Tak ingin kalah dari Pepsi, Coca Cola luncurkan rasa jeruk

Merdeka.com - Setelah Pepsi Jepang meluncurkan rasa aneh seperti Pink Strawberry Milk dan Salty Watermelon, Coca Cola Jepang rupanya tak ingin kalah pamor.
Perusahaan ini pun memutuskan untuk menggoyang pasar Jepang dengan meluncurkan Coca Cola rasa jeruk. Coca Cola Orange bukan rasa baru yang dijual oleh raksasa minuman soda ini, karena sebelumnya produk sejenis telah dirilis di Inggris pada 2007.
Namun, rasa ini baru pertama kali dirilis di Jepang. Beberapa netizen telah membagi pengalaman mereka setelah mencicipi produk ini.
Photo by Kotaku
Salah satu pengguna Twitter di Jepang menulis kesannya tentang rasa Coca Cola Orange yang menurutnya seimbang - antara rasa jeruk dan sensasi soda. Seperti dilansir RocketNews24, netizen lain mengatakan rasa baru Coca Cola lebih ringan dan enak.
Sayangnya, kita belum bisa merasakan rasa baru ini. Sebab, belum ada pengumuman resmi tentang peluncuranCoca Cola Orange di Indonesia.
(mdk/des)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya