Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tips dan Cara Mengolah Lidah Sapi

Tips dan Cara Mengolah Lidah Sapi Ilustrasi lidah sapi. ©Shutterstock

Merdeka.com - Lidah sapi, bagian tubuh dari sapi yang mungkin lebih jarang dikonsumsi jika dibandingkan dengan daging di bagian tubuh lainnya. Misalnya sandung lamur (brisket), tenderloin, atau sirloin.

Walaupun tergolong kurang populer, tak sedikit juga yang menggemari lidah sapi. Pasalnya, daging lidah sapi punya tekstur empuk dan kenyal. Enak dimasak semur, bistik, atau baceman lidah.

Ingin belajar cara mengolah lidah sapi? Berikut ini beberapa tips cara memasak lidah sapi yang tepat. Mulai dari proses pembersihan, perebusan, hingga pengolahan menjadi hidangan. Ada juga resep mudah yang bisa Anda praktikkan.

Orang lain juga bertanya?

Cara Menghilangkan Lendir Lidah Sapi

Cuci bersih lidah sapi dengan air mengalir. Jika masih berlendir, lumuri dengan garam atau cuka secukupnya, lalu biarkan beberapa saat. Kemudian gosok dan bilas bersih hingga lendirnya hilang.

Cara Menghilangkan Bau Lidah Sapi

  • Rebus air untuk memasak lidah sapi yang mentah. Bisa direbus dalam keadaan utuh. Rebus selama 10-15 menit atau hingga warnanya berubah. Angkat ketika sudah cukup direbus. Tambahkan daun salam, serai, dan jahe untuk menghilangkan baunya.
  • Sebelum diangkat, sobek kecil bagian kulit lidah, jika sudah mudah dikupas, angkat dari air rebusan. Segera kupas kulit luarnya yang keras dan sekaligus bagian yang mengandung bau tak sedap.
  • Jangan terlalu lama merebus lidah untuk pertama kali karena jika terlalu lama, kulit bisa melekat pada daging lidah dan justru sulit dikupas. Kupas dalam keadaan masih hangat karena akan lebih susah jika dikupas saat sudah dingin.
  • Cara Mengempukkan Daging Lidah

    Setelah proses perebusan pertama, rebus lagi lidah dengan air mendidih baru sebelum diolah untuk mengempukkan tekstur daging. Cukup 15-20 menit saja. Tiriskan dan potong-potong sesuai kebutuhan.

    Resep Semur Lidah Sapi

    Setelah mempelajari cara mengolah lidah sapi, sekarang saatnya belajar cara memasak lidah sapi menjadi masakan. Silakan coba resep semur lidah sapi berikut.

    Bahan:

  • 2 buah lidah sapi (kurang lebih 500-700 gr)
  • Bumbu:

  • 1 ruas jahe, hancurkan
  • 1 batang kayu manis
  • 2 lembar daun salam
  • 5 buah cengkih
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan kecap asin
  • garam secukupnya
  • gula secukupnya
  • Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 3 buah cabai rawit
  • 1 butir pala
  • 1/2 sendok teh pala bubuk
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • Cara Memasak Semur Lidah Sapi:

    1. Rebus air dan masukkan lidah sapi, rebus hingga matang dan kulit luarnya mengelupas. Tiriskan dan kupas kulit luarnya, kemudian potong-potong tipis. Rebus lagi hingga matang dan mengeluarkan kaldu.
    2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, jahe dan kayu manis. Tumis lagi hingga harum.
    3. Tuang kaldu beserta lidah sapi yang sudah dipotong-potong.
    4. Masak hingga mendidih, masukkan kecap manis, kecap asin dan gula garam secukupnya. Tes rasa, jika sudah empuk dan kuah mengental, siap disajikan.

    Demikian cara mengolah lidah sapi menjadi masakan enak.Sajikan semur lidah sapi dengan nasi hangat.

    Reporter: Febi Anindya KiranaSumber: Fimela.com

    (mdk/tsr)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Tips Simpel Memasak Lidah Sapi yang Empuk, Gurih, dan Bikin Ketagihan
    Tips Simpel Memasak Lidah Sapi yang Empuk, Gurih, dan Bikin Ketagihan

    Jangan terlalu lama merebus lidah pada tahap ini karena jika terlalu lama, kulit bisa melekat pada daging lidah dan justru sulit dikupas.

    Baca Selengkapnya
    Tambah 3 Bumbu Dapur, Ini Trik Ampuh Bersihkan Lidah Sapi Agar Lunak dan Bebas Bau Menyengat
    Tambah 3 Bumbu Dapur, Ini Trik Ampuh Bersihkan Lidah Sapi Agar Lunak dan Bebas Bau Menyengat

    Membersihkan lidah sapi membutuhkan teknik tersendiri agar bisa empuk dan anti bau. Begini caranya.

    Baca Selengkapnya
    Tanpa Dibakar Dulu, Ini Trik Kerok Kulit Kepala Kambing Sebelum Diolah Jadi Hidangan
    Tanpa Dibakar Dulu, Ini Trik Kerok Kulit Kepala Kambing Sebelum Diolah Jadi Hidangan

    Kulit kepala kambing ternyata bisa dikerok pakai sendok makan saja. Berikut caranya.

    Baca Selengkapnya
    Resep Rendang Sapi Khas Padang yang Lezat, Simak Tips Agar Daging Cepat Empuk
    Resep Rendang Sapi Khas Padang yang Lezat, Simak Tips Agar Daging Cepat Empuk

    Resep rendang sapi khas Padang bisa jadi referensi Anda untuk mengolah daging kurban saat Idul Adha.

    Baca Selengkapnya
    Tanpa Bahan Khusus, Ini Trik Masak Rendang Sapi Agar TIdak Mudah Basi
    Tanpa Bahan Khusus, Ini Trik Masak Rendang Sapi Agar TIdak Mudah Basi

    Jika dimasak dengan trik khusus, rendang sapi tidak akan mudah basi. Begini triknya.

    Baca Selengkapnya
    Cara Mengolah Lidah Buaya agar Bebas Pahit dan Gatal untuk Konsumsi
    Cara Mengolah Lidah Buaya agar Bebas Pahit dan Gatal untuk Konsumsi

    Cara mengolah lidah buaya agar bebas pahit dan aman dikonsumsi, Temukan tips mudah yang dapat dicoba di rumah

    Baca Selengkapnya
    Tambah 1 Bumbu, Ini Cara Mudah Bersihkan Limpa Sapi Biar Lunak dan Tidak Bau
    Tambah 1 Bumbu, Ini Cara Mudah Bersihkan Limpa Sapi Biar Lunak dan Tidak Bau

    Membersihkan limpa sapi ternyata sangat mudah dan hanya perlu 1 bumbu saja. Simak caranya.

    Baca Selengkapnya
    Tips Praktis Memasak Daging Sapi Empuk Tanpa Panci Presto
    Tips Praktis Memasak Daging Sapi Empuk Tanpa Panci Presto

    Lunakkan daging sapi tanpa menggunakan panci presto dengan cara mengoleskan jeruk nipis dan garam, sehingga cocok untuk berbagai jenis masakan.

    Baca Selengkapnya
    Cara Mudah Masak Semur Daging, Empuk dan Bumbu Meresap Sempurna
    Cara Mudah Masak Semur Daging, Empuk dan Bumbu Meresap Sempurna

    Dengan trik ini, memasak semur daging sapi atau kambing akan menghasilkan tekstur yang lembut dan bumbu yang meresap dengan sempurna. Ini caranya.

    Baca Selengkapnya
    Resep Bumbu Sate Kambing Sebelum Dibakar, Gurih dan Lezat
    Resep Bumbu Sate Kambing Sebelum Dibakar, Gurih dan Lezat

    Bumbu sate kambing perlu dimarinasi agar meresap hingga ke dalam daging.

    Baca Selengkapnya
    Tidak Usah Dicuci dengan Air, Ini Trik Bersihkan Daging Sapi Agar Tidak Bau
    Tidak Usah Dicuci dengan Air, Ini Trik Bersihkan Daging Sapi Agar Tidak Bau

    Jangan dicuci pakai air, daging sapi harus dibersihkan dengan cara ini. Ikuti caranya.

    Baca Selengkapnya
    Resep Masak Daging Sapi Khas Nusantara, Bisa Jadi Ide Menu Idul Adha
    Resep Masak Daging Sapi Khas Nusantara, Bisa Jadi Ide Menu Idul Adha

    Kumpulan resep daging sapi khas Nusantara yang lezat dan menggugah selera.

    Baca Selengkapnya