Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

900 Sekolah di Lebak Tak Layak Pakai, Orang Tua Tak Izinkan Anaknya Sekolah

900 Sekolah di Lebak Tak Layak Pakai, Orang Tua Tak Izinkan Anaknya Sekolah Sekolah rusak di Banten. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Tercatat 993 unit bangunan SD hingga SMP di Kabupaten Lebak, Banten, memiliki kondisi yang tak layak. Kondisi sekolah itu membuat pihak sekolah tak bisa digunakan untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lebak, Wawan Ruswandi mengatakan, kebanyakan titik kerusakan berada di bagian atap, dinding, serta struktur kayu yang rapuh. Selain itu, tanah di sekitar bangunan sekolah juga retak nyaris longsor.

"Gedung yang rusak berat itu terdiri atas SD sebanyak 775 unit dan SMP 218 unit," kata Wawan di Lebak, Rabu (24/11) dilansir dari Antara.

Orang lain juga bertanya?

Tak Ada Perbaikan karena Minim Anggaran

sekolah rusak di banten

Bangunan sekolah rusak di Banten ©2014 Merdeka.com

Kondisi sekolah yang mengalami kerusakan disebabkan karena tidak ada renovasi atau perbaikan bangunan dalam kurun waktu cukup lama. Kondisi ini diperparah dengan terbatasnya anggaran pemerintah daerah.

Pihaknya juga menerima laporan pada Selasa (23/11) lalu, ada dua gedung sekolah yang roboh dan melukai lima siswa. Beruntung kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa.

Karena kejadian itu, Wawan menyarankan agar pengelola sekolah tidak memfungsikan kembali ruang/bangunan yang rusak untuk KBM. Seperti di SMPN 1 Cipanas yang saat ini sudah dalam keadaan lapuk dan rawan roboh, ditambah kondisi cuaca yang rawan hujan dan badai.

"Kami menyayangkan ruangan laboratorium SMPN 1 Cibeber yang roboh dan melukai lima siswa digunakan ruangan kesenian, padahal sebelumnya sudah diperingatkan agar tidak dipakai KBM, karena bangunan atap sudah rapuh," katanya menjelaskan.

Pembangunan Membutuhkan Biaya Besar

Wawan menambahkan, terkait anggaran pembangunan ditaksir cukup besar jika hanya dibebankan dari alokasi anggaran pemerintah daerah.

Untuk itu, biaya pembangunan di SMP yang rusak akan menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK). Sedangkan bangunan SD yang jumlahnya banyak, akan dilakukan secara bertahap memanfaatkan APBD setempat.

"Kami tentu memerlukan waktu cukup lama jika kondisi bangunan sekolah itu dalam kondisi baik," katanya menjelaskan.

Orang Tua Larang Anaknya Sekolah

Dampak banyaknya gedung sekolah yang tak layak itu membuat para orang tua khawatir dan was-was. Bahkan mereka melarang anaknya untuk ke sekolah, terlebih saat kondisi cuaca buruk.

"Kami minta anak agar tidak pergi ke sekolah, karena khawatir bangunan roboh," kata Samsudin, warga Kecamatan Muncang Kabupaten Lebak.

Seperti dikabarkan sebelumnya, atap ruangan SMPN 1 Cibeber di Kabupaten Lebak, Selasa (23/11) lalu, dikabarkan roboh setelah dihantam hujan lebat disertai angin kencang.

Kejadian itu mengakibatkan lima siswa luka-luka dan dilarikan ke puskesmas setempat. Kebanyakan siswa tersebut mengalami luka di bagian kepala dan tangan akibat tertimpa material bangunan.

"Semua siswa yang luka-luka dilarikan ke Puskesmas setempat dan tidak ada yang dirujuk ke rumah sakit," kata Camat Cibeber, Ade Kurnia (23/11). (mdk/nrd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Miris Pendidikan, Sekolah di Karawang Lapuk & Bocor Sejak Tahun 1993 Pemkab Bertindak Setelah Viral
Potret Miris Pendidikan, Sekolah di Karawang Lapuk & Bocor Sejak Tahun 1993 Pemkab Bertindak Setelah Viral

Bangunan lapuk, dindingnya terkelupas dimana-mana, atapnya bocor

Baca Selengkapnya
Potret Miris, Murid SD Terpaksa Berbagi Tempat Belajar dengan Ruang Guru Kerena Gedung Kelasnya Ambruk
Potret Miris, Murid SD Terpaksa Berbagi Tempat Belajar dengan Ruang Guru Kerena Gedung Kelasnya Ambruk

Diduga, gedung ambruk karena usia bangunan yang sudah tua.

Baca Selengkapnya
Mayjen Kunto Syok Lihat Sekolah Tak Layak Berdinding Bilik Bambu Berlantai Tanah, Langsung Diam dan Merenung, Ending-nya Bantu Rp100 Juta
Mayjen Kunto Syok Lihat Sekolah Tak Layak Berdinding Bilik Bambu Berlantai Tanah, Langsung Diam dan Merenung, Ending-nya Bantu Rp100 Juta

kondisi bangunan ruang kelas sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al Ikhlas Gunung Halu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Tolong Pak Jokowi! Gedung SDN 217 Merangin Mau Roboh
Tolong Pak Jokowi! Gedung SDN 217 Merangin Mau Roboh

Karena kekurangan ruangan kelas sehingga harus digunakan bangunan yang tidak layak tersebut

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Bangunan SDN Kedaung Depok Ambruk Usai Diguyur Hujan Deras
FOTO: Kondisi Bangunan SDN Kedaung Depok Ambruk Usai Diguyur Hujan Deras

Ambruknya atap sejumlah ruang kelas pada SDN Kedaung Depok itu terjadi seusai diguyur hujan deras pada Jumat (15/3) kemarin.

Baca Selengkapnya
Dua Ruang Kelas Ambruk, Siswa SDN Kedaung Terpaksa Belajar Bergantian
Dua Ruang Kelas Ambruk, Siswa SDN Kedaung Terpaksa Belajar Bergantian

Bangunan ambruk karena kayu atap digerogoti rayap sehingga lama-lama rapuh.

Baca Selengkapnya
SD di Serang Ini Memprihatinkan, Siswanya Terpaksa Belajar di Lantai karena Meja dan Kursi Rusak
SD di Serang Ini Memprihatinkan, Siswanya Terpaksa Belajar di Lantai karena Meja dan Kursi Rusak

Tidak ada bangku membuat para siswa harus duduk di lantai dan menunduk saat menulis materi pelajaran.

Baca Selengkapnya
Miris! Atap Kelas SMPN 3 Cikande Serang Ambruk Sejak Setahun lalu Tak Kunjung Diperbaiki hingga Kini
Miris! Atap Kelas SMPN 3 Cikande Serang Ambruk Sejak Setahun lalu Tak Kunjung Diperbaiki hingga Kini

Dua ruang kelas tersebut belum kunjung diperbaiki. Aktivitas belajar mengajar terpaksa dipindah ke perpustakaan dan laboratorium IPA.

Baca Selengkapnya
Siswa SD di Tasikmalaya Belajar Lesehan Selama 10 Tahun
Siswa SD di Tasikmalaya Belajar Lesehan Selama 10 Tahun

Kondisi seperti ini sudah terjadi sejak 2014, karena kursi dan meja sudah rapuh.

Baca Selengkapnya
Lagi Lembur Urus Ijazah Siswa, Guru SMPN 7 Batang Kocar Kacir Rasakan Gempa
Lagi Lembur Urus Ijazah Siswa, Guru SMPN 7 Batang Kocar Kacir Rasakan Gempa

Sejumlah bangunan tampak rusak diterjang gempa darat tersebut

Baca Selengkapnya
Ada Siswa SD Kampar Belajar di WC, Ini Perintah Pj Gubernur Riau ke Bupatinya
Ada Siswa SD Kampar Belajar di WC, Ini Perintah Pj Gubernur Riau ke Bupatinya

Sebanyak 18 siswa kelas 1 di SDN 02 Desa Tanjung, Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kabupaten Kampar, Riau belajar di ruangan bekas water closet (WC).

Baca Selengkapnya
Potret Miris Pendidikan, Siswa SD di Kampar Belajar di Ruang Bekas Kamar Mandi
Potret Miris Pendidikan, Siswa SD di Kampar Belajar di Ruang Bekas Kamar Mandi

Kondisi bangunan bekas WC itu tak layak pakai. Jauh dari standar sekolah seperti biasanya.

Baca Selengkapnya