang mereka alami.
Baca SelengkapnyaKebiasaan makan anak yang sehat bisa sangat bergantung pada orangtua sebagai contoh yang baik.
Baca SelengkapnyaKetika seorang anak pilih-pilih makanan atau menjadi picky eater, hal ini bisa menyebabkan kurangnya nutrisi untuk tumbuh kembang.
Baca SelengkapnyaAnak tidak nafsu makan memang membuat orangtua bingung. Perlu trik tertentu untuk bisa merayu si kecil supaya lahap kembali.
Baca SelengkapnyaPada anak yang pemilih makanan terdapat cara agar dia makan lebih sehat dan lahap.
Baca SelengkapnyaPengenalan anak denganberbagai jenis makanan bisa jadi langkah awal agar mereka tidak pilih-pilih makanan.
Baca SelengkapnyaTerjadinya stress eating ini bisa sangat susah untuk diatasi dan dihentikan karena sejumlah alasan.
Baca SelengkapnyaStres pada anak bukan hanya merupakan masalah kecil yang dapat diabaikan, tetapi merupakan tanda bahwa anak sedang menghadapi tekanan yang signifikan.
Baca SelengkapnyaAnak susah makan bisa jadi karena ada masalah dengan indera pengecapnya. Teliti tubuh anak untuk mengetahui keluhan dan konsultasikan ddengan dokter.
Baca Selengkapnya