30 Tahun Mengabdi Tanpa Gaji Layak, Pemkab Garut Beri Perhatian Khusus pada Guru
Merdeka.com - Dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional tingkat Kabupaten Garut, Bupati Rudy Gunawan mengungkapkan bahwa pihaknya akan memberikan perhatian khusus kepada para guru di wilayah setempat.
Apalagi, ada beberapa guru yang sudah mengabdi selama 30 tahun namun gaji yang mereka terima masih jauh dari kata layak.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut berencana memberikan bantuan untuk merehabilitasi rumah para guru yang sudah mengabdi selama 30 tahun. Bantuan tersebut berasal dari program rumah tidak layak huni dengan nominal sebesar Rp10 juta per rumah.
-
Dimana guru honorer mendapat gaji terendah? Ada pula gaji guru honorer mendapatkan gaji di bawah Rp1 juta per bulan. Perbedaan gaji tersebut tergantung lokasi mengajar.
-
Kenapa gaji guru di Indonesia rendah? Pertimbangannya, pendapatan yang dianggap tidak cukup mensejahterakan kehidupan.
-
Dimana guru PAUD di Banyuwangi menerima insentif? Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, kepada perwakilan guru di Desa Banyu Anyar, Kecamatan Kalibaru saat kegiatan Bunga Desa (Bupati Ngantor di Desa) di desa tersebut, Rabu (8/5).
-
Bagaimana cara guru PAUD di Banyuwangi mendapat insentif? Insentif diserahkan dalam 4 termin, atau 3 bulan sekali. 'Tiap orang mendapatkan insentif Rp 6 juta per tahunnya. Yang kemarin kami terimakan adalah termin pertama,' terang Suratno.
-
Kenapa guru PAUD di Banyuwangi mendapat insentif? Insentif untuk guru PAUD non-ASN setiap tahunnya sebagai apresiasi atas pengabdian tulus para guru dalam mendidik generasi penerus.
-
Kapan seorang guru berdedikasi? Guru rela membakar diri demi menerangi jalan murid-muridnya. Guru mengabdikan hidupnya untuk mencerdaskan anak bangsa. Guru bekerja dengan hati, bukan sekadar profesi.
Usulkan 1.200 Kuota PPPK
©2022 Istimewa
Pemkab Garut, Jawa Barat mengusulkan kuota untuk program Pegawai Pemerintah dalam Perjanjian Kerja (PPPK) sebanyak 1.200. Dari jumlah tersebut, paling besar formasi guru yakni sebanyak 900 kuota untuk tahun 2022, sisanya formasi kesehatan dan umum.
"Kami telah menyediakan anggaran di tahun 2022 ini untuk 1.200 PPPK di antaranya adalah 900 guru," tutur Bupati Garut Rudy Gunawan dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2022 di lapangan Sekretariat Daerah Pemkab Garut, Jumat (13/5/2022).
Ia menegaskan, Pemkab Garut terus berupaya memberikan perhatian bagi pekerja di lingkungan pemerintah maupun guru yang sudah tidak bisa mengikuti tes CPNS karena faktor usia.
Upayakan Perubahan Status Pegawai
©2019 Liputan6.com/Johan Tallo
Pemkab Garut pun mengupayakan agar para pekerja yang saat ini statusnya bukan PPPK bisa menjadi PPPK, tentu melalui tahapan seleksi dan tes.
"Kami tahun ini akan melakukan langkah untuk mengubah status dari non-PNS, non-PPPK menjadi PPPK," ujar Bupati Garut, dikutip dari Antara.
Selama ini, kata dia, Pemkab Garut terus mengusulkan kuota sesuai dengan kemampuan anggaran pemerintah daerah. Selanjutnya tahapan seleksi diserahkan ke pemerintah pusat.
"Kita tunggu saja prosedur yang akan dilakukan pemerintah pusat," imbuhnya.
Selain itu, Pemkab Garut juga memberikan beasiswa bagi siswa kurang mampu agar bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi.
"Hari ini kami memberikan beasiswa begitu banyak, terutama bagi mereka yang tidak mempunyai kemampuan untuk bersekolah," tandasnya.
(mdk/rka)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Seorang ibu, mantan kepala sekolah PAUD mencurahkan isi hatinya yang tidak pernah digaji selama 15 tahun kepada Pramono Anung.
Baca SelengkapnyaGuru tersebut ingin mengajar sebagai bentuk pengabdian dan pelayanan
Baca SelengkapnyaAgar kualitas guru bagus, kesejahteraan mereka harus diperhatikan.
Baca SelengkapnyaNasib para tenaga pendidik di sebuah SMK di Ende berikut ini pun menuai rasa keprihatinan.
Baca SelengkapnyaPolitikus PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengatakan, selama ini kita mengakui pentingnya guru untuk pembangunan sumber daya manusia.
Baca SelengkapnyaBerjibaku memenuhi kebutuhan hidup, sang guru lantas rela menjadi pemulung usai mengajar.
Baca SelengkapnyaMereka hanya terduduk lemas sambil meratapi upahnya yang tidak kunjung dibayar.
Baca SelengkapnyaUsai mengajar, pemilik lembaga bernama Ida Susanti itu bergegas pulang untuk membuat basreng secara rumahan.
Baca SelengkapnyaPendataan ulang guru honorer tersebut untuk bisa memastikan jumlah tenaga pendidik mulai dari guru honorer, PNS dan P3K yang masih aktif.
Baca SelengkapnyaMenurut Ganjar, gaji guru PAUD Rp600.000 setahun sangat tidak masuk akal.
Baca SelengkapnyaMereka menuntut menjadi ASN, khususnya bagi guru yang berusia 50 tahun ke atas.
Baca SelengkapnyaViral video seorang guru dari SMKN 6 Ende, yang menyebutkan gaji per bulan sebesar Rp250.000.
Baca Selengkapnya