Selera musik ternyata memiliki pengaruh besar dalam hubungan
Merdeka.com - Seberapa penting kesukaan terhadap sebuah musik yang sama menjadi syarat bagi Anda dalam mencari pasangan? walaupun hal ini tampaknya sepele tetapi ternyata kesamaan selera musik ini dapat membuat hubungan Anda jadi tidak membosankan.
Dilansir dari Elite Daily, sebuah penelitian yang dilakukan oleh Peter Rentfrow dan Samuel Gosling mencoba mengetahui seberapa besar peran musik dalam hubungan asmara seseorang. Dengan meneliti pola percakapan antara pasangan, peneliti menemukan bahwa seseorang menggunakan pilihan musik untuk menyampaikan informasi mengenai kepribadian mereka.
Penelitian tersebut dilakukan dengan menggunakan 60 partisipan yang seluruhnya merupakan mahasiswa. Peneliti memasangkan mahasiswa tersebut selama enam minggu dan meminta mereka untuk lebih mengenal satu sama lain. Setelah enam minggu diketahui bahwa musik merupakan hal yang paling banyak menjadi topik pembicaraan. Pada awal pertemuan topik pembicaraan yang ada lebih beragam seperti film, olahraga, dan lain sebagainya. Tetapi seiring waktu ternyata topik yang tetap relevan dan sering dibicarakan adalah musik.
-
Apa yang membuat hubungan tahan lama? Hubungan yang tahan lama terbentuk dari fondasi komitmen yang kuat. Komitmen bukan hanya sekadar janji untuk saling bersama, tetapi juga mencakup tindakan konkret dalam merawat kebersamaan itu.
-
Bagaimana berpacaran lama membantu mengenal pasangan? Penelitian yang dilakukan Dr. Thomas R. Lee dari Department of Family and Human Development Utah State University menemukan, semakin lama waktu mengenal pasangan semakin baik dan meyakinkan membawa hubungan cinta ke tingkat yang lebih serius dan berkomitmen.
-
Bagaimana caranya agar pasangan semakin mencintai kita? 'Jangan berpikir terlalu sulit, rayuan yang sederhana pun cukup. Hei mantu, semakin kamu peduli dengan mertuamu, pasanganmu akan semakin mencintaimu,' tambahnya.
-
Bagaimana pasangan tetap romantis? Jadwalkan kencan malam atau akhir pekan secara teratur untuk memastikan kalian berdua memiliki kesempatan untuk terhubung dan menikmati kebersamaan satu sama lain.
-
Bagaimana gombalan lucu bisa membuat hubungan pasangan lebih langgeng? Gombalan lucu buat pasangan bisa membuat hubungan semakin harmonis.
-
Apa yang membuat pasangan jatuh cinta lagi? 'Ingatlah, wahai para mantu, jika kamu ingin memenangkan hati pasanganmu, perlakukanlah mertuamu dengan baik. Ini akan membuat pasanganmu jatuh cinta lagi,' kata Buya Yahya.
Melalui penelitian tersebut, mereka juga menemukan bahwa pembicaraan mengenai musik merupakan cara yang paling akurat bagi seseorang untuk mengirimkan pesan mengenai kepribadian yang mereka miliki. Selain itu penampilan seseorang yang berdasar dari musik favoritnya juga menentukan persepsi yang diterimanya dari orang lain.
Jadi jika selanjutnya Anda mencoba mencari pasangan yang dapat memahami Anda maka cari lah seseorang dengan selera musik yang sama. Selain itu hal ini juga dapat membuat Anda memiliki topik pembicaraan dan tidak akan bosan karenanya.
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Musik bukan hanya sekadar pelengkap, tetapi memiliki dampak besar dalam merangsang emosi, menciptakan suasana yang tepat, & hubungan seks jadi bergairah.
Baca SelengkapnyaPara ilmuwan melakukan penelitian terhadap jenis-jenis musik yang mampu meningkatkan produktivitas seseorang.
Baca SelengkapnyaMendengarkan musik bisa memiliki sejumlah manfaat kesehatan bagi tubuh dan mental.
Baca SelengkapnyaBermain tebak-tebakan lucu romantis dan jawabannya memiliki banyak manfaat positif dalam sebuah hubungan.
Baca SelengkapnyaMusik dapat diartikan sebagai ekspresi suara yang diorganisir dan diatur sedemikian rupa sehingga menghasilkan harmoni, melodi, dan ritme yang menyenangkan.
Baca SelengkapnyaBeberapa wanita naksir dengan Einstein karena jenius. Namun tidak untuk wanita ini.
Baca SelengkapnyaAda penyebab mengapa manusia menyukai lagu sedih. Begini penjelasannya.
Baca Selengkapnya