Yuk bikin masker wajah dari buah segar!
Merdeka.com - Banyak orang berpikir bahwa hanya produk mahal yang dapat membuat kulit jadi cantik dan sehat. Padahal perawatan alami juga menyediakan efek yang menakjubkan bagi kulit. Tentu saja, jika perawatan itu dilakukan secara rutin. Nah, berikut adalah masker wajah yang dapat Anda buat dari buah-buahan segar. Yuk simak tipsnya!
1. Apel
Apel dapat merawat kesehatan kulit dan menghilangkan jerawat. Anda hanya perlu memarut apel, lalu menempelkannya ke seluruh wajah. Biarkan sampai kering dan bilas dengan air. Masker apel sangat baik jika digunakan untuk kulit sensitif.
-
Bagaimana cara agar kulit sehat? Untuk mendapatkan kulit yang sehat, Anda perlu menyeimbangkan asupan nutrisi yang baik dengan penggunaan skincare yang tepat.
-
Apa manfaat masker wajah untuk kulit? Masker wajah dapat membantu menutrisi kulit Anda dan memberikan kelembaban ekstra.
-
Kenapa masker bisa bikin kulit sehat? Penggunaan masker wajah memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kulit. Pertama, masker wajah bisa memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh kulit wajah, terutama jika menggunakan masker yang mengandung bahan-bahan alami dan vitamin.
-
Apa manfaat utama masker wajah untuk kulit? Masker wajah memiliki berbagai manfaat yang dapat membantu mengatasi berbagai masalah kulit. Dari meningkatkan hidrasi hingga mempercepat regenerasi sel, penggunaan masker secara teratur di malam hari dapat membawa perubahan nyata pada kulit Anda.
-
Bagaimana cara menggunakan masker mata alami? Pastikan area di sekitar mata telah dibersihkan. Oleskan masker alami di bagian bawah mata. Biarkan masker tersebut meresap selama 15 menit. Bilas dengan air bersih.
-
Masker apa yang bisa membuat kulit putih alami? Beras putih bisa digunakan sebagai masker untuk membuat kulit putih dan cerah alami. Tak hanya itu, air cucian beras juga baik digunakan sebagai toner alami wajah.
2. Alpukat
Alpukat sangat baik jika digunakan untuk kulit berminyak. Hancurkan daging alpukat dan campur dengan air lemon dan putih telur. Aduk rata. Kemudian oleskan ke seluruh wajah dan leher. Bilas setelah 20 menit.
3. Pisang
Perubahan cuaca yang tidak menentu, siklus haid yang tidak teratur dan makan junk food berlebihan dapat merusak tekstur kulit. Pisang dapat membantu memperbaiki kerusakan pada kulit, terutama pada kulit kering. Pisang juga sangat bermanfaat bagi kulit berjerawat. Hal ini juga membuat kulit Anda lembut dan halus. Tumbuk pisang hingga lembut dan campur dengan minyak zaitun. Untuk kulit berminyak, Anda dapat mengganti minyak zaitun dengan madu.
4. Jeruk dan lemon
Jeruk dan lemon memiliki kandungan antioksidan yang dapat mengobati kerusakan pada kulit. Mereka kaya akan vitamin C dan zinc yang dapat membantu menyingkirkan jerawat. Campur 3 sendok makan air jeruk segar, 2 sendok makan air lemon dan 1 sendok makan madu. Oleskan masker ini pada wajah dan biarkan selama sekitar 20 menit. Kemudian bilas dengan air bersih.
5. Stroberi
Stroberi sangat baik jika digunakan untuk kulit berjerawat. Selain itu, stroberi juga dapat mengencangkan pori-pori kulit dan membuat kulit tampak lebih bercahaya. Haluskan stroberi dan campur dengan yogurt. Kemudian oleskan masker secara merata pada kulit dan biarkan selama 10 sampai 15 menit. Terakhir, bilas wajah dengan air bersih.
Inilah lima masker wajah yang dapat Anda buat dari buah-buahan segar. Selamat mencoba di rumah! (mdk/des)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ingin membuat wajah jadi glowing secara alami? Simak 7 cara mudahnya berikut ini.
Baca SelengkapnyaBahan-bahan berikut ini bisa Anda jadikan masker agar wajah Anda terlihat bersih dan putih.
Baca SelengkapnyaKekayaan nutrisi yang terkandung dalam buah-buahan menjadikannya sebagai pilihan sempurna untuk merawat kulit dari luar maupun dalam.
Baca SelengkapnyaBeberapa bahan alami yang bisa bantu mencerahkan warna kulit.
Baca SelengkapnyaPori-pori merupakan salah satu masalah yang kerap dialami oleh banyak orang.
Baca SelengkapnyaTidak hanya menjaga kulit dengan skincare setiap hari, tapi perlu juga menjaga kulit dengan melakukan eksfoliasi, menggunakan masker, bahkan membersihkan sekita
Baca Selengkapnya10 bahan alami ini bisa digunakan para wanita untuk mengurangi kerutan halus yang ada di wajah. Sudah pernah coba belum?
Baca SelengkapnyaEksfoliasi wajah bisa memanfaatkan bahan alami yang aman, namun tetap efektif untuk merawat kulit.
Baca SelengkapnyaCara mengatasi keriput di wajah dengan menggunakan bahan-bahan alami.
Baca SelengkapnyaAtasi wajah yang tampak kusam dapat dilakukan dengan menggunakan masker yang terbuat dari beras dan madu. Berikut cara pembuatan dan manfaatnya untuk kulit.
Baca SelengkapnyaBanyak yang tidak menyadari bahwa pare mengandung berbagai nutrisi penting yang dapat mendukung kesehatan dan kecantikan.
Baca SelengkapnyaSalah satu permasalahan kulit yang umum terjadi ketika seseorang semakin menua adalah kulit kendur. uk, simak cara mengencangkan kulit secara alami!
Baca Selengkapnya