Sering terlambat ternyata merupakan ciri-ciri orang kreatif
Merdeka.com - Sejak kecil hingga dewasa, seseorang akan selalu diajarkan untuk tepat waktu dan mendapat hukuman ketika terlambat. Hal itu diterapkan terutama di sekolah dan tempat kerja. Menghadapi orang yang sering terlambat ketika membuat janji pun merupakan sebuah hal yang menyebalkan. Tetapi tahukah kamu bahwa ternyata kebiasaan terlambat yang dimiliki oleh seseorang itu bisa jadi merupakan tanda bahwa dia merupakan orang yang kreatif?
Walau selama ini dianggap sebagai sebuah kebiasaan buruk, terlambat ternyata merupakan ciri dari orang yang kreatif. Dilansir dari Science Dump, pada sebuah wawancara yang dilakukan New York Times pada tahun 2007 terhadap seorang konsultan manajemen bernama Diana DeLonzeer diketahui bahwa orang yang terlambat cenderung lebih optimis dalam memandang waktu.
Seseorang yang sering terlambat bukannya berarti mereka tidak menghargai waktu, tetapi cara pandang mereka yang berbeda dan lebih optimis dibanding orang lain. Orang-orang ini cenderung memiliki pikiran positif dan beranggapan bahwa mereka dapat menyelesaikan banyak tugas dalam waktu yang sangat terbatas.
-
Kenapa orang sering terlambat? Penelitian menunjukkan bahwa keterlambatan seringkali berkaitan dengan skor yang rendah pada tes kepribadian mengenai kesadaran dan neurotisisme, atau dalam bahasa yang lebih positif, seseorang mungkin terlalu santai.
-
Mengapa orang cerdas cenderung begadang? Penelitian juga mengaitkan kecerdasan tinggi dengan kebiasaan begadang. Meskipun mungkin tidak ideal untuk kesehatan fisik atau komitmen olahraga pagi, hal ini dapat menjelaskan mengapa seseorang cenderung tetap terjaga ketika orang lain sudah tidur nyenyak.
-
Apa tanda orang cerdas menurut psikologi? Dari sudut pandang psikologi, seseorang bisa dianggap cerdas ketika dipandang dari berbagai sudut.
-
Kapan introvert bersemangat dalam berkarir? Aytekin mengambil contoh nyata dari mantan CEO Yahoo, Marissa Mayer. Mayer orang yang canggung dalam urusan bisnis sehari-hari, tetapi ketika membicarakan teknologi, ia berbicara dengan penuh semangat dan pengetahuannya luas. Meskipun peran kepemimpinannya menuntut keterlibatan sosial, kesuksesannya datang dari fokus pada hal yang ia sukai dan melakukannya dengan sangat baik.
-
Siapa yang meneliti hubungan antara anak yang suka begadang dan kecerdasan? Penelitian oleh London School of Economics menunjukkan bahwa orang dewasa cerdas lebih mungkin untuk begadang dan memulai kebiasaan itu sejak usia dini.
-
Apa ciri khas kecerdasan seseorang? Individu yang memiliki kecerdasan lebih tinggi umumnya lebih terbuka terhadap pengalaman dan ide baru.
Orang-orang ini juga cenderung lebih baik dalam melakukan berbagai pekerjaan dalam satu waktu karena perasaan optimis yang mereka miliki. Sebuah penelitian di San Diego University menggolongkan orang-orang yang sering terlambat sebagai tipe B. Orang-orang tipe ini cenderung tidak terlalu stres dalam hidupnya, lebih santai, sering bekerja di bidang kreatif (penulis, aktor, pelukis, dll), serta mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitar.
Jadi jika lain lain kamu berurusan dengan orang yang sering terlambat atau itu justru dirimu sendiri, maka jangan khawatir atau memandang rendah karena itu bisa jadi merupakan tanda-tanda orang kreatif.
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sains mengungkapkan ada risiko serius jika perilaku sering terlambat diabaikan.
Baca SelengkapnyaTerdapat sejumlah alasan mengapa seseorang bisa selalu terlambat.
Baca SelengkapnyaSering melamun ternyata merupakan tanda seseorang yang memiliki kecerdasan dan krativitas yang tinggi.
Baca SelengkapnyaOrang yang lahir di bulan September memiliki beberapa sifat yang unik dan menarik.
Baca SelengkapnyaOrang yang bahagia cenderung menghasilkan lebih banyak uang karena menggunakan pendekatan optimistis.
Baca SelengkapnyaDengan mengetahui fakta orang yang mudah bosan akan membantu kita memahami bagaimana karakter mereka.
Baca SelengkapnyaOrang cerdas dan jenius biasanya memiliki sejumlah tanda tak biasa yang ditunjukkan.
Baca SelengkapnyaKecerdasan seseorang memiliki beragam dimensi untuk dinilai. Ketahui sejumlah tanda kecerdasan yang mungkin tampak pada seseorang menurut psikologi.
Baca Selengkapnya