Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Stasiun Prancis pasang mesin penyedia cerita gratis untuk penumpang

Stasiun Prancis pasang mesin penyedia cerita gratis untuk penumpang Mesin penyedia cerita gratis di stasiun kereta Prancis. © AFP/JEAN-PIERRE CLATOT

Merdeka.com - Saat ini, ada banyak aktivitas yang bisa dijalankan untuk membunuh waktu sembari menunggu kereta di stasiun. Salah satunya adalah membaca koran atau yang paling umum menjelajah dunia maya melalui smartphone. Tetapi stasiun kereta api di Prancis berinisiatif untuk memberikan jenis hiburan yang lain untuk calon penumpang. Mereka menyediakan cerita pendek secara cuma-cuma.

Dilansir Metro UK, sebagian besar stasiun di Prancis kini telah dilengkapi vending machine alias mesin penjual otomatis yang bisa mengeluarkan cerita pendek untuk dibaca. Hanya saja, calon penumpang tak perlu mengeluarkan uang sepeser pun. Mereka cukup menekan tombol waktu tunggu, tiga menit atau lima menit. Setelah itu, mesin akan memuntahkan selembar kertas bertuliskan sebuah cerita atau puisi.

mesin penyedia cerita gratis di stasiun kereta prancis

Mesin penyedia cerita gratis di stasiun kereta Prancis © AFP/JEAN-PIERRE CLATOT

Mesin menyediakan lebih dari 5.000 cerita dari berbagai genre, mulai dari cerita anak-anak sampai puisi yang mendayu. Semuanya ditulis secara anonim.

Gagasan tentang mesin penyedia cerita pendek gratis ini merupakan visi dari Short Edition, sebuah penerbitan yang mengkhususkan diri pada cerita-cerita pendek.

mesin penyedia cerita gratis di stasiun kereta prancis

Mesin penyedia cerita gratis di stasiun kereta Prancis © AFP/JEAN-PIERRE CLATOT

"Ambisi kami adalah melihat para distributor bermunculan di mana-mana untuk mendorong budaya membaca dan menulis serta untuk mempromosikan para seniman yang kami punya," cerita direktur Short Edition, Christophe Sibieude kepada Telerama. Media kertas sengaja dipilih karena lebih mudah dicerna daripada artikel atau buku elektronik.

Pemasangan mesin penyedia cerita diuji coba di stasiun Grenoble tahun 2015 lalu. Rupanya gagasan ini diterima dengan baik oleh warga, sehingga Short Edition memutuskan untuk menambah beberapa mesin serupa di stasiun lain.

Saat ini, mesin penyedia cerita telah dipasang di 24 stasiun kereta di seluruh Prancis. Rencananya, 11 mesin lagi akan diperkenalkan di stasiun-stasiun lain.

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Membeli Tiket Kereta Melalui Vending Machine di Jepang
Cara Membeli Tiket Kereta Melalui Vending Machine di Jepang

Anda bisa membeli tiket secara mandiri di vending machine yang tersedia di setiap stasiun.

Baca Selengkapnya
Jadi Lokasi Syuting Film Gadis Kretek, Ini Fakta Menarik Stasiun Tuntang
Jadi Lokasi Syuting Film Gadis Kretek, Ini Fakta Menarik Stasiun Tuntang

Dahulu stasiun ini pernah jadi tempat persinggahan sang penyair besar dari Prancis

Baca Selengkapnya
31 Penumpang Ketinggalan Kereta Cepat Whoosh
31 Penumpang Ketinggalan Kereta Cepat Whoosh

PT KCIC memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan penumpang Kereta Cepat Whoosh yang mengalami keterlambatan.

Baca Selengkapnya
Mulai 18 Oktober 2023, Ini Jadwal Terbaru Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Mulai 18 Oktober 2023, Ini Jadwal Terbaru Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Akan ada 14 perjalanan Kereta Cepat Whoosh per hari dari dan Jakarta-Bandung PP.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kemendikbudristek Ajak Anak-Anak Membaca Buku untuk Mengurangi Bosan Saat Menunggu Bus di Terminal
FOTO: Kemendikbudristek Ajak Anak-Anak Membaca Buku untuk Mengurangi Bosan Saat Menunggu Bus di Terminal

Kemendikbudristek membagikan buku secara cuma-cuma di Teriminal Kalideres, Jakarta.

Baca Selengkapnya
Bayar Tiket Rp300 Ribu, Segini Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh
Bayar Tiket Rp300 Ribu, Segini Waktu Tempuh Jakarta-Bandung Naik Kereta Cepat Whoosh

Mulai 18 Oktober, layanan kereta ini mulai berbayar dengan tarif promosi Rp300.000.

Baca Selengkapnya
27 September Kereta Cepat Pertama di Eropa Beroperasi, Ini Sejarahnya
27 September Kereta Cepat Pertama di Eropa Beroperasi, Ini Sejarahnya

Layanan kereta cepat di Eropa pertama kali adalah Train à Grande Vitesse, yaitu di Prancis.

Baca Selengkapnya
KAI Sediakan Kereta Feeder, ke Kota Bandung Naik Kereta Cepat Jadi Lebih Mudah
KAI Sediakan Kereta Feeder, ke Kota Bandung Naik Kereta Cepat Jadi Lebih Mudah

Kereta feeder ini untuk mendukung konektivitas Kereta Cepat Whoosh.

Baca Selengkapnya
Jangan Sampai Salah, Di Sini Letak Gerbong Restoran di Rangkaian Kereta Api
Jangan Sampai Salah, Di Sini Letak Gerbong Restoran di Rangkaian Kereta Api

Aktivitas yang bisa Anda lakukan selama di perjalanan yaitu berkunjung ke gerbong restorasi.

Baca Selengkapnya
Cara Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung, Berikut Jadwal dan Fasilitasnya
Cara Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung, Berikut Jadwal dan Fasilitasnya

Uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023.

Baca Selengkapnya
Naik Kereta Api Bisa Dapat Papercraft Train Series, Begini Caranya
Naik Kereta Api Bisa Dapat Papercraft Train Series, Begini Caranya

Liburan sekolah semakin mengesankan dengan hadirnya mainan edukatif Papercraft Train Series.

Baca Selengkapnya
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditargetkan Oktober 2023
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditargetkan Oktober 2023

Kemenhub bersama KCIC memastikan kesiapan feeder yang menghubungkan Stasiun Padalarang-Bandung.

Baca Selengkapnya