Sejak diselamatkan, rubah-rubah ini lengket dengan penolongnya

Merdeka.com - Patsy Gibbons benar-benar seperti pawang rubah. Pasalnya ada tiga ekor rubah liar yang selalu bergelayut padanya. Ke manapun Gibbons pergi, tiga hewan itu selalu mengikutinya.
Irish Examiner (6/3/14), Gibbons menemukan tiga rubah itu saat masih kecil. Mereka ditelantarkan dalam kondisi mengenaskan.
Gibbons mulai merawat Grainne saat rubah itu baru berusia tujuh minggu. Saudara ipar Gibbons menemukannya di dekat Rumah Sakit Columba, Thomastown. Rubah kecil itu tengah menghangatkan diri di dalam sebuah kotak.
"Saya tidak pernah terpikir untuk menjadikan rubah sebagai hewan peliharaan. Itu terjadi begitu saja. Saudara ipar saya mengatakan kalau kami harus mencoba untuk melakukan sesuatu, karena dia [Grainne] sangat kurus. Saya membawanya ke dokter hewan setempat dan kemudian saya terus merawatnya sampai sekarang."
"Minnie dibawa kepada saya saat beru berumur satu bulan setelah seorang wanita menemukannya di Kilmaganny."
Rupanya kabar bahwa Gibbons memelihara Grainne sudah menyebar di antara para tetangganya. Sementara Henry diantarkan kepadanya oleh seorang pria yang tinggal di dekat Graiguenamanagh. Rubah itu berada dalam kondisi yang memprihatinkan setelah diserang oleh seekor anjing.
Gibbons merawat rubah-rubah itu sampai sehat kembali. Idealnya, Gibbons harus melepaskan hewan-hewan itu ke alam liar. Namun tiga rubah itu tak mau berpisah darinya.
Keakraban Gibbons, Grainne, Minnie, dan Henry tampaknya mengundang perhatian orang banyak. Gibbons dan tiga sahabat hewannya sering diundang di sekolah-sekolah.
"Sekarang orang-orang dari seluruh Irlandia dan Inggris meminta saran tentang bagaimana memelihara rubah. Saya sendiri bukan ahli dan masih belajar dari mereka [rubah-rubah itu] hari demi hari. Saya senang memberikan saran sebagai orang awam saja," katanya.
Saat ditanya apakah dia ingin memberikan teman baru bagi Grainne, Minnie, dan Henry, Gibbons hanya menggelengkan kepala. Dia sudah punya terlalu banyak hewan peliharaan. Di rumahnya sudah ada 3 ekor rubah, 28 ekor ayam, 12 bebek, 2 anjing, dan 2 kucing. Pria ini benar-benar penyayang binatang, ya?
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya