Teknik merawat rambut agar tak mudah rusak
Merdeka.com - Ada banyak hal yang mempengaruhi kesehatan rambut, mulai dari faktor internal seperti nutrisi dan vitamin hingga faktor eksternal seperti cara merawat rambut. Kebanyakan orang merawat rambut mereka dengan cara dan produk yang salah sehingga rambut mudah rusak.
Penggunaan alat dan perawatan rambut yang tak benar bisa menyebabkan kerusakan pada rambut dan kerontokan. Dr Paradi Mirmirani dari University of California mengungkap bahwa rambut yang indah bisa didapatkan jika Anda mengetahui cara merawat rambut dengan benar setelah menatanya.
Berikut adalah tips merawat rambut yang ditawarkan oleh Mirmirani untuk menjaga rambut tetap indah, seperti dilansir oleh US News (19/07).
-
Bagaimana cara merawat rambut rusak? Mengatasi rambut rusak memerlukan pendekatan yang konsisten dalam perawatan rambut.
-
Kenapa rambut bisa kering dan rusak? Bukan rahasia lagi kalau rambut yang tampak sehat dan indah menjadi salah satu hal yang bisa menunjang penampilan. Sayangnya, faktor radiasi sinar ultraviolet dan polusi yang tinggi di Indonesia berpotensi menyebabkan berbagai masalah rambut. Salah satunya adalah rambut kering dan rusak akibat paparan sinar matahari yang menyengat.
-
Bagaimana cara memperbaiki rambut rusak? Dengan rutin menggunakan masker rambut, Anda dapat memperbaiki struktur rambut yang rusak, meningkatkan kelembutan, dan memberikan tampilan rambut yang lebih sehat dan berkilau.
-
Gimana cara supaya rambut tetep sehat? Pahami dan kelola stres Anda agar kesehatan rambut tetap terjaga.
-
Bagaimana mengatasi rambut rusak akibat alat styling? Seringkali, penggunaan alat-alat styling dapat menyebabkan rambut menjadi kering, bercabang, dan rapuh. Dengan campuran jojoba oil dan active provit amino, produk ini dapat membantu menjaga kesehatan rambut.
-
Bagaimana menjaga rambut tetap sehat alami? Zat-zat yang dibutuhkan untuk menjaga rambut tetap sehat alami terkandung dalam vitamin rambut Ellips yang mengandung Moroccan oil, Jojoba oil, Pro Vit B5, serta Vitamin A, C, dan E.
1. Keringkan rambut dengan membungkusnya menggunakan handuk setelah mandi, atau biarkan rambut kering dengan sendirinya dengan menggunakan angin alami.
2. Secara umum, sebaiknya rambut tak terlalu banyak diatur saat masih basah, karena menyisir dan menyikat rambut yang masih basah bisa meningkatkan kemungkinan rambut patah dan rontok. Namun untuk orang berambut keriting yang susah diatur, sebaiknya menyisir rambut saat masih basah karena bisa mengurangi kemungkinan patah dan rontok.
3. Biarkan rambut kering dengan sendirinya sebelum disisir atau ditata. Mengurangi kebiasaan mengeringkan rambut menggunakan 'blow dry' bisa mengurangi kemungkinan rambut rusak.
4. Jangan terlalu banyak menyikat rambut karena bisa menyebabkan rambut bercabang jika Anda menyikat rambut yang sama sebanyak 100 kali dalam sehari.
5. Kurangi penggunaan produk untuk menata rambut seperti gel dan sebagainya. Selain itu, menyisir dan menyikat rambut setelah diberi produk akan menyebabkan kerontokan seiring penggunaan yang lama.
6. Catok untuk meluruskan rambut seharusnya hanya digunakan ketika rambut kering. Gunakan panas kecil dan sedang, dan tak boleh dilakukan setiap hari. Jika Anda menggunakan alat pengeriting atau pelurus rambut, jangan biarkan alat tersebut memanaskan rambut lebih dari 2 detik. Panas dari alat tersebut sangat bisa merusak kesehatan rambut.
7. Beberapa gaya rambut seperti kepang, kuncir kuda, atau menggunakan hair extension sebaiknya tak dilakukan secara terus-menerus. Gaya rambut semacam ini sering menarik rambut dari akarnya dan bisa menyebabkan tekanan yang membuat rambut rontok atau patah. JIka diteruskan, Anda bisa mengalami rambut rontok yang parah.
Itulah beberapa tips dalam menjaga dan merawat rambut. Jika ada beberapa kesalahan perawatan yang masih Anda lakukan, sebaiknya tinggalkan sekarang juga. Lakukan teknik perawatan rambut yang benar. (mdk/kun)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kerusakan rambut tidak hanya memengaruhi penampilan, tetapi juga dapat menyebabkan masalah jangka panjang jika tidak segera ditangani dengan tepat.
Baca SelengkapnyaMasalah rambut rontok bisa diatasi dengan berbagai cara. Pakai shampoo yang tepat hingga jangan terlalu sering pakai alat pemanas rambut.
Baca SelengkapnyaRambut yang sehat merupakan salah satu indikator penting dari perawatan diri yang baik dan kebanggaan penampilan.
Baca SelengkapnyaRambut rontok masih menjadi masalah besar bagi banyak orang padahal terkadang kesalahan sehari-hari yang kita lakukan bisa menjadi penyebab utama rambut rontok
Baca SelengkapnyaBagaimana cara untuk mengatasi kerontokan parah akibat penggunaan hair styling? Begini jawabannya!
Baca SelengkapnyaRata-rata kerontokan rambut terjadi 50 hingga 100 helai rambut sehari, tetapi ini tergantung pada panjang dan ketebalan rambut.
Baca SelengkapnyaKondisi rambut dapat memengaruhi tampilan secara keseluruhan, sehingga penting untuk menjaganya.
Baca SelengkapnyaKalau penasaran dengan cara rambut mengembang jadi lurus dan lebih halus, beberapa rekomendasi perawatan berikut ini bisa banget kamu coba di rumah!
Baca SelengkapnyaMenyisir adalah salah satu yang bisa merusak rambut. Jadi, penting untuk melakukannya dengan baik dan tepat.
Baca SelengkapnyaCara mengatasi rambut kering dan rusak akibat sinar matahari ternyata praktis, lho!
Baca SelengkapnyaRambut yang sehat dan cantik merupakan dambaan setiap individu. Namun, tanpa disadari, beberapa kebiasaan sehari-hari dapat merusak keindahan rambut kita.
Baca SelengkapnyaPenyebabnya ternyata karena ujung rambut sudah amat tua, sehingga kehilangan lapisan pelindung dan jadi lebih rapuh.
Baca Selengkapnya