Pakai ransel berat bisa buat kebiasaan makan jadi lebih sehat
Merdeka.com - Ransel atau tas punggung adalah salah satu jenis tas yang cukup favorit digunakan oleh banyak orang. Desainnya yang cenderung ringkas dan luas membuat tas ini sangat disukai karena dapat membuat Anda membawa lebih banyak barang dengan mudah. Tetapi memakai ransel terutama yang berat dapat mengubah cara pikir Anda terhadap makanan.
Dilansir dari Mic, Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Harvard Business School pada tahun 201 menemukan bahwa menggunakan tas punggung yang berat dapat membuat seseorang menjadi mengurangi konsumsi junk food dan makanan tidak bergizi lainnya. Alasan atas terjadinya hal tersebut adalah karena pikiran yang muncul dalam benak seseorang ketika menggunakan tas punggung yang berat.
Membawa beban yang berat di punggung dapat meningkatkan perasaan bersalah dan terhukum yang dimiliki oleh seseorang. Beban yang menempel di punggung ini tanpa sadar telah membuat seseorang merasakan bahwa dia sedang memanggul kesalahan-kesalahan yang pernah dia lakukan. Dengan menggunakan tas ini maka seseorang akan cenderung mengurangi aktivitas menyenangkan, memilih tugas-tugas yang lebih sulit dan membosankan serta mengurangi makanan-makanan lezat yang berbahaya bagi tubuh.
-
Apa pengaruh makanan terhadap kesehatan mental? Makanan yang kita konsumsi berpengaruh besar terhadap kesehatan mental. Oleh karena itu, tingkatkanlah asupan makanan yang tinggi omega-3, seperti ikan salmon, kenari, dan biji chia. Nutrisi ini berperan dalam mengurangi peradangan di otak dan meningkatkan kesehatan mental.
-
Bagaimana rokok memengaruhi pola makan? Hasil penelitian menunjukkan bahwa perokok memiliki kecenderungan untuk mengalami gangguan pola makan yang signifikan dibandingkan dengan bukan perokok. Penelitian menunjukkan bahwa perokok memiliki dua kali lebih banyak kemungkinan untuk melewatkan makanan secara teratur, menciptakan ketidakseimbangan dalam asupan nutrisi harian mereka.
-
Bagaimana pengaruh berpikir keras terhadap berat badan? Meskipun setiap tugas mental dapat meningkatkan penggunaan energi otak, efeknya hanya sedikit dan tidak mencapai tingkat yang cukup untuk membuat Anda kehilangan berat badan.
-
Apa manfaat pola makan sehat? Manfaat menjaga pola makan sehat sangat beragam dan akan berdampak baik untuk kesehatan tubuh. Namun, bagaimana cara memulai pola makan sehat ini? Apakah ada tips yang bisa membantu kita dalam mewujudkan pola makan sehat?
-
Bagaimana diet tak tepat memengaruhi mental? Apakah Anda memiliki masalah dengan daya ingat atau konsentrasi? Merasa lelah secara fisik? Otak membutuhkan nutrisi yang baik untuk berfungsi dengan baik. Diet yang tak tepat bisa membuat mental cepat merasa lelah.
-
Bagaimana perbedaan kebiasaan makan bisa jadi masalah? Misalnya, dalam hal makanan, orang Jawa cenderung menyukai makanan yang lebih pedas dan berbumbu kuat, sedangkan orang Sunda lebih menyukai makanan yang tawar dan segar.
Penelitian tersebut menjelaskan bahwa membawa ransel membuat seseorang seakan-akan sedang menghukum dirinya sendiri. Besarnya perasaan bersalah ini membuat seseorang jadi mencoba untuk melakukan berbagai hal yang dianggap baik sebagai alat penebus dosa. Salah satu bentuk penebusan dosa ini adalah dengan menghindari makanan-makanan yang tidak sehat dan menggantinya dengan yang lebih bergizi walaupun tidak begitu lezat.
Jadi jika Anda ingin berkelakuan lebih baik dan mengonsumsi makanan sehat coba mulai panggul ransel Anda dan isi dengan berbagai benda yang berat. Siap tahu akan muncul perasaan bersalah dan Anda mulai mencoba jadi lebih baik.
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Membawa tas yang terlalu berat bisa menyebabkan sejumlah dampak pada kesehatan dan pertumbuhan anak.
Baca SelengkapnyaMenjaga berat badan ideal tidak hanya melibatkan pola makan sehat dan olahraga, tetapi juga menghindari kebiasaan sepele yang dapat membuat berat badan naik.
Baca SelengkapnyaMemberikan bekal makanan untuk anak ke sekolah bukan hanya tugas orang tua, tapi juga langkah bijak untuk mengontrol asupan makanan anak.
Baca SelengkapnyaBertambahnya berat badan seseorang ketika dia berhenti merokok bukanlah mitos belaka. Penelitian mengungkap mengapa hal ini terjadi.
Baca SelengkapnyaBeberapa kebiasaan ini, meskipun sering dilakukan, ternyata memiliki dampak menambah berat badan yang tidak diinginkan.
Baca SelengkapnyaYuk, saatnya hentikan kebiasaan makan berlebihan dengan beberapa tips berikut ini!
Baca SelengkapnyaDuduk bersila untuk makan bisa memberikan berbagai manfaat kesehatan bagi tubuh kita.
Baca SelengkapnyaComfort food sering kali merupakan makanan yang tidak memiliki manfaat bagi tubuh. Ini dia tips untuk menghilangkan kebiasaan tersebut.
Baca SelengkapnyaBanyak orang memanfaatkan momen puasa untuk menurunkan berat badan, namun sejumlah kondisi justru bisa membuat berat badan bertambah saat puasa.
Baca SelengkapnyaKhoirul Anwar SGz, Msi, yang merupakan Ketua Yayasan Makanan dan Minuman Indonesia (YAMMI), menyatakan bahwa penting untuk memperjelas pemahaman mengenai diet.
Baca Selengkapnya