Susu dan gula dapat membuat mulut semakin bau kopi
Merdeka.com - Apakah Anda sering merasakan mulut Anda tidak nyaman setelah meminum kopi? Selain itu biasanya juga mulut kita akan terus berbau kopi untuk beberapa waktu.
Dilansir dari Esquire, ternyata gula dan kopi yang dicampur dengan kopi dapat membuat bau kopi semakin lama menempel di mulut. Proses itu terjadi karena perpaduan kopi dengan gula atau susu mendorong terciptanya sejenis bakteri jahat yang mempertahankan bau tersebut.
Ketika kita minum kopi, produksi liur di dalam mulut berkurang dan menyebabkan mulut menjadi kering. Selain itu berkurangnya liur ini juga berarti menurunnya proses pembersihan bakteri di dalam mulut. Kopi saja sudah dapat memancing bakteri untuk muncul, perpaduan dengan gula dan susu dapat membuat bakteri semakin berkembang biak dan menjadikan mulut bau kopi.
-
Kenapa kopi bisa bikin bau mulut? Dilansir dari Healthline, bau napas kopi disebabkan oleh senyawa aroma yang mengandung sulfur yang terbentuk saat biji kopi dipanggang. Bersama dengan kandungan asam dalam kopi, senyawa-senyawa ini dapat menyebabkan bau napas yang tidak sedap.
-
Apa penyebab utama bau mulut setelah minum kopi? Ketika bakteri tetap berada di dalam mulut, mereka dapat berkembang biak dan melepaskan senyawa sulfur yang mudah menguap (VSC), atau gas sulfur, yang merupakan penyebab utama bau napas yang tidak sedap (halitosis).
-
Mengapa minum kopi susu berlebih bisa buruk untuk pencernaan? Kebiasaan minum kopi saat perut kosong dapat meningkatkan produksi asam klorida di lambung. Hal ini dapat menyebabkan iritasi dan peradangan pada lapisan lambung, sehingga menyebabkan mual, kembung, dan gangguan pencernaan lainnya. Menambahkan susu ke dalam kopi berpotensi menambah risiko gangguan pencernaan juga, lho. Pasalnya, susu merupakan makanan kaya protein yang membutuhkan waktu lama untuk dicerna. Jika dikonsumsi dalam keadaan perut kosong dapat menunda proses pencernaan sehingga menyebabkan terbentuknya asam berlebih di lambung. Karena itu, hindari konsumsi kopi susu berlebih terutama jika anda belum sarapan atau makan.
-
Apa dampak kopi susu ke lambung? Minum kopi susu dengan perut kosong dapat mengakibatkan masalah pencernaan. Hal ini dapat mengiritasi lapisan lambung dan menyebabkan mual, muntah, dan diare, terutama jika Anda memiliki sistem pencernaan yang sensitif atau rentan terhadap asam lambung.
-
Bagaimana kopi jadi pahit? Komponen utama penyebab rasa pahit kopi adalah asam klorogenat (CGA). Meskipun begitu, rasa pahit kopi menjadi lebih kompleks karena melibatkan interaksi beberapa senyawa kimia dalam kopi.
-
Apa saja efek samping minum kopi? Seperti diketahui, minum kopi juga dapat menimbulkan beberapa efek samping seperti dehidrasi, gangguan pencernaan, dan insomnia.
Cara untuk menghilangkan bau kopi di mulut ini adalah dengan makan apel setelah minum kopi. Apel mengandung enzim yang dapat membunuh bakteri. Cara lain adalah dengan banyak-banyak minum air putih yang dapat mencegah mulut menjadi kering dan bakteri berkembang.
Jadi, masih beranikah Anda untuk mencampur kopi Anda dengan susu atau gula?
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Usai minum kopi, mulut kita kerap mengalami rasa kering serta munculnya bau mulut yang sangat khas. Bagaimana cara menghilangkannya?
Baca SelengkapnyaMinum kopi susu setiap hari bisa menyebabkan berbagai dampak pada tubuh.
Baca SelengkapnyaRasa Ngantuk mungkin muncul pada seseorang karena sejumlah hal.
Baca SelengkapnyaDiperlukan jeda waktu antara minum kopi dengan menyikat gigi agar tidak muncul dampak pada kesehatan gigi.
Baca SelengkapnyaKombinasi kopi dan susu ternyata bisa mempengaruhi pencernaan, lho.
Baca SelengkapnyaKopi bisa bermanfaat atau tidak sangat tergantung dari kondisi metabolisme seseorang.
Baca SelengkapnyaKopi susu bisa menimbulkan diare bagi seseorang karena kandungan kafein dan susu di dalamnya.
Baca SelengkapnyaKini, Anda bisa menikmati kopi tanpa khawatir akan gangguan lambung, kopi Anda akan tetap enak dan aman untuk perut.
Baca SelengkapnyaApakah kopi menyebabkan jerawat? Pertanyaan ini sering kali muncul di kalangan pecinta kopi yang juga peduli dengan kesehatan kulit mereka.
Baca SelengkapnyaAtasi bau tidak sedap di dalam kulkas dengan menggunakan kopi bubuk yang sederhana. Cara ini terbukti efektif dan tidak memerlukan pengharum tambahan.
Baca SelengkapnyaMenggunakan ampas teh dan lemon adalah cara mudah dan efektif untuk mengatasi bau tidak sedap di dalam kulkas tanpa kesulitan.
Baca Selengkapnya