Wajah kusam? Atasi dengan 6 cara ini
Merdeka.com - Tahukah Anda kulit kusam adalah akar dari permasalahan wajah. Seperti lingkaran hitam, garis-garis halus,kerutan, bintik-bintik dan lainnya. Oleh karena itu sangat penting untuk menjaga keremajaan kulit Anda. Mengunci kecerahan dan cahaya alami kulit Anda membutuhkan teknik sederhana dan obat yang dapat diikuti di rumah. Ini dia enam langkah mudah mencerahkan wajah yang kusam dilansir dari idiva.
1. Pengelupasan
Salah satu cara tercepat untuk mencerahkan dan mencegah kekusaman wajah adalah dengan pengelupasan. Pengelupasan sangat penting untuk menghilangkan sel-sel kulit mati serta membuat kulit segar dan bersinar. Gunakan scrub lembut pada wajah dan tubuh Anda minimal sekali dalam seminggu.
-
Bagaimana mengatasi wajah kusam? Secara umum, kondisi kulit kusam perlu dilakukan peremajaan agar dapat mengembalikan kondisi kulit yang lebih sehat dan segar. Dalam hal ini, terdapat beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk membuat kulit kembali cerah dan tampak sehat. Mulai dari rutin membersihkan wajah dari riasan make up yang dipakai setiap hari, melakukan eksfoliasi rutin, hingga memaksimalkan pelembap.
-
Bagaimana cara mengatasi kulit kusam? Untuk mengatasi kulit kusam dan kasar, perawatan kulit yang tepat sangatlah penting. Salah satu solusi yang bisa dicoba adalah menggunakan body mask dan sabun Kefir Collagen.
-
Kenapa kulit bisa terlihat kusam dan tua? Ketika usia bertambah, tubuh cenderung mengalami penurunan dalam produksi kolagen dan elastin, yang merupakan dua protein penting untuk menjaga kekenyalan dan elastisitas kulit. Selain itu, paparan sinar matahari, polusi, serta radikal bebas dapat mempercepat proses penuaan kulit.
-
Apa saja tips cantik untuk awet muda? Investasikan waktu dan perhatian pada diri sendiri, dan nikmati manfaatnya untuk tetap awet muda dan bersemangat.
-
Apa cara mencegah penuaan dini di wajah? Tips ampuh yang pertama guna mencegah penuaan dini pada kulit adalah menggunakan sunscreen atau tabir surya setiap harinya.
-
Bagaimana begadang membuat wajah terlihat tua? Efek begadang bagi wajah selanjutnya yaitu dapat menyebabkan penuaan dini. Beberapa tanda-tanda penuaan dini pada wajah akibat begadang termasuk kulit kusam, garis-garis halus, dan kerutan yang lebih tampak. Kurang tidur dapat menyebabkan penurunan produksi kolagen, suatu protein yang bertanggung jawab untuk menjaga kekencangan dan elastisitas kulit. Akibatnya, kulit menjadi kendor dan kehilangan kemampuannya untuk mempertahankan kelembapan, yang menyebabkan tanda-tanda penuaan seperti keriput dan garis-garis halus lebih cepat muncul. Selain itu, kurang tidur juga memengaruhi penampilan secara keseluruhan. Kulit yang kusam dan kurang bercahaya dapat membuat seseorang terlihat lelah dan tidak segar.
2. Tingkatkan asupan air Anda
Menurut Dipikka Topiwala, kepala ahli kecantikan Tips & Toes, air adalah air solusi menjaga kesehatan tubuh dan mencegah kulit kering. Alternatif lain, Anda dapat menggunakan air kelapa untuk mencerahkan kulit Anda.
Dan yang tidak kalah penting, jauhkan dari konsumsi alkohol atau kafein agar kulit tidak kering dan keriput.
3. Gunakan masker
Penggunaan masker berfungsi untuk pengelupasan dan mencerahkan kulit Anda. Anda bisa menggunakan masker buah seperti lemon, yogurt atau tomat. Jika malas membuat masker, Anda dapat membeli masker instan untuk kulit kering yang ada di supermarket.
4. Kurangi asupan garam
Terkadang konsumsi garam terlalu banyak membuat mata Anda cenderung menjadi bengkak. Kurangi konsumsi garam Anda untuk mengencangkan kulit di area mata Anda dan mengurangi kantung mata. Anda juga dapat menggunakan irisan kentang atau mentimun lalu letakkan di atas mata Anda untuk mengurangi garis-garis gelap dan kerut.
5. Pakai krim malam
Manfaat krim malam menenangkan kulit yang lelah dan membuat Anda terlihat segar. Pelembap di malam hari membantu meningkatkan regenerasi sel kulit yang sehat. Dan juga mendukung proses perbaikan alami kulit Anda. Penggunaan pelembap secara teratur juga akan mencegah keriput dan membantu Anda menjaga kelenturan kulit. Kulit wajah akan bercahaya dan lembut.
6. Tidur malam yang cukup
Kurangnya waktu tidur malam juga dapat menyebabkan kulit stres dan lelah. Ketika Anda tidur, tubuh Anda melakukan proses regenerasi dan menghasilkan sel-sel kulit lebih sehat, mencegah keriput dan penuaan. Tidur dengan waktu yang cukup membantu peremajaan kulit.
Kulit wajah merupakan aset yang harus dijaga wanita. Kulit yang sehat dan berseri membuat Anda tampak cantik dan segar. (mdk/vic)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Skincare mempunyai peran penting dalam perawatan kulit, termasuk untuk wanita 40 tahun ke atas. Begini alasannya.
Baca SelengkapnyaUsia 30 tahun ke atas adalah waktu di mana Anda harus memberi perhatian ekstra pada kulit wajah.
Baca SelengkapnyaPertambahan usia membawa banyak perubahan, salah satunya kulit yang mulai mengendur.
Baca SelengkapnyaTampilan bebas wajah kusam ternyata bisa diwujudkan lewat berbagai perawatan mudah sehari-hari, lho!
Baca SelengkapnyaYuk simak apa saja masalah kulit yang sering terjadi pada wanita 50 tahun ke atas, serta cara mengatasinya!
Baca SelengkapnyaCara mengencangkan wajah dengan menggunakan bahan alami.
Baca SelengkapnyaSaat memasuki usia 40 tahun, wajah mulai mengalami penuaan. Yuk ikuti rekomendasi skincare terbaik berikut!
Baca SelengkapnyaMengapa pada foto-foto lama, seseorang dengan usia yang sama dengan kita sekarang tampak lebih tua?
Baca SelengkapnyaSeiring bertambahnya usia, masalah kesehatan yang mungkin kita alami juga berubah.
Baca SelengkapnyaPenggunaan skincare sangat penting untuk merawat kulit, termasuk untuk orang tua. Lalu apa manfaat skincare untuk usia di atas 60 tahun? Begini penjelasannya.
Baca SelengkapnyaMengonsumsi makanan bergizi, minum cukup air putih, dan tidur teratur adalah perawatan dasar untuk mencegah keriput.
Baca SelengkapnyaTanda penuaan dini pada wajah dapat mencakup berbagai perubahan yang terlihat nyata.
Baca Selengkapnya