Tips merawat rambut gimbal ala Bob Marley
Merdeka.com - Berantakan dan tak terawat adalah hal pertama yang ada di pikiran orang saat mendengar kata 'gimbal'. Eits, tapi tunggu dulu! Siapa bilang model rambut ala Bob Marley ini tak bisa dirawat? Asal tahu cara yang benar untuk membersihkannya, kalian juga bisa memiliki rambut gimbal yang bersih dan terawat. Coba deh beberapa cara perawatan rambut gimbal dari Dailyglow.com berikut ini.
1. KeramasSeberapa sering mencuci rambut bisa disesuaikan dengan gaya hidup. Tapi saat rambut sudah sedikit berbau, sebaiknya segera dicuci. Jangan gunakan sampo yang memiliki kandungan parfum dan kondisioner untuk mencuci rambut gimbal. Nantinya, ini bisa membuat rambut menjadi bau. Coba cek komposisi pada kemasan sampo. Jika kalian menemukan bahan dengan awalan "PEG," itu berarti bahan kondisioner. Jangan gunakan sampo itu.
Jangan menggosok rambut saat keramas. Lebih baik peras rambut untuk mengeluarkan air yang masih tersisa di dalam. Gesekan juga bisa terjadi saat kalian tidur. Menggunakan sarung bantal yang terbuat dari satin bisa membantu bentuk gimbal rambut tetap terjaga.
-
Gimana cara supaya rambut tetep sehat? Pahami dan kelola stres Anda agar kesehatan rambut tetap terjaga.
-
Bagaimana menjaga rambut tetap sehat alami? Zat-zat yang dibutuhkan untuk menjaga rambut tetap sehat alami terkandung dalam vitamin rambut Ellips yang mengandung Moroccan oil, Jojoba oil, Pro Vit B5, serta Vitamin A, C, dan E.
-
Bagaimana cara merawat rambut rusak? Mengatasi rambut rusak memerlukan pendekatan yang konsisten dalam perawatan rambut.
-
Gimana cara bersihin rambut dengan sampo yang benar? Yang lebih penting adalah teknik keramas yang benar, seperti menggosok kulit kepala dengan lembut untuk mengangkat kotoran. Cukup dengan sedikit sampo, asal didistribusikan dengan baik dan dibilas dengan benar, rambut akan bersih tanpa perlu menggunakannya dalam jumlah besar.
-
Apa saja produk perawatan rambut yang dianjurkan? Beberapa produk yang direkomendasikan antara lain adalah leave-in conditioner atau serum. Sebelum mengenakan helm, sebaiknya aplikasikan leave-in conditioner atau serum anti-frizz untuk melapisi rambut. Produk ini berfungsi untuk melindungi rambut dari gesekan dan menjaga kelembapan agar tetap optimal.
-
Bagaimana cara merawat rambut panjang? Agar kesehatan rambut tetap terjaga selama proses memanjangkan, disarankan untuk menggunakan sampo yang mengandung bahan pelembab.
Lebih baik keramas di siang hari, sehingga rambut bisa benar-benar kering. Tidur dengan rambut setengah basah atau masih basah di bagian dalam bisa menyebabkan bau tak sedap. Setelah menggunakan sampo, pastikan juga kalian membilasnya sampai bersih. Sisa sampo yang tertinggal akan menyebabkan rambut gimbal kalian terlihat kotor.
2. Melembabkan rambutGunakan minyak alami untuk rambut gimbal setelah keramas. Tak perlu setiap hari, beberapa hari sekali saja, saat diperlukan. Hindari minyak rambut sejenis jojoba oil, olive oil, atau avocado oil. Minyak jenis ini bisa menyebabkan bau tak sedap pada rambut. Lebih baik gunakan minyak esensial seperti tea tree atau lavender. Campurkan minyak dengan air dan taruh di botol semprot. Setelah itu semprotkan pada rambut dan kulit kepala. Jika kulit kepala sering gatal, gunakan minyak tea tree untuk mengatasinya.
3. Kunjungi ahlinyaSelain perawatan sehari-hari yang bisa dilakukan sendiri seperti di atas, kalian juga bisa berkonsultasi dengan pakar yang mengerti perawatan rambut gimbal. Tak harus dilakukan, karena saat ini hair stylist yang khusus merawat rambut gimbal juga masih belum banyak ditemui di Indonesia.
Nah, itulah tiga cara merawat rambut model Bob Marley kalian. Pada dasarnya perawatan rambut gimbal hampir sama dengan perawatan model rambut lainnya. Hanya saja faktor kebersihan dan teknik perawatan rambut gimbal harus lebih diperhatikan, supaya rambut gimbal tetap terlihat bagus dan bersih.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Merawat rambut keriting tidak selalu semudah yang terlihat.
Baca SelengkapnyaSetiap orang ingin memiliki rambut yang sehat dan halus. Namun hal tersebut bisa menjadi tantangan bagi banyak orang karena beberapa kebiasaan yang dilakukan.
Baca SelengkapnyaKeringkan rambut tanpa hair dryer sangat disarankan untuk menjaga kesehatan rambut. Begini lho tips agar menjaganya tetap cantik!
Baca SelengkapnyaKondisi rambut dapat memengaruhi tampilan secara keseluruhan, sehingga penting untuk menjaganya.
Baca SelengkapnyaMasalah rambut rontok bisa diatasi dengan berbagai cara. Pakai shampoo yang tepat hingga jangan terlalu sering pakai alat pemanas rambut.
Baca SelengkapnyaMenyisir adalah salah satu yang bisa merusak rambut. Jadi, penting untuk melakukannya dengan baik dan tepat.
Baca SelengkapnyaYuk, simak 4 langkah praktis berikut untuk menjaga kilau alami rambut setiap harinya.
Baca SelengkapnyaDengan menutrisi rambut dan kulit kepala secara mendalam, rambut yang tadinya kering dan kasar akan menjadi lembut dan berkilau.
Baca SelengkapnyaCobalah sering berjemur di pagi hari, konsumsi vitamin B, lakukan pemijatan, dan rawat kulit kepala dengan rosemary.
Baca SelengkapnyaMusim panas jadi tantangan tersendiri bagi perempuan terlebih bagi yang memiliki rambut panjang karena akan menjadi lebih lepek.
Baca SelengkapnyaKalau penasaran dengan cara rambut mengembang jadi lurus dan lebih halus, beberapa rekomendasi perawatan berikut ini bisa banget kamu coba di rumah!
Baca SelengkapnyaYura Yunita memiliki rambut hitam berkilau yang membuat iri banyak orang. Ternyata tipsnya sangat mudah dan bisa diterapkan di rumah lho.
Baca Selengkapnya